Cerita di Balik Sego Roomo: Kuliner Tradisional Gresik yang Jarang Diketahui Orang

Sejarah Hidangan Nusantara

Apa kabar Sobat Hipwee? Oiya ngomong-ngomong soal Gresik, kuliner apa sih yang kalian tahu dari kota ini? Nasi Krawu? Otak-Otak Bandeng? atau Minuman Legen? Yupzz bener banget, ketiga menu tersebut bisa dibilang makanan andalan dari Kabupaten Gresik yang biasanya dijadikan alternatif oleh-oleh. Eh tapi, sekarang aku bakalan share ke Sobat Hipwee sekalian tentang satu olahan dari Kota Industri di Jawa Timur ini, yaitu Sego Roomo. Wah apaan ya itu? So, let's check it out!

Advertisement

Sego Roomo atau yang dalam bahasa Indonesia berarti Nasi Roomo, adalah sebuah bubur berwarna oranye yang disajikan di atas daun pisang. Pasti bingung kan kenapa dikasih nama Sego atau Nasi padahal bentuknya seperti Bubur? Begini sejarahnya…

Alkisah, hiduplah salah seorang wanita parubaya di Desa Roomo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik. Beliau dan keluarganya harus berjuang untuk memenuhi perekonomian agar dapat bertahan hidup. Anak-anaknya yang masih kecil, menjadikan beban tersendiri bagi wanita tua tersebut, beliau berpikir bagaimanapun caranya harus terus berjuang mendapat penghidupan yang layak.

Suatu ketika, wanita tersebut berjalan keluar Desa untuk mencari sumber penghasilan. Hingga tiba-tiba, beliau bertemu dengan salah seorang wali bersorban putih dan memegang tasbih di tangan kanannya. Wali tersebut bertanya, apa yang sedang dilakukan wanita itu? Berjalan sendiri bagaikan orang kebingungan. Perempuan tua itu pun menjawab, beliau berdalih bahwa selama bertahun-tahun hidup tidak pernah sejahtera dan selalu kekurangan. Hingga puncaknya, saat ini wanita tersebut sudah terlanjur bingung harus berbuat apa lagi, tidak ada sumber penghasian sedikit pun yang mampu memenuhi kebutuhan hidupnya beserta keluarga.

Advertisement

Sang Wali tersebut mengerti apa yang sebenarnya sedang dialami wanita parubaya itu. Beliau pun berkata, "Kembalilah ke tempatmu, dan kemudian jual desamu. Kelak, kau akan mendapat kesejahteraan darisana. Percayalah!". Wanita tersebut sempat tidak kebingungan dengan maksud perintah wali tersebut. Ketika hendak bertanya, sang wali menolak dengan alasan harus segera bertemu dengan muridnya dan memerintahkan perempuan itu untuk segera kembali ke desanya. Tanpa pikir panjang, beliau langsung memutar balik arah dan segera kembali menemui keluarganya. Namun, di tengah perjalanan wanita itu kemudian tersadar maksud dari perkataan wali untuk 'menjual desa'.

Sesampainya di rumah, beliau langsung menceritakan pertemuannya dengan sang wali kepada suami tercinta. Mereka pun menyanggupi apa yang harus diperbuat, berjualan nasi berwarna oranye yang biasa disantap oleh penduduk sekitar. Keesokan harinya, wanita itu menjajakan kuliner tersebut keluar desa (daerah pasar Gresik), sebagian orang sempat memandang sebelah mata dengan menyebutnya 'hidangan aneh'. Wanita parubaya tersebut tidak pantang menyerah, pertama kali ia berjualan dengan harga murah untuk promosi. Beliau juga menjelaskan kepada calon pembeli bahan-bahan yang digunakan dan sejarah makanan itu. Alhasil, masyarakat mulai menyesuaikan diri dengan kehadiran kuliner baru tersebut yang dianggap tidak biasa.

Advertisement

Orang-orang kemudian mulai menyebutnya dengan Sego Roomo karena berasal dari Desa Roomo. Sedangkan kenapa disebut Sego atau Nasi? Konon, wanita tua itu tidak dapat menyantap nasi dengan tekstur yang padat karena usia, sehingga beliau menambahkan takaran air dan jadilah seperti bubur. Jadi, tidak masalah apabila menyebutnya dengan julukan Nasi Roomo ataupun Bubur Roomo, karena keduanya sama saja.

Nah, sejak kehadiran wanita tua itu berjualan di daerah pasar Gresik, mulai banyak orang penasaran dengan resep pembuatan makanan itu (soon akan dibikinin artikel khusus ya). Lambat laun, penjual Bubur Roomo mulai bervariasi, banyak di antara mereka menjajakan dengan tambahan sate cecek, telur puyuh, hingga hati rempela. Meskipun pada dasarnya, kuliner ini hanya disajikan dengan lontong atau ketupat yang diletakkan pada takir (daun pisang) dan diratakan. Kemudian ditaburi oleh sayuran, poyah putih, kerupuk (udang atau rambak), dan sambal. Terakhir, siram dengan bubur orange tersebut.

Mirisnya, dewasa ini penjual Sego Roomo semakin sulit ditemui, dan banyak orang modern yang kurang menyukai hidangan ini. Sangat disayangkan ya, Sobat Hipwee? Padahal, kuliner tradisional ini merupakan aset untuk memperkenalkan daerah Gresik ke masyarakat luas.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

A Perfectionist Fighter Currently studying at Airlangga University for International Relations majority