Beri Paula Kejutan, Baim Wong Bikin Kolam Wafer Favorit sang Istri. Ini Ngidam Apa Buka Warung sih?

Baim Wong bikin kolam wafer

Selain syuting, artis Baim Wong dan sang istri, Paula Verhoeven juga disibukkan dengan vlog untuk channel Youtube mereka. Vlog pasangan ini memang dikenal dengan aksi sosial hingga prank. Nggak jarang keduanya membagi-bagikan rezeki bagi orang-orang baik yang tengah bekerja keras.

Jika biasanya Baim ngasih kejutan buat orang yang dikenal, kini ia memberi kejutan kocak untuk sang istri yang sedang hamil. Kalau orang lain membelikan baju atau sepatu buat pasangannya, Baim justru berbeda. Suami usil ini malah membuat kolam berisi jutaan wafer! Ternyata itu camilan favorit Paula. Duh, romantis dan unik banget ya.

ADVERTISEMENTS

Sebelumnya, Baim memborong puluhan kardus wafer di toko. Penjualnya sampai kaget!

Beri Paula Kejutan, Baim Wong Bikin Kolam Wafer Favorit sang Istri. Ini Ngidam Apa Buka Warung sih?

Wow, banyak banget beli wafernya via www.youtube.com

Dibantu beberapa orang timnya, Baim Wong mendatangi sejumlah toko untuk membeli wafer. Jumlahnya nggak tanggung-tanggung. Buat mengangkut semuanya, harus pakai truk boks kecil. Sampai penuh sesak. Penjaga-penjaga toko pun kaget. Mungkin Baim dikira mau bikin toko wafer kali ya… hihihi.

Di hari kejutan, Baim mengendap-endap nyiapin semuanya selagi Paula masih tidur

Beri Paula Kejutan, Baim Wong Bikin Kolam Wafer Favorit sang Istri. Ini Ngidam Apa Buka Warung sih?

Lumayan berat juga nih persiapannya… via www.youtube.com

Biar nggak ketahuan, Baim udah siap-siap sejak pagi. Dia mengangkut puluhan kardus wafer dibantu timnya. Terus, satu per satu kardus itu dibuka. Isinya dituang ke halaman belakang rumah Baim dan Paula yang udah dilapisi plastik. Banyak banget deh! Ada ribuan. Betul-betul kayak surga buat pencinta wafer. Gimana ya reaksi Paula nanti?

Akhirnya tiba saat yang ditunggu: Baim membangunkan Paula dan menyuruhnya pakai penutup mata
Beri Paula Kejutan, Baim Wong Bikin Kolam Wafer Favorit sang Istri. Ini Ngidam Apa Buka Warung sih?

Paula sampai nggak bisa berkata-kata via www.youtube.com

Di video YouTube yang tayang Minggu (2/6), Paula kelihatan bingung saat dibangunin Baim. Apalagi, Baim menyuruh Paula buat memakai penutup mata warna hitam. Ia menuntun sang istri ke halaman belakang rumah mereka. Pelan-pelan, Paula pun membuka penutup matanya. Dia langsung kaget! Waktu melihat kolam wafer itu, Paula kelihatan nggak percaya. Terus ekspresinya berubah jadi gemas dan gembira. Yup, kejutan Baim buat sang istri berjalan sukses!

Sembari “berenang” di kolam wafer tersebut, Paula pun membuka salah satu kemasan wafer untuk ia nikmati
Beri Paula Kejutan, Baim Wong Bikin Kolam Wafer Favorit sang Istri. Ini Ngidam Apa Buka Warung sih?

Asik bener kayaknya 😀 via www.youtube.com

Tanpa berlama-lama, Baim dan Paula “menceburkan” diri ke dalam kolam wafer. Tingkah mereka santai, seolah sedang berenang di kolam biasa berisi air. Nggak sabar, Paula pun membuka sebungkus wafer dan langsung memakannya. Camilan itu memang kesukaannya. Pantesan Baim mau susah-susah bikin kolam wafer. Sesekali bahagiain istri dengan cara unik gini nggak masalah ‘kan?

ADVERTISEMENTS

Ribuan wafer itu nggak dinikmati sendiri. Baim dan Paula nggak pernah lupa buat berbagi

Beri Paula Kejutan, Baim Wong Bikin Kolam Wafer Favorit sang Istri. Ini Ngidam Apa Buka Warung sih?

Dari video-video YouTube mereka, pasangan ini memang terkenal dermawan. Contohnya mereka menyamar jadi orang gila dan membagi-bagi uang ke orang yang membantu mereka di jalan. Nah, dalam kesempatan ini, Baim dan Paula juga nggak lupa buat berbagi kegembiraan. Mereka mengundang anak-anak kecil buat bermain di kolam wafer. Baim juga menyembunyikan uang-uang kertas di antara ribuan wafer itu dan meminta timnya untuk mencarinya.

Setelah itu, Baim dan Paula membagikan wafer ke warga sekitar. Anak kecil, ibu-ibu, bapak-bapak, semua dikasih wafer secara gratis. Murah hati banget ya pasangan suami istri ini! Semoga jadi berkah buat kehamilan Paula.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tinggal di hutan dan suka makan bambu

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung