Tipe Teman Setelah Lulus Kuliah

Setelah lulus kuliah, kamu akan merasakan dunia yang sebenarnya. Kamu akan merasa berbeda dari masa-masa kuliah, yaiyalah! Hal itu juga pasti dialami oleh teman-teman sekelompokmu.

Berikut tipe teman-teman yang akan kamu jumpai setelah lulus kuliah nanti.

ADVERTISEMENTS

1. Workaholic

Tipe teman seperti ini adalah mereka yang total dan fokus dalam bekerja. Mereka terlihat pekerja keras dan mencintai pekerjaan yang dilakukan. Meyakini bahwa selama kuliah dia tidak salah jurusan, walaupun kadang ada beberapa juga teman curhat kalo dia merasa salah jurusan.

ADVERTISEMENTS

2. Teman yang tiba-tiba menghilang

Setelah lulus kuliah, kamu pasti akan menemukan salah satu teman yang tiba-tiba menghilang. Entah dia sudah bekerja atau menikah. Kamu yang biasanya merasakan kehadirannya untuk saling sapa, tiba-tiba dia menghilang entah kemana.

ADVERTISEMENTS

3. Teman yang akrab dengan pesta/hura-hura

Tipe teman ini biasanya suka menghabiskan uang untuk berjalan-jalan. Teman tipe ini akan menggunakan berbagai kemewahan hidup yang dimiliki. Seperti, masih senang berpesta bahkan melewatkan akhir pekan dengan bersenang-senang.

ADVERTISEMENTS

4. Teman yang melanjutkan pascasarjana

Teman tipe ini bisasanya masih akrab dengan berbagai bahan kuliah dan buku-buku perkuliahannya. Ini adalah cara ampuh biar ndak jadi penggangguran intelektual.

ADVERTISEMENTS

5. Teman yang terobsesi menikah

Kamu pasti akan menemukan teman yang terobsesi untuk menikah lalu memiliki anak dan hidup damai berumah tangga. Oh betapa bahagianya kehidupan mereka, meski ada juga yangpemasukannya dari orang tua.

ADVERTISEMENTS

6. Teman yang tidak berubah

Mungkin ada juga beberapa teman yang sejak kuliah sampai lulus nanti tidak berubah. Seperti seharian tiduran di kamar kost, atau mungkin masih sering mainan PES.

Jadi, kamu mau tipe yang mana?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

selalu ingin belajar ke hal yg lebih baik