Nostalgia Menikmati Semangkuk Saoto Bathok Mbah Katro di Sambisari, Yogyakarta

Saoto Bathok Mbah Katro

Jogja memiliki keanekaragaman kuliner yang sayang jika kamu lewatkan, salah satunya adalah Saoto Bathok Mbah Katro. Jika kamu adalah pecinta makanan berkuah seperti saoto, jangan lupa mencicipi makanan yang satu ini. Saoto Bathok Mbah Katro ini terletak di jalan Candi Sambisari No. 6, kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, di utara Candi Sambisari.

Advertisement

Di saoto bathok mbah katro ini mengunakan batok kelapa sebagai pengganti mangkuk. Tak hanya enak dan murah, di saoto bathok ini juga memiliki menu pendamping yang variatif seperti tempe, sate usus, telur puyuh, peyek dan lain–lain. Untuk mendapatkan saoto ini kamu hanya perlu merogoh kantong dengan kisaran harga mulai dari Rp6000–8000 untuk saotonya, untuk menu pendamping seperti tempe Rp500, sate usus Rp1.000, telur puyuh Rp2000, peyek Rp2500. Saoto bathok mbah karto ini buka dari jam 06.00–16.00 WIB.  Karena saat ini sedang situasi pandemi Covid-19 diharapkan mencuci tangan sebelum masuk kedalam saoto bathok ini dan mengunakan masker.

Selain menu makanan yang murah saoto bathok ini juga memberikan pemandangan hamparan sawah yang menenangkan jiwa dan terdapat tempat bermain untuk anak–anak sehingga tak perlu khawatir jika ada orang tua yang membawa anak–anak. Saoto ini sangat terkenal dan hitz di wisata kuliner Jogja, jadi apakah kamu tertarik untuk berkunjung dan mencicipi saoto di sini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini