Audi Marissa Kena Bully, Gini Isi Pesan Singkat yang Ia Unggah ke Instagram. Miris!

Kenapa warganet kayak gini nggak belajar dari kasus sebelumnya sih? Kalau dilaporin aja baru minta maaf :(

Lagi-lagi kasus cyberbullying menerpa kalangan selebritas. Kali ini, Audi Marissa menjadi korbannya. Melalui Instastorynya, Audi memperlihatkan bagaimana si pelaku menuliskan ujaran kebencian terhadapnya. Bahkan ia juga mengata-ngatai Audi. Gerah dengan orang-orang seperti ini, Audi pun berencana akan melaporkan si pelaku ke pihak yang berwajib.

ADVERTISEMENTS

Audi mengunggah bukti cyberbullying yang dilakukan oleh seorang warganet melalui DM terhadapnya

Audi Marissa Kena Bully, Gini Isi Pesan Singkat yang Ia Unggah ke Instagram. Miris!

Audi Marissa dibully via www.instagram.com

Melalui direct message (DM), pelaku mengomentari Instastory Audi. Sang pelaku terlihat nggak suka dengan penampilan Audi. Warganet satu ini nggak suka jika Audi tampil seperti artis-artis Korea. Bahkan ia menuliskan ujaran kebencian terhadap selebritas satu ini. Akhirnya, Audi pun meladeni pelaku yang udah melakukan cyberbullying terhadapnya.

ADVERTISEMENTS

Karena diancam akan dilaporin, pelaku pun mengganti username bahkan menghapus IG-nya

Audi Marissa Kena Bully, Gini Isi Pesan Singkat yang Ia Unggah ke Instagram. Miris!

minta maaf via www.instagram.com

Setelah DM-nya dibalas Audi, sang pelaku meminta maaf dan mengaku sebagai orang susah. Tapi karena udah terlanjur sakit hati, Audi nggak akan melepaskan pelaku gitu aja. Audi menunggu permintaan maaf secara langsung dari pelaku yang udah nge-judge dirinya bahkan sampai ngebully seperti itu.

ADVERTISEMENTS

Audi pun menunggu permintaan maaf pelaku selama 24 jam kalau nggak mau dilanjutin ke meja hijau

Audi Marissa Kena Bully, Gini Isi Pesan Singkat yang Ia Unggah ke Instagram. Miris!

pelaku sempat menghilang via www.instagram.com

Sadar akan ancaman Audi, sang pelaku tampaknya takut jika Audi menyeriusi perkataannya. Bahkan gadis berambut panjang tersebut udah melaporkan perundungan yang diterimanya kepada sang ibu. Audi ingin kasus ini dibawa ke meja hijau jika pelaku nggak meminta maaf kepadanya. Berkali-kali terlihat pemilik akun berganti nama agar nggak bisa ditelusuri. Bahkan karena tetap ketahuan, ia pun menghapus akun tersebut.

ADVERTISEMENTS

Benar saja, sang pelaku pun minta maaf dan mengaku sangat ketakutan dan “mengemis-ngemis” minta maaf  karena dia orang kurang mampu

Audi Marissa Kena Bully, Gini Isi Pesan Singkat yang Ia Unggah ke Instagram. Miris!

akhirnya nangis-nangis via www.instagram.com

Dan akhirnya, seperti pelaku bully sebelum-sebelumnya, warganet inipun meminta maaf kepada Audi. Ia memohon-mohon agar Audi memaafkan dirinya. Setelah kasusnya di follow up ke publik seperti ini, barulah dia sadar kalau perkataannya atau apa yang dilakukannya tersebut salah. Bahkan pelaku mengaku melakukan hal tersebut karena ingin seperti Audi. Tapi dia berasal dari keluarga kurang mampu. Dia nggak bisa jika harus meminta maaf secara langsung karena uang untuk hidupnya juga pas-pasan.

Karena saking takutnya, sang pelaku sampai gemetar dan menghapus semua akun media sosialnya. Iapun mengirimkan video permintaan maafnya kepada Audi karena udah melakukan perundungan.

Meski postingan permintaan maaf dari pelaku udah dihapus, Audi mengingatkan warganet lain untuk nggak melakukan hal yang sama. Ia sadar bahwa akan ada orang yang suka dan nggak suka sama dirinya. Dan iapun menerima hal tersebut. Tapi yang nggak bisa ia terima adalah ketika ada perundungan seperti ini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung