#WisataFilipina-Merasakan Maldives-nya Filipina

Filipina, Negara yang masih sering jarang terdengar dan jarang terlihat di list rekomendasi liburan. Padahal ada banyak yang bisa kalian dapatkan jika pergi ke Negara Home of the Green Revolution, dimulai dari pemandangan nya yang indah, tempat yang asri, dan juga yang lagi dicari-cari sama remaja sekarang ini nih, instagramable. Ada semua di Filipina loh, banyak hidden gems yang Filipina tutupi. 

Advertisement

Nah, pasti kalau dengar kata "Maldives" sudah tidak asing lagi dong bagi para traveller maupun non traveller pun pasti sangat amat tidak asing dengan tempat tadi. Dimana dapat dibayangkan keindahan pulau nya, air laut nya, dan juga pemandangan indah air latu berawarna biru jernih yang berada di sana. Dan juga menyewa rumah yang berada di tengah pulau tersebut. Maldives? Jangan salah, di Filipina pun ada Maldives. 

Bukan Maldives sesungguh nya pasti, hanya nuansa dan juga pemandangan yang akan didapatkan benar-benar akan terasa kalian seperti di Maldives beneran. Hanya berjarak dua jam perjalanan dari Dumaguete, kalian akan mendapatkan pantai dengan pasir putih yang dikenal sebagai Manjuyod Sandbar, yang di pantai tersebut pun akan menyajikan nuansa Maldives, di mana kalian juga bisa bersantai menikmati angin dan ombak di atas rumah sewa yang berdiri di atas laut.

Daya tarik tersendiri dari Manjuyod Sanbar ini ialah kalian bukan hanya diajakn merasakan nuansa Maldives disana dengan melihat dan memandangi pemandangan air laut nya. Tetapi, kalian juga bisa langsung turun ke air lait nya tersebut dan juga bisa langsung snorkling disana loh. Coba tunggu apa lagi? 

Advertisement

Manjuyod Sandbar ini masih jarang sekali terdengar dikalangan masyarakat Filipina maupun mancanegara pula, jadi masih banyak lagi yang masih bisa di eksplor lebih dalam dengan mendatangi langsung Manjuyod Sandbar. Jadi, tempat ini masih bisa terbilang sepi dan kalian bisa menikmati nuansa sunyi sejuk disana dan juga beristirahat diatas rumah-rumah yang disewakan disana sambil mendengarkan suara ombak yang tenang dan juga sinar matahari. 

Tidak hanya itu, jika memang sedang beruntung kalian bisa sesekali melihat lumba-lumba yang sedang bermain di tengah-tengah laut dengan jelas juga loh. Jika mau lebih jelas lagi pun, disana tersedia penyewaan kapal kecil untuk mengantar kalian lebih mendekati mamalia lucu tersebut.

Nuansa Maldives, tidak akan lepas dengan yang nama nya lokasi Instagramable. Tenang aja, disana banyak spot yang Instagramable. Sudah tidak perlu diragukan, rumah-rumahan yang terbuat dari kayu, air lau berwarna biru, awan yang menggumpal berwarna putih sangat amat sempurna berdampingan dengan kalian untuk feed Instagram kamu. Gimana? Udah ada niat masukin Manjuyod Sandbar ke bucket list liburan kamu?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis