Atta Halilintar menjadi salah satu public figure yang namanya ikut terseret dalam kasus Doni Salmanan. Diketahui Doni Salmanan pernah memberinya tas mewah dari Dior sebagai kado ulang tahun.
Sejumlah public figure kini tengah disorot oleh pihak kepolisian dan diharapkan untuk wajib melapor apabila menerima aliran dana atau apa pun dari Doni Salmanan yang kini statusnya sudah ditetapkan sebagai tersangka penipuan investasi bodong.
ADVERTISEMENTS
Atta Halilintar siap mengembalikan tas mewah yang diberikan Doni Salmanan
Dalam unggahan stories di Instagram pribadinya, Atta memperlihatkan tas mewah yang diberikan Doni Salmanan sebagai kado ulang tahun.
Diketahui Atta dan Doni pernah berkolaborasi. Dan pada waktu itu Doni menceritakan bagaimana caranya bisa mendapatkan banyak uang dari trading. Atta pun dengan tegas mengatakan siap untuk mengembalikan tas mewah tersebut kepada pihak berwajib.
“Saya pernah dapat kado ulang tahun mas Doni Salmanan tas ini.. Segera saya kembalikan ke pihak berwajib,” tulis Atta Halilintar dalam unggahan stories-nya.
Melihat sikap Atta yang sigap dalam mengembalikan barang yang bukan haknya kepada pihak berwajib mendapat pujian dari beberapa warganet.
“Masyaallah keren Atta cepat tanggap padahal belum di-notice pihak berwajib karena tahu ini bukan haknya,” tulis akun @kenzi_riyu.
“Mantappp.. Salut sama kak @attahalilintar,” tulis akun @rayawais7.
“Memang TOP broku ini, kalian mau cari panutan harus seperti ini. Balikin uang dari affiliator,” tulis akun @bobbeebuilder8008.
ADVERTISEMENTS
Tak hanya Atta Halilintar, beberapa selebritas lainnya juga pernah mendapatkan hadiah dari Doni Salmanan
Akhir-akhir ini polisi sedang gencar memeriksa beberapa selebritas yang pernah mendapat hadiah dari Doni Salmanan, salah satunya adalah Rizky Billar dan Lesti Kejora yang mendapatkan amplop dari Doni Salmanan saat pernikahan mereka.
Namun Rizky Billar mengatakan bahwa dirinya tidak bersalah telah menerima amplop dari Doni Salmanan, karena menurutnya amplop tersebut merupakan kado untuk pernikahannya dengan Lesti Kejora.
Selain Rizky Billar dan Lesti Kejora, nama Rizky Febian ternyata juga ikut terseret dalam kasus Doni Salmanan. Rizky Febian diketahui pernah menerima dana sebesar Rp400 juta dari Doni Salmanan.
Dari pihak kepolisian sendiri menyebut bahwa ada 6 public figure yang akan dipanggil untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
“Nanti akan kita lakukan pendalaman dan pemeriksaan terhadap saudara MH, saudara DM, saudara MR, saudara FR, saudara DS,” ujar Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, Brigjen Asep Edi, dikutip dari tribunnews.com.