Akhirnya Jalani Vaksinasi Usai Diskusi dengan Virolog, Jerinx SID Tegaskan Percaya Covid-19

Jerinx vaksinasi covid-19

Media sosial tengah diramaikan dengan pemberitaan musikus I Gede Ari Astina alias Jerinx SID yang baru saja menjalani vaksinasi Covid-19. Diketahui ia mendapat suntikan dosis pertama merek Sinovac di Polda Metro Jaya, Minggu (15/8). Ia mengumumkan hal tersebut melalui unggahan di Instagram.

Kabar ini menjadi perbincangan hangat, pasalnya publik masih mengingat bagaimana drummer Superman is Dead tersebut kerap menyuarakan bahwa Covid-19 merupakan konspirasi hingga menyindir figur publik yang dinyatakan positif hanya endorse belaka. Jerinx mengaku berkonsultasi dengan ahli virologi sebelum memutuskan untuk vaksinasi. Dari pembicaraan itu, ia akhirnya yakin bahwa Sinovac aman untuknya yang memiliki penyakit bawaan.

ADVERTISEMENTS

Bantah anti vaksin, menurut Jerinx ia hanya nggak mau terburu-buru sebab belum yakin, terlebih mempunyai penyakit bawaan

Hadir di Polda Metro Jaya didampingi sang istri, Nora Alexandra dan kuasa hukumnya. Jerinx mengaku bahwa awalnya ia masih ragu untuk menjalani vaksinasi. Sebab dari hasil penelusuran yang dibaca, orang yang mempunyai riwayat penyakit Hepatitis harus konsultasi dulu sebelum divaksin. Maka dari itu, ia putuskan untuk berdiskusi dengan ahli virologi, dokter Indro. Dari hasil penuturan sang dokter, Jerinx diyakinkan bahwa vaksin Sinovac aman untuk dirinya.

“Kenapa baru mau divaksin? Ya karena saya menemukan dokter/virolog yang mampu yakinkan jika Sinovac tidak akan timbulkan efek negatif pada tubuh saya dengan riwayat yang saya miliki. Tubuh Anda ya, hak Anda. Nggak semua dokter akan memaksa pasiennya untuk divaksin kok,” tulisnya dalam keterangan di Instagram.

Lebih lanjut, musikus tersebut tekankan bahwa dirinya bukanlah duta vaksin. Ia pun nggak pernah melarang orang untuk divaksin, hanya saja mengingatkan jika ada penyakit penyerta lebih baik dikonsultasikan dahulu supaya yakin. “Saya bersumpah, saya nggak di-endorse. Saya berani bersumpah,” tambahnya.

ADVERTISEMENTS

Kerap lantang menyuarakan pendapatnya, Jerinx meminta maaf soal pernyataan endorse virus corona. Kini ia menekankan bahwa percaya dengan adanya Covid-19

Pada laman Instagramnya, pria berusia 44 tahun itu menegaskan bahwa percaya adanya virus Covid-19. Pernyataan tersebut dilontarkan usai orang-orang terdekatnya pernah terpapar virus corona. Mulai dari ibu mertua hingga teman kerja. Ia pun bersyukur kerabat terdekatnya itu bisa kembali pulih dan selamat.

“Saya pertegas sekali lagi, saya percaya Covid-19 itu ada. Ibu mertua saya kena, rekan kerja saya kena, teman-teman juga banyak yang kena. Syukurnya masih bisa diselamatkan. Jadi kepada pihak-pihak yang tersinggung dengan statement endorse Covid-19 saya, mohon dipahami,” pungkas Jerinx.

Ia menekankan bahwa per tanggal 4 Juli 2021, dirinya sudah resmi tak mau berhubungan dari polemik Covid-19 yang dibuatnya. Lantas Jerinx meminta publik untuk memahami atas semua unggahan yang dibuat di masa lampau. Menurutnya pemikiran tersebut merupakan penyeimbang atas kabar yang populer. Bagi Jerinx pandemi ini memiliki banyak sekali lapisan persoalan dan sudut perspektif yang berbeda-beda.

“Jangankan saya yang hanya musisi, para akademisi di Indonesia dan negara besar lainnya juga tak sedikit yang memiliki pandangan berbeda dengan narasi populer. Saya tidak pernah mengecilkan nyawa siapa pun. Saya turut berduka atas semua korban Covid-19,” paparnya.

Dalam akhir penuturan, Jerinx ingatkan seluruh pengikut di Instagram untuk sama-sama dukung Indonesia agar lekas kembali seperti sedia kala. Ia bahkan mengingatkan publik supaya nggak khawatir untuk mendapatkan vaksin, jika pun memiliki penyakit penyerta ada baiknya dikonsultasikan terlebih dahulu supaya merasa aman. Terakhir, ia berdoa semoga peneyebaran Covid-19 bisa ditekan dan pandemi segera berakhir di Tanah Air.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung