Setelah Hadiri Sidang Umum PBB, BTS Ditunjuk Jadi Perwakilan Korea Selatan Dalam Hibah Karya Seni

BTS di Museum Met

Setelah menghadiri Sidang Majelis Umum PBB yang ke-76, RM dan kawan-kawan langsung bertandang ke Metropolitan Museum Of Art atau Museum Met. Mereka datang sebagai Korea Selatan dalam memberikan hadiah.

Pada kunjungan tersebut BTS hadir bersama Presiden Moon Jae-in beserta Ibu Negara, Kim Jung-sook. Selain itu ada Menteri Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Hwang Hee. Serta Jo Yoon-jeung selaku Direktur Pusat Kebudayaan Korea di New York dan Park Jeong-ryeol selaku Direktur Budaya Luar Negeri dan Hubungan Masyarakat.

Terkenal mencintai seni dan senang mengunjungi museum Leader ber-dimple dari BTS yakni RM kali itu juga berkesempatan memberikan pidato di depan tamu yang lain. Apa saja isi pidatonya? Yuk kita simak!

ADVERTISEMENTS

1. Menjadi pekerja seni sekaligus pemimpin boy band kelas dunia, RM menyatakan masih banyak kesenian dan seniman hebat asal Korea Selatan.

Setelah Hadiri Sidang Umum PBB, BTS Ditunjuk Jadi Perwakilan Korea Selatan Dalam Hibah Karya Seni

RM memberi pidato credit: https://www.instagram.com/metmuseum/ via instagram.com

Pada pidatonya RM mengungkapkan bahwa sebenarnya masih banyak kesenian luar biasa yang belum terlihat di mata dunia. Dilansir dari koreaboo.com, ia mengatakan “Mata dunia tertuju pada budaya Korea, drama Korea, film Korea, dan musik Korea, tetapi masih banyak artis Korea hebat yang belum ditemukan oleh dunia,”.

Selain itu ia juga sangat merasa terhormat karena bisa mendukung karya artis lain dari Korea Selatan agar lebih dikenal di mata dunia.

ADVERTISEMENTS

2. Mencintai Kesenian, RM ternyata pernah mengunjungi Museum Met pada 2018. Awalnya pengunjung biasa kini menjadi pembicara.

Setelah Hadiri Sidang Umum PBB, BTS Ditunjuk Jadi Perwakilan Korea Selatan Dalam Hibah Karya Seni

RM di depan Museum Met credit: https://twitter.com/bts_twt via twitter.com

Pada dua tahun yang lalu RM pernah membagikan fotonya di akun twitter resmi @BTS_twt Ia terlihat mengenakan pakaian santai dan berfoto di tangga depan museum dan di depan karya seni seperti pengunjung lain. Nggak nyangka kini ia datang kembali menjadi salah satu tamu spesial dan juga pembicara.

BTS RM dikenal senang mengunjungi berbagai museum. Beberapa kali RM menunjukkan dirinya sedang menikmati karya seni yang indah. Para SoHib yang juga Army pasti sudah tau banget nih kebiasaan RM yang satu ini.

ADVERTISEMENTS

3. Masih serangkaian acara, BTS menjadi perwakilan Korea Selatan dalam hibah karya seni ciptaan seniman Chung Hae Cho.

Terkenal dengan seni pertunjukannya, sebenarnya Korea juga memiliki banyak kerajinan yang tidak kalah hebat. Pada kunjungan kali ini BTS menjadi perwakilan untuk memberikan hadiah kesenian dari Korea Selatan pada Museum Met. Mereka mempersembahkan museum dengan karya seniman Chung Hae Cho.

Chung Hae Cho dikenal sebagai ahli ottchil, vernis Korea. Ottchil adalah getah beracun dari pohon vernis (Toxicodendron vernicifluum), yang digunakan sebagai vernis yang sangat tahan lama.

ADVERTISEMENTS

4. Akan ditampilkan pada pameran Met Shell and Resin: Korean Mother-of-Pearl and Lacquer. Karya hibah merepresentasikan lima elemen kosmologi Asia Timur.

Setelah Hadiri Sidang Umum PBB, BTS Ditunjuk Jadi Perwakilan Korea Selatan Dalam Hibah Karya Seni

Rhythm of the Five Color Lustre credit: https://www.instagram.com/metmuseum/ via instagram.com

Karya yang dipersembahkan adalah Rhythm of the Five Color Lustre, kalau di bahasa indonesiakan menjadi Ritme Kilau Lima Warna. Karya ini merupakan kerajinan vernis yang terkenal di korea, biasanya disebut dengan Korean Lacquer Vessel.

Karya yang akan diberikan berupa bejana pajangan yang memiliki lima warna yang berbeda sesuai dengan jumlahnya. Karya tersebut merepresentasikan lima elemen kosmologi Asia Timur yakni kayu, api, tanah, logam dan air. Warnanya meliputi hijau, hitam, kuning, merah dan biru.

BTS memang tak pernah berhenti menginspirasi bagi banyak orang. Semoga SoHip bisa semakin terinspirasi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.