Beberapa waktu lalu, kasus seorang remaja berusia 15 tahun yang membunuh bocah 6 tahun menggegerkan publik Tanah Air. Mayat bocah tak berdosa itu sempat disimpan oleh pelaku di dalam lemarinya. Setelah itu, pelaku dengan tenang menyerahkan diri. Ia juga sempat mengunggah apa yang ia lakukan tersebut di akun media sosialnya.
Remaja berinisial NF tersebut mengaku membunuh bocah tersebut lantaran terinspirasi dari film pembunuhan yang sadis, Chucky dan Slenderman. Hal ini tentu aja mengejutkan banyak pihak, tak terkecuali para artis. Salah satunya adalah Zaskia Adya Mecca. Istri Hanung Bramantyo ini mengungkapkan perasaannya sebagai orang tua. Apalagi beberapa waktu lalu sang anak memilih tema Chucky untuk ulang tahunnya.
ADVERTISEMENTS
Beberapa waktu lalu, Zaskia Mecca menggelar pesta ulang tahun anak ketiganya, Bhai Kaba Bramantyo. Sang anak memilih tema Chucky untuk ulang tahunnya
Pada 27 Februari lalu, anak ketiga Zaskia, Bhai Kaba, merayakan ulang tahunnya yang ke-4. Sang anak pun memilih tema boneka Chucky di pesta ulang tahunnya. Saat itu, Zaskia nggak terlalu memikirkan tentang obsesi Aba terhadap boneka Chucky ini. Karena ia mengaku nggak mengizinkan Aba untuk menonton film tersebut karena dianggap terlalu sadis. Sang anak menyukai boneka tersebut hanya karena terlihat seram. Namun setelah kasus remaja yang membunuh bocah karena terinspirasi dari film mencuat ke publik, Zaskia pun kembali memikirkan kesukaan anaknya terhadap boneka Chucky.
ADVERTISEMENTS
Melalui akun Instagramnya, Zaskia membahas tentang pengawasan orang tua terhadap anak. Ia juga menjadi lebih protektif pada anak-anaknya pasca munculnya kasus tersebut
Setelah kasus pembunuhan bocah 6 tahun oleh remaja berinisial NF tersebut, Zaskia kembali teringat akan anaknya yang juga menyukai Chucky. Zaskia sempat kaget sang anak tahu dan menyukai sosok Chucky. Apalagi selama ini ia nggak mengizinkan sang anak untuk menonton film tersebut. Ternyata Aba tahu Chucky dari tayangan YouTube Halloween di mana ada seseorang yang menjadi Chucky. Aba pun menganggap kalau Chucky mirip dengan boneka kakak-kakaknya yang udah dicoret-coret olehnya. Karena itulah, kini Zaskia lebih protektif kepada anak-anaknya. Ia mengalihkan kesukaan anak-anak mereka pada boneka jahat ke figur-figur yang lebih baik dan positif. Ia juga semakin waspada terhadap tontonan anak-anak yang harus lebih diawasi. Yang nggak kalah penting adalah membiasakan anak-anak untuk terbuka dan menjadi “sahabat” bagi sang anak agar mereka bisa berbagi problematika yang dihadapi.