#WisataFilipina-Pesona Surga Tersembunyi dari Raja Ampat versi Filipina, Keren Banget!

Liburan Impian

Selama pandemi, orang-orang jadi banyak yang takut untuk pergi jalan-jalan. Padahal sebelum pandemi itu ada, tanggal merah dan libur panjang jadi waktu yang tepat buat jalan-jalan bareng temen atau keluarga. Jangankan keluar negeri, buat keluar rumah dan pergi ke tempat umum aja rasanya kita masih takut  dan memilih untuk tetap dirumah jika kondisi tidak mendesak. Akibatnya ya, orang-orang cuman bisa menghabiskan liburan lewat HP aja scroll-scroll media sosial. Tapi, liburan virtual lewat media sosial gak ada salahnya juga. Walaupun sekadar liat-liat gambar, siapa tau bisa masuk wishlist pas pandemi ini berakhir.

Advertisement

Kalo kata orang-orang, kelamaan di rumah bikin kita jadi kekurangan vitamin sea. Pasti udah lama banget kan ga ngerasain angin laut, minum es kelapa, main di pasir, apalagi liat yang biru-biru. Padahal kalo kita lagi capek, lagi stress sama kerjaan atau tugas-tugas, pergi ke laut atau ke pantai jadi pilihan yang tepat banget. Karena dengan kita liat laut yang biru, pikiran kita jadi lumayan tenang dan kita juga bisa jadi lebih relax.

Nggak hanya pengen ke laut, kita juga kayanya udah lama gak cuci mata di negeri orang. Secara masih banyak negara yang akses buat masuk turisnya ditutup. Walaupun dalam waktu dekat ini belom bisa pergi keluar negeri, pasti diantara kita udah banyak wishlist bakal pergi kemana aja nantinya. Karena kebanyakan liat media sosial, aku banyak menemukan tempat-tempat indah dari berbagai negara. Salah satu tempat yang jadi impian buat kesana itu, adalah pulau Siargao di Filipina.

Walaupun cantik dengan pemandangan yang mememsona, namun belum banyak orang yang mengetahui tentang keberadaan pulau ini. Oleh karena itu pulau ini dijuluki sebagai surga tersembunyi. Salah satu hal menakjubkan yang dimiliki oleh tempat ini yaitu, adanya laguna yang diberi nama sugba lagoon. Beberapa orang menyebutnya sebagai Raja Ampat versi Filipina. Sampai sini sudah kebayang kan secantik apa tempatnya?  Laguna disini hanya ada satu, dengan tempat yang tersembunyi.

Advertisement

Kalo di pantai biasanya kita menikmati segelas es kelapa, di sini kita bisa lihat hutan kelapanya secara langsung. Menikmati keindahan laut bersama semilir angin dengan bayang-bayang pohon kelapa, akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan dihidupmu.

Selain hutan pohon kelapa, ada satu hal unik yang bisa kamu dapatkan di pulau ini dan jarang ditemui ditempat lain. Pernah kebayang gak, kamu berenang bersama ubur-ubur kaya di kartun spongebob? Di sini kamu akan merasakannya secara nyata. Nama tempatnya adalah Jellyfish sanctuary. Pengunjung yang datang akan bisa merasakan berenang bersama ubur-ubur di perairan biru yang luas. Tapi jangan khawatir, ubur-ubur disini sudah dijamin tidak membahayakan.

Advertisement

Selain menikmati pemandangan laut, ada beragam aktiftas air yang bisa kamu coba di tempat ini. Salah satu aktifitas yang menjadi favorit para wisatawan yang berkunjung adalah berselancar. Ombak disini bisa dibilang tinggi, sangat cocok digunakan untuk berselancar. Ada banyak lokasi yang bisa kamu jadikann sebagai spot untuk berselancar. Cloud 9 menjadi tempat favorit wisatawan untuk berselancar, bahkan termasuk tempat favorit para peselancar professional.

Nah itu dia deskripsi dari tempat liburan impianku. Gimana? Dari ceritanya aja sudah kebayang kan bakal sekeren apa tempatnya. Udah seperti tempat yang ada di film-film barat. Sekarang kamu bisa cobain langsung gimana rasanya berselancar dan berenang bersama ubur-ubur saat berkunjung kesana. Jadi bukan cuman liat di film aja kan?

Karena keindahannya ini, gak heran deh kalau Pulau Siargao dinobatkan sebagai pulau terbaik di dunia, melalui hasil survei dari salah satu media terkemuka. Buat kamu yang hobi foto-foto, tempat ini dijamin bakal bikin feeds Instagram kamu kece abis. Selain itu kamu jadi bikin racun tempat baru buat temen-temen kamu.

Udah puas belom ngayalnya? Ayo semangat nabungnya biar bisa pergi ke tempat-tempat impian tanpa pikir panjang lagi soal budget. Pulau Siargao sekarang jadi tempat liburan impian kamu juga kan? Kapan lagi sih bisa foto-foto dan menikmati sensasi laut ala-ala di film barat. Yuk, aku tunggu cerita kamu kalau udah kesana ya.

Oh iya, informasi mengenai Filipina ini aku dapatkan di www.wisatafilipina.com. Informasinya sangat beragam, mulai dari tempat wisata, hotel, kuliner, diving, ESL, pilgrimage, sampai muslim-friendly, semuanya ada di sini. Selain isinya lengkap dan terpercaya, website milik PDOT Indonesia ini juga dilengkapi panduan wisata serta berbagai fitur keren dan seru yang membuatku semakin tertarik untuk menjelajah Filipina. Ditambah lagi, ada berbagai kuis berhadiah menarik yang bisa aku ikuti. Tentunya ini sangat mengobati kerinduanku untuk bisa liburan ke Filipina. It’s More Fun in the Philippines! See you!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini