Selasa, 09 Mei 2017 akan menjadi suatu ingatan bagi Bangsa Indonesia yang benar-benar peduli terhadap keBhinekaan yang dianut kita saat ini, sedikit beropini bahwa kita sebagai pemuda ataupun pemudi kitalah yang akan menjadi penerus terhadap kemajuan bangsa ini. Diam tak selamanya emas, sedikit suara, kiranya mampu untuk meluapkan bagaimana keprihatinan kita terhadap bangsa.
Basuki Cahya Purnama atau dikenal sebagai Ahok sekarang malah divonis hukum oleh Mahkamah Agung selama 2 tahun penjara, setelah apa yang sudah di kerjakan Beliau, mulai dari memberantas korupsi,memperkerjakan tukang parkir menjadi pasukan kuning yang mana pendapatannya sudah sesuai dengan UMR, membangun banyak masjid, memberangkatkan haji banyak orang dan masih banyak lagi. Sesuaikah apa yang sudah diperbuat Beliau dengan apa yang dituai Beliau dari keadilan Hukum di Indonesia ??
Inilah yang masih menjadi candu bagi masyarakat saat ini, saat diberikan stigma negatif, saat diberi tekanan, tidak mampu mereka keluar atau bahkan tidak pernah mereka mencoba untuk berpikir dengan akal sehat mereka, apakah yang dipropagandakan itu sudah benar???
Yang mampu menentukan pilihan adalah dari nurani kita sendiri bukan dari paham orang lain, yang hitam menurut orang lain ada baiknya perlu kita tela'ah apakah benar-benar hitam? yang putih bagi orang lain, harus lebih bijak kita pikirkan apakah benar-benar putih?
Kenali dan pahami lebih jauh sesuatu, sebelum memutuskan seseorang ataupun sesuatu pandangan itu salah atau benar.. lebih menggunakan akal sehat akan membuat kita berpikir lebih terbuka, dari Kisah perjalanan Pak Ahok inilah menjadi suatu pembelajaran penting bukan cuma untuk Beliau, tapi untuk kita semua.
inilah ujian terhadap ketekunan dan ketulusan kita pada Bangsa Indonesia. Saat kebaikan dibalas dengan fitnah dan dedikasi dibalas dengan caci maki. Selalu ingat untuk berjalan dengan akal sehat dan meminta tuntunan Yang Mahakuasa agar selalu dibimbingnya menghadapi pilihan hidup.
Terimakasih untuk Kerja kerasnya, you are rock Pak Ahok !! tetaplah bercahaya !!!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.