Kabar kurang mengenakkan datang dari keluarga sutradara Hanung Bramantyo dan aktris Zaskia Adya Mecca. Pasalnya, anak ketiga mereka Bhai Kaba masuk ke rumah sakit lantaran mengalami serangan asma. Hal tersebut diketahui dari unggahan sang sutradara di akun Instagram pribadinya Selasa 14 Februari 2023 kemarin.
Kondisinya yang belum membaik usai menjalani perawatan membuat Kaba juga harus dilarikan ke ICU, mengingat setelah observasi ternyata Kaba didiagnosa mengidap bronkitis.
Lantas bagaimana keadaan Kaba setelah didiagnosa sakit Bronkitis? Simak informasinya, ya, SoHip~
ADVERTISEMENTS
Hanung dan Zaskia mencoba tetap tenang supaya Kaba juga tidak panik lantaran sakit yang dialaminya
Mendengar kabar kesehatan anak yang menurun tentu akan membuat sebagian besar orang tua panik. Namun, ketika mengetahui Kaba terserang asma, Hanung dan Zaskia terpaksa harus bersikap tetap tenang di depan putranya itu. Pasalnya, mereka khawatir kepanikan itu akan membuat Kaba juga ikut panik dengan apa yang sedang terjadi padanya.
Dalam unggahan di Instagram Hanung, terlihat Kaba yang sudah menggunakan alat bantu pernapasan bersandar di lengan sang ayah yang mencoba menenangkan sang putra.
“Asma attack @bhaikaba. Setiap anak-anak kena serangan, saya dan @zaskiadyamecca harus terlihat santai di depan anak-anak. Padahal saturasi Kaba drop di angka 85-86 dan jantung ini rasanya koprol akut. Kalau kita panik, anak juga panik,” tulis Hanung dalam unggahannya.
ADVERTISEMENTS
Setelah anaknya dilarikan ke ICU, Hanung mengatakan bahwa Kaba didiagnosis mengidap bronkitis
Usai ditangani dokter di rumah sakit, bocah berusia 7 tahun itu divonis mengidap bronkitis. Dari video yang diunggah Hanung tersebut terlihat proses pemindahan Kaba dari UGD ke ruang ICU. Tampak Kaba terbaring lemah dengan dibantu juga alat pernafasan. Dalam videonya juga Hanung mengatakan jika sang putra didiagnosa mengidap bronkitis, sampai jam 2 pagi saturasi juga tidak kunjung naik, lalu dipindahkan ke ICU agar mudah untuk dimonitor. Dalam caption-nya Hanung berdoa supaya putranya itu segera pulih kembali.
“Setelah didiagnosa dokter, @bhaikaba terkena Bronchitis. Sampai jam 2 pagi ini, saturasi tak kunjung naik. Kaba lalu dipindahkan ke ICU agar mudah di monitor. God, help us. Help Kaba,” tulis Hanung dengan menyertakan emoji menangis.
Unggahan Hanung pun dibanjiri komentar dari rekan-rekan selebritas yang turut serta memberi semangat Hanung dan keluarga, serta mendoakan kesembuhan Kaba.
“Mudah-mudahan lekas pulih yaa nak.. smoga cepet sehat lagi.. semangat mas Hanung dan Bia,” tulis @septriasaacha.
“Speedy recovery Kabar. Sabar & kuat ya mas Hanung & Bia,” tulis @djenarmaesaayu.
Sebelumnya, Zaskia Adya Mecca juga sempat meluapkan isi hatinya lantaran sebagai ibu, ia tentu merasa tak tega melihat sang putra terbaring lemah. Apalagi sampai sering ke luar masuk karena serangan asma. Sama seperti suaminya, Zaskia hanya bisa berdoa untuk kesembuhan sang putra.
“Mengiris hati. Anak ini sering banget serangan ashma, sesek dan dirawat sedih banget,” tulis Zaskia di Instagram story-nya.
Di Instagram story-nya Zaskia juga menyampaikan bahwa hingga saat ini sang putra masih belum bisa dijenguk lantaran masuh di ruang ICU. Sebagai seorang ibu ia mencoba untuk tenang menghadapi situasi baru ini.
“Fyi, maaf nggak bisa dijenguk karena di ICU mohon doanya aja jika berkenan, terima kasih. Mencoba tenang menghadapi situasi baru ini,” tulis Zaskia dikutip dari celebrityokezone (15/02/2023)
Untuk kamu ketahui, asma dan bronkitis meskipun sama-sama mengakibatkan gejala sesak napas merupakan dua hal berbeda berdasarkan faktor penyebabnya. Bronkitis merupakan peradangan pada saluran bronkus, sedangkan asma adalah kondisi terjadinya penyempitan jalan napas karena adanya inflamasi dan pembengkakan mukosa pernapasan karena satu dan lain hal.
Semoga Bhai Kaba lekas membaik ya, SoHip. Semoga Hanung dan Zaskia juga diberikan kekuatan.