Dilarikan ke IGD karena Kanker yang Diidapnya, Ria Irawan Ceritakan Kondisinya Saat ini

Kondisi Ria Irawan saat ini

Sempat dinyatakan sembuh dari kanker getah bening yang ia derita pada 2014 lalu, tahun ini artis Ria Irawan harus kembali berjuang untuk melawan sel-sel kanker yang mulai muncul kembali di tubuhnya. Hal tersebut ia kabarkan beberapa bulan lau. Ria pun harus kembali menjalani sejumlah perawatan dan kemoterapi untuk membuat dirinya kembali sembuh.

Kondisi Ria pun sempat dilaporkan menurun beberapa kali. Ia juga bolak-balik dirawat di rumah sakit. Kemarin, Ria dikabarkan kembali masuk rumah sakit karena kondisinya yang drop.

ADVERTISEMENTS

Kemarin, Ria Irawan kembali dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) ke RSCM karena kondisinya yang drop

Dilarikan ke IGD karena Kanker yang Diidapnya, Ria Irawan Ceritakan Kondisinya Saat ini

dilarikan ke rumah sakit via www.instagram.com

Senin malam (18/11), Ria Irawan kembali dilarikan ke IGD Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) akibat kondisinya yang menurun. Kanker getah beningnya yang sempat sembuh beberapa tahun lalu kembali muncul. Ia pun divonis mengidap kanker getah bening stadium tiga. Sebelum dilarikan ke rumah sakit, Ria sempat dibesuk oleh aktor senior, Ray Sahetapy, di rumahnya. Ray juga sempat mengunggah fotonya bersama Ria dan meminta publik mendoakan agar Ria segera diberikan kesembuhan. Setelah ditangani oleh dokter di IGD, Ria pun dipindahkan ke ruang inap.

ADVERTISEMENTS

Hari ini Ria pun menceritakan kondisi terbarunya. Ia merasakan sakit di sejumlah tubuhnya akibat kanker yang ia derita

Dilarikan ke IGD karena Kanker yang Diidapnya, Ria Irawan Ceritakan Kondisinya Saat ini

kondisi terkini Ria Irawan via www.instagram.com

Ria pun menjelaskan kondisi tubuhnya saat ini. Ria yang kini dirawat di RSCM mengatakan kalau dirinya kembali merasakan sakit di beberapa bagian tubuhnya. Kepalanya kembali terasa sakit, begitu pun dengan tangan dan kaki kanannya yang kini susah digerakkan. Ria juga merasakan kalau dirinya sulit berbicara. Ria pun menjelaskan kalau hal tersebut disebabkan oleh sel kanker yang ada di bagian kiri depan kepalanya. Meski begitu, Ria tetap semangat berjuang agar ia kembali sembuh.

Postingan itu pun langsung dibanjiri doa dari warganet dan juga rekan-rekan selebritas. Mereka turut memberikan dukungan dan menyemangati Ria agar kembali sembuh dan berhasil mengalahkan kanker getah bening yang ia derita. Semoga diberikan kekuatan untuk melawan kankernya, ya Mbak!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung