Beda Keyakinan, Roger Danuarta Sambangi Makam Orang Tua Jelang Imlek Tuai Pujian

Menjelang perayaan Tahun Baru China atau Imlek yang akan jatuh pada 22 Januari 2023 mendatang, banyak dimanfaatkan masyarakat keturunan Tionghoa untuk melakukan berbagai tradisi budaya mereka. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh aktor Roger Danuarta yang meluangkan waktu untuk mengunjungi makam kedua orang tuanya.

Meski kini berbeda keyakinan, suami aktris Cut Meyriska itu tetap menghormati kedua orang tuanya di momen menyambut perayaan Imlek. Kegiatan Roger itu pun menuai pujian dari warganet.

ADVERTISEMENTS

Roger Danuarta mengajak Cut Meyriska nyekar di makam kedua orang tuanya

Momen Roger mengunjungi makam kedua orang tuanya yang diketahui memeluk agama Kristen itu diketahui dari sebuah unggahan video dan foto di Instagram pribadi Roger baru-baru ini. Roger tak hanya sendirian, ia ditemani sang istri saat mengunjungi makam kedua orang tuanya di Taman Kenangan Lestari, Karawang, Jawa Barat.

“Nyekar sebelum SinCia – Januari 2023. Love you and miss you Mami & Papi,” tulis Roger dalam keterangan unggahannya tersebut.

Diketahui, selain memeluk agama Kristen, keluarga Roger memang keturunan Tionghoa yang. Mereka masih menjalankan berbagai tradisi yang kental dengan adat Tionghoa, termasuk perayaan Imlek.

Terlihat dalam video, Roger dan Cut Meyriska tampak membersihkan makam bergaya Tionghoa itu. Kemudian keduanya terlihat nyekar atau menabur bunga di atas tanah makam yang tertutup rumput hijau, hingga dipenuhi dengan kelopak bunga.

ADVERTISEMENTS

Nasihat ibunda saat Roger ingin menjadi seorang mualaf, harus bisa salat dan mengaji

Roger nyekar ke makam orang tua

Potret Roger, Cut Meyriska dan anak | Foto dari Instagram Roger

Meski kini telah menjadi mualaf dan berbeda keyakinan dengan kedua orang tuanya, Roger tetap menunjukkan baktinya dengan memperhatikan makam mereka. Bahkan, dalam video unggahannya itu, usai membersihkan makam dan menabur bunga, Roger dan Cut Meyriska tampak duduk bersimpuh untuk berdoa.

Diketahui, ayah Roger meninggal pada tahun 2010, sementara sang ibu pada tahun 2018. Tak lama setelah kepergian ibunda, Roger memutuskan memeluk Islam pada tahun yang sama. Dari cerita Roger seperti yang dinukil dari YouTube Ussy Andhika Official belum lama ini, ibunda Roger mendukung saat ia mengutarakan keinginan menjadi mualaf.

Namun, saat itu ibunda Roger ingin sang anak pindah agama saat sudah punya bekal. Beliaulah yang menyuruh Roger untuk belajar salat dan mengaji, supaya nggak asal jadi mualaf. Sayangnya, saat Roger resmi mengucap syahadat dan menjadi mualaf, sang ibu sudah lebih dulu tiada.

Sebagai anak, Roger pun ingin terus berbakti meski kedua orang tuanya telah tiada dan kini telah berbeda keyakinan. Hal itulah yang membuat Roger dibanjiri pujian dari warganet yang mengaku salut.

“MasyaAllah, tetap berbakti pada orang tua, meskipun beda keyakinan. Salut sama Bang Roger dan Kak Meyriska,” tulis seorang warganet.

Namun, unggahan itu juga sempat diperdebatkan soal doa yang Roger dan Cut Meyriska panjatkan. Warganet mempertanyakan apakah doa itu bisa sampai, karena kepercayaan mereka sudah berbeda. Namun, ada warganet yang juga menjalani hal seperti Roger, berbeda keyakinan dengan orang tua tapi tetap mendoakan, karena menganggap urusan doa sampai atau enggaknya adalah urusan Tuhan.

“Orang tua tetap orang tua, ibu saya Kristen tapi saya mualaf dan saya selalu nyekar ke makam Mama, sampai atau tidaknya doa saya, biar itu jadi urusan Allah,” tulis seorang warganet.

“Berbakti, kepada kedua orang tua itu tidak ada batas apapun. Sebaik dan seburuk apapun orang tua kita, Allah memerintahkan tetaplah berbakti kepada orang tua,” tulis warganet lainnya.

Roger dan Cut Meyriska nggak hanya menunjukkan bakti mereka sebagai anak kepada orang tua, tapi juga menjaga toleransi beragama, terutama dalam keluarga. Bagaimana pun saat ini keluarga Roger tetap menganut Kristen dengan nudaya Tionghoa yang cukup kental, sementara keluarga Cut Meyriska memeluk Islam. Salut ya, SoHip dengan keduanya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat buku dan perjalanan

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day