Nikita Mirzani Bagi-Bagi Ratusan Minyak Goreng Gratis Tanpa Syarat

Tak cukup mencecar aset kekayaan Gilang Widya Pramana alias Juragan 99 dan Shandy Purnamasari, kali ini Nikita Mirzani menyenggol soal aksi giveaway hadiah umrah yang diberikan pasangan pengusaha skincare itu.

Untuk memenangkan hadiah umrah tersebut, warganet diharuskan membeli paket perawatan wajah milik brand mereka. Mengetahui hal itu, Nikita Mirzani kembali melontarkan kritik pedasnya.

Nikita Mirzani sindir giveaway umrah Juragan 99

Nikita Mirzani sindir giveaway umrah Juragan 99 | Credit: Instagram @nikitamirzanimawardi_172

“Hadiah berangkat umrah tapi beli paketan dulu, skincare. Mending nggak usah ngasih!” sindir Nikita.

Kali ini, Nikita Mirzani menyindir aksi crazy rich Malang itu dengan tindakan nyata. Ia mengaku akan membagikan ratusan minyak goreng gratis tanpa syarat apa pun. Menurutnya, masyarakat Indonesia lebih butuh minyak goreng daripada kulit mulus.

“Nih ya mendingan gue, mau bagi-bagi 100 minyak goreng cuma-cuma. Nggak usah follow Instagram gue, nggak usah muji gue karena gue nggak haus pujian. Yang bully gue bakal dapat semua,” sambungnya.

ADVERTISEMENTS

Lima ratus bungkus minyak goreng siap dibagikan gratis tanpa syarat yang menyulitkan

Nikita Mirzani bagikan minyak goreng gratis

Nikita Mirzani bagikan minyak goreng gratis | Credit: Instagram @nikitamirzanimawardi_172

Akhirnya Nikita memutuskan untuk membagikan 500 bungkus minyak goreng ukuran 2 liter setelah mendapatkan distributor resmi. Minyak goreng itu siap dibagikan kepada yang membutuhkan. Nikita tidak mematok syarat apapun agar bisa mendapatkan barang tersebut.

“Oke sesuai janji, 500 minyak 2 liter sudah ada di rumah. Yang akan dibagi-bagikan percuma. Nggak ada peraturan, nggak usah follow, nggak usah muji (gue). Nggak usah!” ucap Nikita lewat Instagram Story (23/3).

ADVERTISEMENTS

Minyak goreng tersebut bukan barang endorse dan semuanya ia beli pakai uang sendiri

Nikita Mirzani bagikan minyak goreng gratis

Nikita Mirzani bagikan minyak goreng gratis | Credit: Instagram @nikitamirzanimawardi_172

Nikita menunjukkan keseriusannya dalam membantu sesama. Ia menampilkan ratusan kardus yang tengah diturunkan dari truk. Seluruhnya ia beli dengan uang pribadi dan dari sumber resmi.

“Tuh masih ada di truk tuh! Ini minyak bukan di-endorse, ya. Ini beli sendiri pakai duit sendiri. Ini juga dari distributor sama reseller tapi yang nggak pakai skema Ponzi.

Dan ini bukan dari penimbun ya. Bukan! Ini dari Amikatami Corporate, distributor yang nggak pakai skema Ponzi, robot trading, farenheit hahaha!” ujar Nikita seraya tertawa.

Nikita meyakinkan warganet kalau minyak goreng yang akan ia bagikan berasal dari sumber terpercaya, bukan tipu-tipuan. Skema Ponzi yang ia sebutkan berkaitan dengan maraknya kasus investasi bodong yang menjerat para crazy rich belakangan ini.

Dilansir dari laman resmi Kementerian Keuangan, skema Ponzi adalah modus investasi palsu yang membayarkan keuntungan kepada investor bukan berasal dari keuntungan yang diperoleh dari kegiatan operasi perusahaan. Namun berasal dari investor selanjutnya yang dilakukan dengan cara merekrut anggota baru.

Akhir-akhir ini Nikita Mirzani memang gencar membongkar sumber kekayaan para crazy rich di Indonesia. Meskipun kerap dihujat balik, omongan Nikita justru berujung fakta. Terbaru, Juragan 99 mengaku bahwa jet pribadi yang ia pamerkan bukanlah milik pribadi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Writing...

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung