Bintang Emon kembali viral setelah membuat video tentang kasus Novel Baswedan. Dalam video itu, Bintang mengkritik pemerintah karena hanya memberi hukuman penjara 1 tahun pada dua pelaku yang menyiram air keras ke Novel. Gayanya yang kocak membuat warganet geli. Banyak pula yang setuju pada pendapat kritisnya tentang kasus tersebut. Tetapi beberapa hari kemudian, muncul akun-akun nggak jelas yang menyebar fitnah kalau Bintang adalah pecandu narkoba. Langsung geger deh!
Untungnya, dengan cepat Bintang berinisiatif untuk melakukan tes urine. Ternyata juara 1 Stand Up Comedy Academy (SUCA) Season 3 ini dinyatakan negatif narkoba. Hasil tes itu meyakinkan orang-orang kalau dia bukanlah pecandu. Tetapi bahkan sebelum hasil tesnya keluar, banyak orang yang sudah percaya dan mendukung Bintang. Bahkan para artis nggak mau ketinggalan. Yuk simak dukungan mereka!
ADVERTISEMENTS
1. Ernest Prakasa mendukung Bintang Emon tanpa ragu. Sebagai sesama komedian, dia berpendapat kalau stand-up comedy memang digunakan untuk menenentang ketidakadilan
ADVERTISEMENTS
2. Karena sudah lama kenal, Arie Kriting tahu betul sifat Bintang. Dia berkata Bintang itu baik banget dan nggak pernah pakai narkoba
ADVERTISEMENTS
3. Pandji Pragiwaksono mengecam pihak yang melakukan fitnah pada Bintang. Sekarang seluruh Indonesia tahu kalau Bintang melakukan hal yang benar
ADVERTISEMENTS
4. Sebagai sesama jebolan SUCA, Kiky Saputri membela Bintang dengan gayanya yang kocak. Dia berpendapat kalau fitnah yang ditujukan pada Bintang itu keji dan nggak kreatif
ADVERTISEMENTS
5. Komedian Dzawin Nur menegaskan kalau Bintang adalah salah satu komika yang paling nggak bertingkah, bahkan nggak mau merokok
ADVERTISEMENTS
6. Pelawak Andi Wijaya membeberkan sifat Bintang yang nggak mau nyabu, ngerokok, minum alkohol, dan lainnya. Memang bukan anak bandel~
7. Di akun Instagram Bintang, banyak artis lain yang menyampaikan dukungan. Ada Vidi Aldiano, Gilang Dirga, Indra Bekti, Arief Muhammad, Babe Cabita, Nabilah Ayu, Dennis Adishwara, dan lain-lain
Menanggapi berbagai dukungan untuknya, Bintang mengucapkan terima kasih. Dia nggak menyangka kalau jumlah dukungannya bakal sebanyak itu. Artinya, ada banyak orang yang nggak percaya kalau Bintang kecanduan narkoba. Berarti gagal nih usaha pihak-pihak yang mau memfitnahnya, hihihi~