Kontes kecantikan Miss Indonesia kembali digelar setelah tahun 2021 lalu absen akibat pandemi Covid-19. Tahun 2022 ini, setiap provinsi di Indonesia kembali mengirimkan satu perwakilan terbaiknya untuk mengikuti proses karantina hingga crowning moment di grand final. Nggak cuma menilai kecantikan, ajang ini juga akan menilai setiap peserta dari segi intelektual, sikap, karakter, serta kesiapannya membawa nama Indonesia di ajang Miss World.
Perhelatan puncak Miss Indonesia 2022 sukses diselenggarakan pada Kamis, 15 September 2022 malam di Jakarta. Pemenangnya juga udah dinobatkan, yaitu Audrey Vanessa Susilo, finalis asal Sulawesi Utara.
ADVERTISEMENTS
Audrey Vanessa, finalis asal Manado sukses menyabet mahkota Miss Indonesia 2022
Setelah melalui serangkaian proses karantina dan penilaian juri, akhirnya mahkota Miss Indonesia 2022 dianugerahkan kepada Audrey Vanessa, finalis asal Manado, Sulawesi Utara. Nona Manado 2022 ini berhasil terpilih usai menyisihkan finalis asal Bali, Ida Ayu Laksmi sebagai runner up pertama dan finalis asal Jawa Timur, Alyssandra Yemima Gabe sebagai runner up kedua.
Senyum bahagia terpancar di wajah Audrey Vanessa usai namanya diucapkan oleh pembawa acara sebagai pemenang Miss Indonesia 2022. Proses penyematan mahkota dilakukan oleh Miss Indonesia 2020-2021 Carla Yules bersama dengan Miss World 2021 Karolina Bielawska. Audrey Vanessa juga otomatis mewakili Indonesia dalam ajang Miss World 2022.
ADVERTISEMENTS
Menjadi Miss Indonesia rupanya impian Audrey Vanessa sejak kecil
Perjalanan panjang Audrey Vanessa hingga bisa didapuk sebagai Miss Indonesia 2022 rupanya bermula dari ia kecil. Saat dirinya resmi dinyatakan sebagai pemenang, ia merasa gelar barunya itu seperti mimpi yang berubah jadi kenyataan.
“Ini seperti mimpi yang jadi kenyataan dan menjadi Miss Indonesia adalah mimpi saya sejak kecil,” ungkap Audrey (16/9) dilansir dari Jawa Pos.
Dalam proses penyisihan, Audrey Vanessa adalah finalis pertama yang berhasil meraih dua gelar fast track (jalur cepat). Diadaptasi dari kontes Miss World, pemenang jalur ini otomatis memenuhi syarat untuk maju ke semifinal 15 besar.
Terdapat beberapa penilaian fast track yang telah digunakan sejak 2010, di antaranya yaitu Nature and Beauty, Miss Talent, Miss Sport, Beauty with a Purpose, Catwalk, dan Social Media. Audrey Vanessa mendapatkan dua gelar fast track dalam kategori Talent Show dan Social Media.
ADVERTISEMENTS
Isu pendidikan dan kemiskinan adalah yang menjadi fokus utama Audrey Vanessa
Perempuan kelahiran Manado, 23 Desember 1999 ini diketahui mengenyam pendidikan di Monash University jurusan Accounting and Finance. Ia telah dinyatakan lulus tahun 2020 lalu dan berhasil menamatkan pendidikannya lewat beasiswa penuh. Kini Audrey melanjutkan studinya ke jenjang S2 di kampus yang sama di jurusan Banking and Finance.
Selain aktif mengenyam pendidikan, Audrey Vanessa juga aktif dalam kegiatan sosial. Dalam beberapa unggahan Instagramnya, ia terlihat bergabung dalam aksi bersih-bersih pantai, penanaman pohon, edukasi pemilahan sampah, hingga pengurangan pemakaian sampah plastik.
Dalam keterangan resmi dari Miss Indonesia, Nona Manado 2022 ini juga punya perhatian tinggi terhadap kemiskinan dan pendidikan Indonesia. Kedua isu tersebut dinilainya saling berkaitan dalam menentukan taraf hidup masyarakat Indonesia.
“Audrey Vanessa Susilo, mahasiswi Monash University berusia 22 tahun ini memiliki concern yang sangat tinggi untuk kemiskinan dan isu-isu pendidikan Indonesia. Satu hal yang sangat diyakininya adalah bahwa pendidikan adalah alat yang sangat kuat untuk melawan kemiskinan,” tulis akun @missindonesia.
Dengan titel barunya sebagai Miss Indonesia 2022, Audrey Vanessa akan mengembangkan kiprahnya dalam aksi sosial untuk menjangkau lebih banyak masyarakat Indonesia.
“Saya harap bisa meningkatkan edukasi anak-anak dan juga meningkatkan kemampuan orang dewasa jadi kita bisa membuat Indonesia lebih baik. Setelah ini saya sangat senang karena saya dapat menjangkau daerah yang lebih luas. Jadi, saya bisa berkontribusi lebih banyak lagi bukan hanya untuk Sulawesi Utara tapi untuk Indonesia,” jelasnya usai malam grand final, dilansir dari Okezone.
Selamat buat Audrey Vanessa Susilo atas gelar Miss Indonesia 2022 yang berhasil diraih. Semoga bisa menebar dampak positif dan mengharumkan nama Indonesia di ajang Miss World 2022 mendatang!