Gilang Widya Pramana atau yang sering disebut Juragan 99 akhir-akhir ini sedang banyak disorot. Belum lama ini, ia dan istrinya membawa rombongan artis untuk mengikuti serangkaian acara yang digelar oleh Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs) mewakili merek kosmetiknya.
Kini, istri Juragan 99 dikabarkan melaporkan Putra Siregar yang dituding melakukan tindak pidana penipuan dan merek dagang. Sementara itu, Gilang Widya bertindak sebagai saksi. Sebelumnya, nama Juragan 99 sempat viral terkait kepemilikan jet pribadi.
ADVERTISEMENTS
Biodata dan asal-usul Gilang Widya Pramana
Memiliki nama lengkap Gilang Widya Permana atau dipanggil Juragan 99, Gilang lahir di Probolinggo pada 4 Mei 1989. Usianya kini menginjak 31 tahun dan merupakan lulusan Sarjana di Universitas Negeri Malang.
Ia diketahui merupakan seorang muslim. Pada 2013 lalu, ia menikah dengan Shandy Purnamasari dan dikaruniai dua orang anak. Selama lima tahun terakhir, profilnya sering diliput banyak media sukses di dunia bisnis.
ADVERTISEMENTS
Gilang memulai usaha sejak kuliah sampai dijuluki Juragan 99
Jika sebagian orang fokus menyelesaikan pendidikan, Gilang justru mulai berwirausaha lewat cuci motor dan franchise Lorenzo Snow Wash. Usaha yang dirintis dari nol tersebut bisa membuahkan hasil sampai memiliki empat karyawan.
Para karyawannya sering memangilnya ‘bos’, tetapi Gilang bilang lebih suka dipanggil ‘juragan’. Kemudian, karena Gilang pun sangat mengagumi Lorenzo dengan nomor punggung 99. Maka, jadilah sebutan Juragan 99 untuknya.
Sejak tahun 2009, ia sudah bisa banting setir dari cuci motor hingga mobil, Gilang mengaku menabung hasil dari usahanya untuk membeli alat-alat cuci mobilnya.
ADVERTISEMENTS
Sempat menjadi tour leader pariwisata jadi cikal bakal perusahaan J99 Corp
Gilang mengaku ia sempat menjadi tour leader pariwisata yang bisa berkeliling Indonesia. Berkat pengalaman yang ia lalui, Juragan 99 bisa berkenalan dengan banyak supir bus hingga memiliki banyak koneksi dan kerjasama untuk membuat bus pariwisata khusus dengan nama Juragan 99 Trans.
“Berkat menjadi Tourleader saya sudah pernah keliling Indonesia. Dan berkat jadi Tourleader juga saya dekat dengan crew bus. Dan dari Tourleader ini cikal bakal saya membuat usaha Bus Pariwisata @juragan99trans,” ungkap Gilang.
Perusahaan J99 Corp yang terletak di Jakarta Selatan ini dimiliki oleh Gilang dan istrinya, Shandy Purnamasari. Perusahaan itu merupakan kumpulan bisnis yang menaungi dari produk kecantikan MSGlow, MSGlow for Man, property, transportasi, vape, manufaktur dan terakhir kecantikan.
ADVERTISEMENTS
Gilang memiliki banyak kekayaan yang luar biasa hingga disebut Crazy Rich
Beberapa pekan lalu, Gilang beserta Istrinya yang menjadi pemilik MS Glow mengikuti acara yang ditunjuk oleh Gekraf di Paris. Ia juga mengajak beberapa orang untuk mengenalkan merek lokal tersebut.
Mereka pun juga diberi kesempatan jalan-jalan selama di Paris. Berkat produk skincare tersebut, Gilang dan istrinya memiliki sejumlah klinik dan 3 pabrik di berbagai kota. Selain itu kekayaannya begitu banyak, mulai dari mobil mewah hingga pesawat jet senilai 13,5 miliar.
Gilang sering membantu banyak pihak seperti menyumbangkan 500 Juta kepada Timnas Indonesia bentuk apresiasi Timnas yang bisa mencapai piala AFF tahun 2020. Itulah mengapa Gilang disebut crazy rich karena ia memiliki banyak kekayaan dan tidak segan menghaburkan uangnya.