Kronologi Aurel Hermansyah Ditipu Agen Villa, Uang Rp65 Juta Nyaris Hilang

Kurang dari dua minggu lagi, kita bakal sampai pada penghujung tahun 2022. Banyak orang memilih menghabiskan momen akhir tahun ini dengan pergi liburan ke tempat tertentu. Seperti yang hendak dilakukan oleh keluarga Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Mereka memutuskan untuk berlibur ke Bali, usai sebelumnya berencana akan ke Eropa.

Namun, niat hati ingin liburan, Aurel Hermansyah justru nyaris kena tipu oleh agen penyewaan villa di Bali. Tak main-main, ia sudah mentransfer uang ke rekening si agen senilai Rp65 juta. Gimana kronologinya? Berikut ini Hipwee rangkumkan untukmu.

ADVERTISEMENTS

Aurel Hermansyah menemukan akun penyewaan villa di Bali melalui Instagram

Potret Aurel dan Atta

Potret Aurel dan Atta | Credit: Instagram @aurelie.hermansyah

Awalnya, sang suami Atta Halilintar enggan mengungkit penipuan yang menimpa Aurel. Namun, putri sulung Anang Hermansyah itu tetap kekeuh ingin membongkar ke publik karena menurutnya agen penipuan itu sebelumnya sudah menipu beberapa orang lain. Maka dari itu, Aurel nggak ingin ada lagi korban yang terdampak oleh aksi jahat si agen.

Aurel pun membeberkan kronologi dirinya hampir jadi korban penipuan oleh agen penyewaan villa di Bali lewat vlog YouTube AH (18/12). Sejak memutuskan akan liburan ke Bali, Aurel sudah sibuk mencari villa di sana untuk penginapan keluarganya. Namun, ia cukup kesulitan karena sudah banyak villa yang penuh akibat tingginya minat liburan masyarakat pada akhir tahun. Ia pun akhirnya mengumpulkan sekitar empat kandidat villa yang dipilihnya, tapi Aurel nggak langsung mem-booking villa tersebut.

“Salahnya aku, nggak langsung booking, aku diemin dulu dan akhirnya semua villa yang aku mau full. Aku stres, pusing sama manajer aku nyari villa. Aku scroll IG, buka-buka website, pokoknya aku nyari di semua website (penyewaan villa),” cerita Aurel.

Hampir putus asa, Aurel akhirnya menemukan sebuah iklan penyewaan villa di Instagram dan mulai memeriksa ketersediaan unit di villa tersebut. Menurut Aurel, masih ada beberapa villa yang bisa di-booking. Melalui timnya, Aurel pun langsung memesan dua villa.

“Akhirnya nemuin salah satu Instagram dia itu kayak agen. Dia itu ada beberapa villa di Bali yang kata dia masih available, habis itu aku nemuin agen ini, tim aku langsung hubungi mereka, dicek masih ada nggak dan akhirnya aku dapat dua villa dari tanggal 27 Desember-1 Januari dan 1-5 Januari,” jelasnya.

ADVERTISEMENTS

Aurel Hermansyah sempat curiga karena harga villa yang terlalu murah

Kecurigaan Aurel

Kecurigaan Aurel | Credit: YouTube AH

Setelah berhasil memesan dua villa, Aurel merasa sedikit lega. Namun, ia mengaku sempat merasa ada kejanggalan soal harga villa tersebut. Baginya, harga villa itu terlalu murah mengingat ini adalah momen liburan tahun baru. Biasanya, para agen penginapan akan menaikkan harga mereka untuk mengimbangi tingginya minat masyarakat untuk berlibur (high season).

“Awalnya aku agak curiga karena harganya murah banget. Murah dalam arti biasanya kalau tahun baru kan, high season harga vila satu malam bisa Rp30 juta. Makanya awalnya aku curiga karena harganya jauh lebih murah dan bukan harga high season,” tutur Aurel.

Meskipun begitu, ibu Ameena Nur Atta ini tetap melakukan pembayaran sesuai harga yang sudah tertera. Ia mengaku telah mentransfer uang senilai Rp65 juta.

“Pada saat itu orang tersebut minta DP, tapi aku lupa DP atau full payment pokoknya aku transfer Rp65 juta,” sambungnya.

ADVERTISEMENTS

Pelaku tiba-tiba ingin mengembalikan uang sewa Rp65 juta yang ditransfer Aurel Hermansyah

Pelaku minta refund

Pelaku minta refund | Credit: YouTube AH

Beberapa hari setelah merampungkan proses pembayaran, Aurel tak lagi mengurusi soal villa tersebut. Namun, ia mengaku merasa tak enak hati dan terus memikirkan villa tersebut. Ia pun meminta si agen untuk mengirimkan video villanya karena Aurel ingin memastikan apakah keluarganya bisa mengadakan pesta BBQ pada malam hari di sana. Namun, ia nggak mendapat respons dari si agen. Sebaliknya, agen tersebut malah ingin mengembalikan uang sewa Rp65 juta yang sebelumnya telah ditransfer Aurel.

“Akhirnya aku ingat pernah DM, terus pas di DM, dia malah bilang mau refund uang aku, minta ditotalin semuanya. Aku tanya kenapa, dia bilang ada miskomunikasi sama pihak yang punya villa,” katanya.

Si agen kemudian langsung meminta nomor rekening Aurel karena ingin mengirimkan uang tersebut. Namun, Aurel enggan memberikannya karena ia ingin mendapat penjelasan terlebih dahulu soal pembatalan pesanan yang tiba-tiba ini. Setelah didesak Aurel, si agen pun mengaku kalau dirinya telah menipu.

Pengakuan si agen

Pengakuan si agen | Credit: YouTube AH

“Langsung dia ngomong kayak gini ‘Kak jujur saya mau nipu, saya tahu ini kerja saya salah. Tapi saya cari rezeki buat makan. Sekali lagi mohon maaf ya kak,'” ujar Aurel membacakan pesan dari agen penipu.

Uang Rp65 juta Aurel memang akhirnya dikembalikan dan ia lolos dari tindak penipuan si agen. Namun, Aurel tetap merasa tindakan tersebut nggak bisa dibenarkan. Apalagi si agen sendiri telah mengaku memang berniat ingin menipu calon kliennya. Untuk sementara, Aurel nggak ingin memviralkan aksi penipuan itu. Namun, apabila ia melihat si agen tetap melancarkan aksinya, Aurel berjanji akan mengungkap akun agen villa tersebut.

Di sisi lain, masih ada tingkah si agen yang membuat Aurel keheranan. Selain mengembalikan uang sewa, si agen malah meminta uang Rp5 juta ke Aurel untuk biaya makan. Melihat permintaan itu, Aurel langsung menolaknya. Aurel memang menghargai niat baik si agen untuk mengembalikan uangnya, tapi ia tetap mengimbau warganet untuk tetap waspada sebab menurut pantauan Aurel, agen tersebut masih aktif mempromosikan unit villanya di Instagram.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Writing...

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day