9 Potret Selebritas Ikut Tren Avatar AI, Ada yang Bikin Pangling, Seram, dan Kocak

Filter kamera saat ini memang menjadi tren yang banyak digemari pengguna ponsel pintar. Filter kamera baik yang menggunakan aplikasi tambahan ataupun fitur di media sosial Instagram seringkali menghadirkan efek gambar yang variatif. Salah satunya yang sedang viral adalah Avatar AI.

Melansir dari Sensorium XR, Avatar AI merupakan karakter digital yang didukung oleh Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan. Avatar AI dibuat untuk merepresentasi digital manusia dalam pengaturan virtual.

Tren Avatar AI ini bahkan diikuti oleh sederet artis tanah air. Mereka mengunggah foto hasil dari Avatar AI yang menampilkan wajah mereka bak tokoh kartun animasi. Ada yang hasilnya tampak cantik dan tampan, ada pula yang justru terlihat seram hingga kocak. Yuk simak sederet foto selebritas yang pakai Avatar AI, dan gimana cara bikin Avatar AI ini!

ADVERTISEMENTS

1. Potret Asmara Abigail pakai Avatar AI berbagai tema bak di negeri dongeng

Potret artis pakai Avatara AI

Avatar Asmara Abigail | Foto dari Instagram

Bintang film Asmara Abigail mengunggah sepuluh foto hasil dari Avatar AI. Penampilan Asmara seperti memasuki dunia metavers, dengan berbagai tema. Mulai dari mirip superhero wanita, ratu dari kerajaan, karakter animasi aksi, hingga karakter putri bungan di negeri dongen.

ADVERTISEMENTS

2. Dian Sastrowardoyo pakai Avatar AI, mirip pahlawan Indonesia zaman dulu

Potret artis pakai Avatara AI

Avatar Dian | Foto dari Instagram

Bintang film Ada Apa dengan Cinta ini punya kumpulan potret dirinya versi Avatar AI. Potret tersebut tampak seperti lukisan pahlawan Indonesia zaman dulu. Ada pulua wajah Dian Sastrowardoyo yang tampak anggun seperti karakter-karakter animasi dewi matahari.

ADVERTISEMENTS

3. Avatar AI Wulan Guritno mirip karakter dewi-dewi di dunia fantasi

Potret artis pakai Avatara AI

Avatar Wulan | Foto dari Instagram

Potret Avatar AI milik Wulan Guritno terlihat unik dengan berbagai karakter perempuan yang terlihat seperti tokoh animasi. Bahkan ia tampak memesona dengan berbagai gaya rambut dan headpiece yang bikin parasnya bak karakter dewi di dunia fantasi.

ADVERTISEMENTS

4. Nagita Slavina versi karakter cewek di sportgame hingga lukisan gadis sampul

Potret artis pakai Avatara AI

Avatar Nagita | Foto dari Instagram

Ibunda Rafathar dan Rayyanza ini juga nggak mau ketinggalan ikutan tren Avatar AI. Ia mengunggah sepuluh potret hasil Avatar AI dengan berbagai karakter. Nagita Slavina terlihat karakter cewek di sportgame, bahkan ada pula yang mirip gadis sampul.

ADVERTISEMENTS

5. Avatar Rianti Cartwright bak tokoh-tokoh bangsawan kerajaan

Potret artis pakai Avatara AI

Avatar Rianti | Foto dari Instagram

Rianti terlihat cantik banget di potret Avatar Ai. Dari sekitar sepuluh potret yang diunggah, hampir semuanya menampilkan kecantikan parasnya bak putri bangsawan kerjaan, lengkap dengan riasan natural dan headpiece yang membuatnya terlihat anggun.

ADVERTISEMENTS

6. Kocaknya hasil Avatar Melly Goeslaw yang justru jadi terkesan horor

Jika Avatar AI biasanya membuat gambar versi metaverse dengan berbagai karakter, dan membuat wajah yang cantik. Maka, berbeda dengan Avatar AI milik Melly Goeslaw. Kocaknya lagi Melly justru melempar candaan bahwa aplikasi itu pilih kasih karena orang lain bisa terlihat cantik, sedangkan dirinya justru terkesan horor. Potret avatar milik Melly Goeslaw memang terlihat seram dengan riasan bak karakter hantu dan badut~

7. Avatar AI Gading Marten punya banyak karakter yang bikin pangling

Potret artis pakai Avatara AI

Avatar Gading | Foto dari Instagram

Aktor Gading Marten juga nggak mau kalah nih, bikin Avatar AI. Ia mengunggah sepuluh karakter hasil kreasi aplikasi itu di Instagram. Hampir semuanya memang meirip Gading, tapi semuanya bikin pangling. Apalagi ada potret yang mirip banget sama karakter di anime-anime.

8. Gempita Nora Marten bikin gemas seperti karakter anime saat pake Avatar AI

Potret artis pakai Avatara AI

Avatar Gempi | Foto dari Instagram

Hasil keisingan si bapak Gading Marten yang juga ikut membuat potret Gempi versi Avatar AI. Paras cantik Gempi benar-penar mirip lukisan dan versi animasi karakter anime berbagai tema. Gemas!

9. Avatar Inul Daratista mirip banget sama tokoh-tokoh Barbie dengan berbagai karakter

Inul juga mengunggah potret dirinya versi Avatar AI. Ia mengaku nggak membuat sendiri, melainkan dibuatkan anak buahnya. Dari unggahan video yang berisi kompilasi hasil Avatar AI itu, hampir seleruhnya terlihat seperti tokoh-tokoh di animasi Barbie, cantik-cantik banget!

Cara bikin foto Avatar AI

Tren Avatar AI memang sedang diminati pengguna ponsel pintar. Foto-foto Awatar AI ini bisa diperoleh menggunakan aplikasi Lensa App.  Jadi sebelum bikin, unduh dulu aplikasi Lensa App secara gratis dari Play Store maupun App Store. Berikut cara bikin foto Avatar AI:

  1. Buka aplikasi Lensa App, klik Magic Avatars
  2. Lanjutkan klik Try Now, kemudian Continue, lalu pilih 10 hingga 20 foto selfie kamu di galeri dengan klik Select 10-20 Selfies
  3. Unggah foto ke aplikasi, lalu pilih pilihan gender
  4. Tunggu proses foto kamu diubah jadi avatar. Sabar ya, proses ini butuh beberapa menit
  5. Setelah proses selesai, maka akan muncul foto-fotomu versi avatar dengan berbagai tema dan gaya
  6. Unduh hasil foto yang sudah jadi avatar

Perlu kamu ketahui nih, SoHip. Untuk bisa menggunakan filter Avatar AI ini kamu harus membayar atau menjadi pelanggan premium. Jadi foto avatarmu nggak akan muncul jika nggak berlangganan. Harga yang ditawarkan pun beragam, mulai dari Rp63 ribu hingga Rp129 ribu, tergantung jumlah avatar unik, variasi dan gayanya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat buku dan perjalanan

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day