Watu Langit, Wisata Alam yang Lagi Hits di Kalangan Anak Muda Yogyakarta

Wisata hits Yogyakarta di kalangan milenial.

Kota Yogyakarta emang sangat unik. Banyak alasan untuk orang-orang berkunjung di Yogyakarta. Selain budayanya yang kental dan menjadi kota pelajar, tempat wisata yang ada di jogja menjadi alasan orang-orang untuk datang ke Jogja. Kali ini yang akan dibahas adalah Watu Langit Coffe And Resto.

Advertisement

Berikut ini beberapa alasan kenapa tempat ini wajib disinggahi :


Tempat ini sangat menarik untuk dikunjungi.


Watu langit ini adalah sebuah cafe, hanya saja berada di atas ketinggian. Lokasi ini berada di Mlakon, Sambirejo, Prambanan Sleman Yogyakarta. Waktu yang ditempuh sekitar 50 menit dengan jarak sekitar 22 KM dari pusat kota. Menuju ke tempat ini bisa mengendarai roda 2 dan roda 4. Akses menuju ke Watu Langit ini cukup mudah hanya saja kita akan melawati jalanan yang menjanjak. Oleh sebab itu tetap hati-hati yaaa!

Advertisement


Tempat yang sangat apik dan instagrammable menjadi daya tarik wisatawan untuk datang ke sini.


Jadi lumayan kan bisa menambah foto di galeri kita?

Ketika di sana kita disuguhi pemandangan alam perbukitan yang sangat asri. Selain itu kita bisa melihat Kota Klaten dan Jogja dari tempat ini. Banyak orang berkunjung pada sore hari karena bisa melihat matahari terbenam atau sunset dengan leluasa. Tempat ini menjadi sangat indah ketika malam hari, lampu-lampu yang ada mulai menyala dan angin sepoi-sepoi membuat kita betah dan enggan beranjak dari tempat ini.

Advertisement


Menu makanan yang disediakan di sini cukup bervariasi dan menggugah selera.


Ada makanan berat di antaranya rawon kambing, nasi goreng, dan beberapa olahan mie. Untuk makanan ringan atau camilan kita bisa memesan bakwan jagung, pisang goreng, dan mendoan. Selain itu ada minuman dan beberapa wedangan yang bisa menemani kita untuk menunggu matahari terbenam ataupun menikmati suasana pada malam hari di Watu Langit. Harga menu makanan dan minuman yang ada di watu langit ini cukup murah sekitar Rp 2.000 – Rp. 50.000. Jadi worth it lah ditambah lagi kita bisa menikmati pemandangan yang indah dari Watu Langit ini.

Café watu langit ini tidak setiap hari buka. Tempat ini buka pada hari Selasa sampai dengan hari Minggu dan untuk hari Senin tempat ini tutup. Caffe ini mulai buka dari pukul 11.00 WIB dan tutup pada 21.00 WIB. Jadi perlu diingat yaa jangan sampai datang pada hari ketika Watu Langit tutup. Jadi tunggu apalagi? Ayoo mampir ke Watu Langit!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini