Review KDrama Crime Puzzle, Akting Go Ah Sung yang Memukau

Siapa sangka seseorang yang paling dekat dengan kita dan telah dicintai dengan sepenuh hati ternyata merupakan seorang pembunuh? Bahkan, ia adalah sosok pembunuh dari ayah kita sendiri.

Advertisement

Yo Hee (Go Ah Sung) seorang profiler kriminal harus menelan kepahitan karena ayahnya yang merupakan kandidat politik merenggut nyawa dengan cara yang mengenaskan. Ayahnya dibunuh oleh seseorang yang belum ia ketahui. Namun, tak perlu waktu lama ia pun mendapatkan kabar siapa pembunuh sang ayah.

Ialah Han Seung Min (Yoon Kye Sang) seorang psikolog kriminal dan profesor di Universitas Kepolisian, yang tak lain dan tak bukan adalah kekasihnya sendiri. Seung Min yang telah menemani Yo Hee selama setahun lamanya, memberikan pengakuan bahwa ialah yang membunuh ayah Yo Hee dan beberapa orang lainnya.

Sontak dunia Yo Hee pun runtuh. Lelaki yang ia cintai ternyata seorang pembunuh dan telah menghabisi nyawa ayahnya. Namun, So Hee tak mudah percaya dengan apa yang Seung Min katakan. Ia percaya bahwa bukan Seung Minlah yang membunuh ayahnya dan ia hanya dijadikan boneka oleh seseorang yang berkuasa.

Advertisement

Akhirnya, demi mengungkapkan fakta dibalik kematian sang ayah, Yo Hee pun mewawancarai Seung Min 10 kali hingga menemukan berbagai potongan teka-teki misterius yang digabungkannya menjadi sebuah puzzle. Teka-teki misterius apakah yang ia temukan?

Telah tayang semenjak 29 Oktober 2021, Crime Puzzle begitu menarik perhatian penonton KDrama. Terlebih lagi para pemeran utamanya baru saja kembali ke dunia seni peran setelah menjalani masa hiatus. Lalu, bagaimanakah review dari penonton Crime Puzzle? Berikut di antaranya:

Advertisement

Akting Go Ah Sung yang memukau

Meski baru tayang beberapa hari lalu, tapi ternyata komentar positif telah membanjiri drama Crime Puzzle. Tak hanya dramanya saja, akting dari Go Ah Sung juga sangat dinantikan serta mendapatkan banyak pujian. Menurut salah satu komentar dari akun Lalala di Asianwiki, ia mengungkapkan bahwa karakter yang dimainkan oleh Go Ah Sung sangat memukau.

Bahkan, kemampuan Go Ah Sung pun patut diacungi jempol lewat karakternya yang badass. Sama seperti dalam drama Life on Mars (2018) di mana ia mampu memerankan karakter seorang perwira. Walaupun ia belum membaca manhwa dari Crime Puzzle, tetapi ia telah jatuh cinta dengan Yo Hee.

Drama yang terkesan kasar

Beberapa orang meninggalkan komentar bahwa drama ini begitu kasar. Namun, menurut akun Skybluenotes dan Myangle_myhero mengungkapkan bahwa drama ini masih belum dinilai kasar, jika dibandingkan dengan drama The Outlaws dan Poongsan.

Perlu diingat, bahwa drama ini pun mengambil genre thriller. Meski terkesan kasar, drama ini juga mendapatkan pujian dari banyak penonton, salah satunya Sara yang mengungkapkan bahwa cerita dan plot twist yang dihadirkan sangat apik.

Antusiasme akan kehadiran Yoon Kye Sang

Menjadi drama pertamanya di tahun 2021, Yoon Kye Sang mendapatkan banyak sanjungan dan kerinduan dari para penggemarnya. Mengetahui bahwa ia menggantikan aktor Park Hae Jin yang menolak tawaran menjadi pemeran utama Crime Puzzle, nyatanya akting Yoon Kye Sang masih epic.

Walaupun begitu, akun Chocolat_Drana berharap bahwa aktor kecintaannya tersebut bisa kembali disandingkan dengan Ha Ji Woon karena chemistry yang sangat dalam di drama Chcocolate tahun lalu.

Menjadi drama comeback Go Ah Sung dan Yoon Kye Sang, Crime Puzzle tayang mulai 29 Oktober 2021 setiap hari Jumat pukul 22.00 KST di Olleh TV. Selamat mengungkapkan potongan teka-teki misterius!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini