Kabar duka datang dari industri hiburan Korea Selatan. Aktris Kim Mi Soo dikabarkan telah meninggal dunia di usia ke-31. Kabar duka ini langsung menuai banyak komentar dari warganet yang terkejut. Pasalnya, Kim Mi Soo dinilai masih berusia cukup muda serta tidak memiliki tanda-tanda kepergian. Selain itu, drama Snowdrop yang dia bintangi masih dalam masa tayang.
Warganet beramai-ramai membanjiri kolom komentar laman berita yang menayangkan informasi kematian ini. Beberapa orang mengucapkan belasungkawa, tapi lebih banyak lagi yang belum bisa percaya dan menerima kematian Kim Mi Soo.
Berita meninggalnya Kim Mi Soo telah dikonfirmasi benar oleh agensinya, Landscape Entertainment. Dilansir dari Soompi, agensi telah menuliskan pernyataan yang membenarkan kabar kematian pemeran Yeo Jeong Min di Snowdrop ini. Melalui pernyataan resmi, agensi mengatakan bahwa Kim Mi Soo tiba-tiba meninggal pada 5 Januari 2022. Hingga kini, belum ada kabar lanjutan mengenai penyebab kematiannya sehingga agensi meminta publik agar tidak membuat spekulasi.
View this post on Instagram
Kabar duka ini tentu langsung menjadi perbincangan hangat di media sosial. Banyak warganet yang merasa kehilangan sosok Yeo Jeong Min yang mereka anggap sebagai pemain favoritnya di Snowdrop. Kini, kabar kematian ini menjadi trending topic di laman media sosial Twitter. Lewat tagar “Rest In Peace” banyak orang yang mengekspresikan duka citanya atas kepergian Kim Mi Soo. Mereka mengunggah foto sang artis sambil mendoakan agar almarhumah mendapatkan ketenangan di surga. Pemakaman Kim Mi Soo akan dilakukan secara tertutup di Layanan Pemakaman Taeneung Sungnim, Korea Selatan.
Kim Mi Soo sendiri belakangan dikenal lewat perannya sebagai Yeo Jeong Min dalam drama Snowdrop. Jeong Min merupakan sosok mahasiswa sekaligus aktivis, perempuan tomboy, berambut pendek, dan memakai kacamata. Dia digambarkan terlibat dalam Pergerakan Demokratisasi Gwangju tahun 1980. Selain itu, Jeong Min juga menjadi salah satu teman sekamar Youngro yang diperankan oleh Jisoo Blackpink. Keduanya semakin dekat ketika Jeong Min membantu Youngro menyembunyikan Im Su-ro yang sedang dikejar-kejar polisi karena dicurigai sebagai mata-mata dari Korea Utara. Hingga kini, Snowdrop sedang dalam proses tayang dan para pemain sudah merampungkan seluruh proses shooting sebelum drama ditayangkan.
Aktris yang memulai debut aktingnya pada 2018 ini sudah memerankan beberapa drama dan film populer. Dia mengawali kariernya dalam film Lipstick Revolution. Lalu, Memories dan Kyungmi’s World pada tahun 2019. Dua tahun terakhir Min Soo juga banyak membintangi drama populer seperti Hi Bye Mama, Memorials, The School Nurse Files, Yumi’s Cells, dan Hellbound.
Snowdrop otomatis menjadi drama terakhir yang diperankan oleh perempuan kelahiran 16 Maret 1992 ini.