Idap Kanker Langka, Ari Lasso Optimis Bisa Sembuh dan Kembali ke Panggung Hiburan Tanah Air Segera

Ari Lasso idap kanker langka

Kesehatan menjadi faktor penting yang harus senantiasa dijaga oleh semua orang. Pasalnya menjaga kesehatan berguna untuk menghindari kita dari penyakit-penyakit yang mungkin berdatangan. Meski begitu, ada juga penyakit-penyakit langka yang mengidap pada orang-orang tertentu.

Bicara soal penyakit langka, nggak sedikit artis atau keluarga artis yang menderitanya. Terbaru, musisi kenamaan Indonesia, Ari Lasso mengaku bahwa ia menderita kanker langka yang cukup parah. Ari Lasso mengakui penyakit yang ia derita saat wawancara di Podcast Deddy Corbuzier. Kini, ia sedang berjuang untuk memulihkan juga menyembuhkan diri dari penyakit tersebut. Bagaimana kondisi Ari Lasso sekarang? Apakah ia sudah menjalani perawatan? Untuk menjawabnya, yuk langsung simak aja berita selengkapnya di bawah ini!

ADVERTISEMENTS

Ari Lasso baru-baru ini mengaku kalau ia menderita penyakit kanker langka stadium dua yang disebut Diffuse large B-cell lymphoma (DLBCL)

Musisi ternama Tanah Air, Ari Lasso kini sedang jadi sorotan warganet. Hal ini bermula saat personel band Dewa 19 ini mengaku bahwa ia kini menderita sakit kanker langka. Lewat podcast Deddy Corbuzier, Ari Lasso menyebut ia divonis mengalami Diffuse large B-cell lymphoma (DLBCL). Penyakit tersebut merupakan kanker langka yang terjadi 2 di antara 4000 kasus limfoma.

Ari juga memaparkan kondisinya saat ia menderita penyakit kanker ini. Ternyata Ari Lasso mengetahui ia menderita kanker langka nan ganas ini setelah ia mengalami sakit perut yang teramat sangat. Ia pergi ke dokter dan melakukan CT-Scan yang dilanjutkan dengan operasi. Dari sana, diketahui bahwa ia menderita kanker langka tersebut.

Umumnya kanker limfoma menyerang kelenjar limpa yang ada di leher atau di bawah ketiak. Namun dalam kasus Ari Lasso, kanker tersebut menempel pada organ limpa dan sekarang sudah dalam kondisi stadium 2. Meski terbilang ganas, Ari Lasso menyebut bahwa kankernya ini bisa disembuhkan dengan beragam perawatan.

ADVERTISEMENTS

Ari Lasso telah melakukan operasi pengangkatan limpa. Meski begitu Ari belum bebas kanker dan masih harus menjalani kemoterapi. Rencananya, Ari Lasso akan terbang ke Singapura untuk menyembuhkan kondisinya

Setelah divonis menderita kanker langka, Ari Lasso nggak tinggal diam. Ia kemudian menjalani operasi dan perawatan. Diketahui, Ari Lasso kini telah kehilangan organ limpanya. Efeknya, ia nggak memiliki mesin pembuat imun yang membuatnya jadi lebih cepat sakit. Proses operasi ini juga bukan tanpa risiko. Saat operasi berlangsung, Ari kehilangan banyak darah sehingga dokter pun mencari donor darah bagi penyanyi berusia 48 tahun ini.

Karena ia nggak memiliki sistem imun, Ari Lasso dilarang untuk keluar rumah dan bertemu orang lain sebelum kondisinya benar-benar pulih. Penyakit inilah yang jadi alasan kenapa Ari Lasso seperti menghilang dari kancah industri hiburan belakangan ini. Meski sudah menjalani operasi, Ari Lasso kini masih belum dinyatakan sembuh dan bebas kanker. Ia harus menjalani kemoterapi. Rencananya ia akan melakukan kemo selama 3 bulan di Singapura.

Sambil berkelakar, Ari menyebut kalau ia takut menjadi botak karena efek kemoterapi. Karena hal tersebut ia meminta sang istri untuk membelikan wig gondrong seperti penampilan awalnya berkarier di Dewa 19.

Terakhir, Ari Lasso meminta doa dari warganet dan para penggemarnya. Karena ia tahu penyakitnya bisa sembuh, Ari Lasso begitu optimis agar bebas kanker dan bisa kembali menjalani aktivitas serta menghibur masyarakat lewat musik dan konten-konten rutin yang ia buat di media sosial maupun kanal YouTube pribadinya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung