Nih Akibat Kalian Kurang Tidur!! Jangan Dibiasakan Gaes Supaya Kesehatan Tetap Terjaga!

Kebanyakan jaman sekarang banyak orang yang kurang tidur karena banyak ativitas yang mereka lakukan. Salah satunya mereka yang berstatus Mahasiswa yang kurang tidur karena banyak tugas yang numpuk apalagi mau skripsi, uuhh rasanya mikir sampe mata melek terus . Kondisi tersebut bisa menyebabkan peningkatan hormon stres dalam tubuh. Hal Ini mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan. Hormon stres dapat merusak pembuluh darah, yang akan menyebabkan tekanan darah tinggi

Hal sepereti ini jangan dibiasakan ya kawan, banyak efek yang dapat kamu rasakan setelah kalian kurang tidur. Imbangi aktivitas, jangan terlalu di forsir terus menerus. Ini ada beberapa efek bagi kalian yang kurang tidur

Kecelakakan lalu lintas

Di pagi hari ketika kalian akan memulai beraktivitas, mata kalian yang kuarang tidur jelas masih terasa ngantuk. Ketika kalian diajalan bisa menyebabkan ngantuk dijalan dan membuat kalian kurang focus dijalan.

Kurang Fokus

Dalam berfikir ketika kita kurang tidur akan mengalami kesulitan untuk berfikir karena badan kita yang kurang tidur, pikiran jadi kemana-mana.

Menurunkan Daya Ingat

Kurang tidur juga akan mengakibatkan seseorang mudah mengantuk yang merupakan salah satu faktor penyebab seseorang mudah lupa. Mengantuk juga berperan penting bagi hilangnya kemampuan fokus dan konsentrasi seseorang dalam mengingat sesuatu. Jika hal ini terus berlanjut, maka jangan kaget jika keadaan ingatan kalian akan melemah secara perlahan.

Berat Badan Makin Naik

Seseorang yang susah tidur biasanya cenderung mudah lapar dimalam hari. Oleh karena itu tidur yang teratur bisa menjaga nafsu makan yang teratur tidak berlebihan.

Daya Tahan Tubuh Menurun

Kebiasaan kuarang tidur membuat tubuh kita mudah terserang penyakit seperti halnya flu, batuk, pilek, meriang, kepala pusing dan gangguan penyakit laiinnya. Hal itu bisa terjadi karena kita terlalu memaksakan diri kita untuk mengerjakan sesuatu dampai larut malam hingga kurang tidur.

Kantung Mata & Membuat Wajah Menjadi Pucat

Bisa terlihat langsung jika seseorang yang kurang tidur wajah mereka akan terlihat lesu, letih, kurang semangat, terlihat kantung mata / mata panda.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini