Anak Denada Sembuh dari Kanker, Bahagia Bisa Beraktivitas Seperti Anak Seusianya

Bertahun-tahun sudah penyanyi Denada berjuang untuk pengobatan penyakit kanker darah yang diderita putrinya, Aisha. Segala upaya dilakukannya demi kesembuhan putrinya, mulai dari melakoni berbagai pekerjaan sampai menjual berbagai aset berharganya. Perjuangannya kini terbayarkan, penyanyi 43 tahun akhirnya membawa kabar bahagia tentang kondisi putrinya.

Aisha yang beberapa waktu lalu mengidap kanker darah kini dinyatakan sembuh. Tak bisa dimungkiri, kabar bahagia itu membuat Denada dan putrinya merasa sangat senang. Pasalnya kini, Aisha sudah bisa melakukan berbagai aktivitas yang dulu tak bisa dilakukannya.

ADVERTISEMENTS

Aisha sangat senang dan bahagia dinyatakan sembuh dari kanker

Anak Denada Sembuh dari Kanker, Bahagia Bisa Beraktivitas Seperti Anak Seusianya

Aisha sangat senang dan bahagia dinyatakan sembuh dari kanker  | Credit: @denadaindonesia via Instagram

Mengetahui kini kondisinya sudah membaik, Aisha pun tak bisa menyembunyikan rasa senang dan bahagianya. Menurut Denada, putrinya merasa lebih senang karena bisa mengonsumsi makanan yang dulu menjadi pantangannya.

“Dia sih senang banget, tapi yang mungkin lebih menyenangkan buat dia adalah pada saat bisa makan hal-hal yang tadinya tidak bisa ia makan. Kan banyak tuh pantangan-pantangannya dulu, nggak boleh makan ini, nggak boleh makan itu,” ungkap Denada dikutip dari Detik.com, Senin (20/6).

Saat masih menjalani pengobatan, Aisha memang dilarang untuk mengonsumsi berbagai jenis makanan, seperti madu dan keju. Namun, meskipun sekarang sudah bisa mengonsumsi berbagai makanan yang dulu sempat dilarang, Denada tetap mengawaasi asupan makanan putrinya. Baru-baru ini, Aisha sampai meminta oleh-oleh tempe dari Indonesia jika Denada kembali ke Singapura.

ADVERTISEMENTS

Meskipun sudah bebas beraktivitas seperti anak seusianya, Aisha masih tinggal di Singapura

Anak Denada Sembuh dari Kanker, Bahagia Bisa Beraktivitas Seperti Anak Seusianya

Aisha masih tinggal di Singapura  | Credit: @denadaindonesia via Instagram

Meskipun sudah sembuh, Aisha hingga kini masih berada di Singapura untuk menjalankan pemeriksaan rutin. Aisha juga masih harus dalam pantauan dokter meskipun sudah selesai menjalani kemoterapi. Sementara itu, Denada bolak-balik Indonesia-Singapura untuk bekerja dan menjaga putrinya.

Kondisi Aisha yang semakin membaik juga membuatnya diperbolehkan melakukan aktivitas seperti anak seusianya. Ia bisa sekolah dan bermain dengan teman-temannya.

“Terus dia juga merasa dia sudah boleh sekolah, sudah boleh berteman, sudah boleh pergi ke sekolah. Itu adalah hal yang besar sekali buat dia” lanjut Denada.

Diketahui, Denada memutuskan ke Singapura untuk menjalani pengobatan leukimia yang diderita anaknya. Divonis mengidap kanker darah 4 tahun lalu, kini akhirnya Aisha dinyatakan sembuh meskipun masih berada dalam pantauan dokter. Selama itu pula, Denada berjuang demi kesembuhan anaknya.

Penyanyi itu sempat menceritakan kepedihannya menjalani hidup di Singapura selama Covid-19 melanda. Ia mengatakan harus menjual barang-barang berharganya demi bertahan hidup dan membayar pengobatan anaknya. Bahkan, berbagai pekerjaan dilakoninya, seperti menjadi instruktur zumba sampai menjadi narasumber di acara-acara perusahaan.

Berkat Denada yang tak kenal lelah berjuang demi kesembuhan putrinya, kini Aisha bisa sembuh dari leukimia yang dideritanya. Semoga Aisha bisa selalu sehat dan nantinya bisa kembali ke Tanah Air. Salut dengan perjuangan mereka!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung