Kabar bahagia datang dari anak angkat Cristiano Ronaldo, Martunis. Setelah menggelar acara lamaran beberapa waktu lalu, Martunis resmi menikahi sang kekasih, Sriwahyuni. Namun mereka belum melaksanakan resepsi karena virus corona yang sedang mewabah.
Publik pun penasaran apakah sang ayah angkat bakal datang di resepsi pernikahan Martunis nanti. Meski belum bisa dipastikan, namun Martunis tetap mengundang dan berharap sang ayah datang ke acara resepsi pernikahannya.
ADVERTISEMENTS
Martunis menikahi kekasihnya, Sriwahyuni, pada Selasa lalu. Keduanya hanya menjalani akad berhubung sedang mewabahnya virus corona
Melalui akun Instagramnya, Martunis mengumumkan kalau dirinya udah resmi menikahi sang kekasih, Sariwahyuni. Keduanya diketahui menikah pada Selasa (31/3) lalu di Banda Aceh. Keduanya melaksanakan akad nikah secara sederhana dan dihadiri orang terdekat aja. Hal ini mengingat situasi yang nggak kondusif akibat mewabahnya virus corona. Untuk itu, Martunis baru akan menggelar resepsi pernikahannya pada bulan Juni nanti.
ADVERTISEMENTS
Tak didampingi sang ayah angkat saat akad, Martunis mengundang Cristiano Ronaldo pada resepsi nanti. Namun belum dipastikan ia akan datang atau nggak
Meski nggak hadir dalam prosesi akad nikah kemarin, namun Martunis tetap mendapat ucapan selamat dari ayah angkatnya tersebut. Ucapan tersebut disampaikan melalui asistennya Martunis mengaku tetap berkomunikasi dengan sang ayah meski melalui perantara asistennya. Terkait kehadiran Ronaldo saat resepsi nanti, Martunis belum bisa memastikan. Ia baru akan mendapat kepastian setelah wabah corona ini usai. Selain itu Martunis mengakui kalau sulit mengundang Ronaldo secara personal. Bintang sepak bola tersebut mungkin akan hadir jika negara yang mengundang. Hal ini dikarenakan standar keamanan Ronaldon sendiri.
ADVERTISEMENTS
Martunis diangkat sebagai anak oleh Ronaldo pasca tsunami Aceh 2004 silam. Martunis menarik perhatian dunia karena kisah dan juga jersey yang ia pakai waktu itu
Pertemuan Martunis dan ayah angkatnya berawal pada tsunami Aceh 2004 lalu. Saat itu, Martunis yang berusia 7 tahun dikenal dunia setelah cerita mengenai bagaimana ia bertahan hidup selama 21 hari terombang-ambing di atas air. Ia bertahan dengan benda seadanya dan juga makanan yang mengapung. Hingga akhirnya Martunis ditemukan oleh masyarakat yang tengah mencari keluarganya. Saat ditemukan, Martunis menggunakan jersey Portugal. Ia pun viral hingga mancanegara. Beberapa bulan kemudian, Martunis pun diundang ke Portugal dan bertemu Ronaldo.
Semoga resepsi pernikahan nanti bisa dihadiri Ronaldo ya. Wah, kebayang gimana hebohnya resepsi Martunis nanti 😀