Selama bertahun-tahun, Bunga Citra Lestari (BCL) dan Ashraf Sinclair menjadi idola banyak orang. Sebab pasangan ini selalu romantis dan jarang diterpa gosip miring seperti sejumlah pasangan artis lainnya. Tetapi, sayangnya Ashraf meninggal dunia pada 18 Februari 2020 akibat serangan jantung. BCL pun sangat sedih karena tak lagi bisa menjalani hidup bersama suaminya.
Namun, BCL berusaha tetap kuat dan tabah. Apalagi dia masih mempunyai Noah yang merupakan anak semata wayangnya. Mereka kerap mengunjungi makam Ashraf, terutama pada momen istimewa seperti anniversary pernikahan.
ADVERTISEMENTS
Bunga Citra Lestari merayakan anniversary pernikahan ke-12 pada 8 November 2020. Dia mengunjungi makam Ashraf yang sudah meninggal
BCL mengunjungi makam Ashraf via www.instagram.com
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini BCL tak bisa merayakan anniversary pernikahan bersama Ashraf. Tetapi, bukan berarti dia tak bisa “bertemu” dengan sang suami. BCL memutuskan untuk mengunjungi makam Ashraf di hari spesial tersebut. Dia memandangi kuburan sang suami yang dipenuhi bunga dengan tatapan sedih. BCL juga tampak menyentuh nisan makam Ashraf dengan lembut. Tetapi, dia berusaha tetap kuat dan membagikan momen tersebut di Instagram dengan caption, “Happy Anniversary ❤️”.
ADVERTISEMENTS
Sebelumnya, BCL merilis lagu berjudul 12 Tahun Terindah yang berisi kenangannya bersama Ashraf. Mengharukan banget!
Sebagai penyanyi, BCL membuat karya yang bisa menciptakan karya yang bisa membuatnya terus mengingat Ashraf. Dia merilis lagu berjudul 12 Tahun Terindah yang diunggah di YouTube pada 19 Juli 2020 silam. Lagu tersebut dilengkapi video klip yang berisi potongan-potongan momen istimewa. Mulai dari pernikahan BCL dan Ashraf, kemesraan mereka sehari-hari, hingga kelahiran Noah yang membuat kehidupan mereka semakin ramai. Di akhir video, tampak BCL dan Noah duduk menatap ke depan tanpa kehadiran Ashraf lagi.
ADVERTISEMENTS
Dalam momen anniversary pernikahan ke-12, sejumlah artis dan warganet mengucapkan selamat pada BCL dan mengirim doa untuk Ashraf
Ucapan selamat dan doa di Instagram via www.instagram.com
Seorang fotografer terkenal, Jodie Octora, mengunggah foto BCL dan Ashraf di New York pada 12 Februari 2020, hanya beberapa hari sebelum Ashraf meninggal. Dia menyebut pasangan ini sebagai one of the best love story (salah satu kisah cinta terindah). BCL juga mendapat berbagai ucapan selamat anniversary dari sejumlah artis seperti Maia Estianty dan Krisdayanti. Banyak pula warganet yang mengirim doa untuk Ashraf. Bahkan ada yang mendoakan agar kelak BCL dan Ashraf bisa bertemu lagi di surga.
Semoga dalam momen istimewa ini, BCL semakin menyadari bahwa masih ada banyak orang yang peduli dan sayang padanya. Mari kita doakan agar BCL bisa tetap kuat, terutama demi anaknya.