Makanan Sehat Rendah Kolestrol, Resep Gulai Kepala Ikan yang Menggoyang Lidah

Lebaran sudah di depan mata, saatnya kita mulai merencanakan pilihan makanan apa saja yang akan dihidangkan untuk keluarga tercinta.

Lebaran sudah di depan mata, saatnya kita mulai merencanakan pilihan makanan apa saja yang akan dihidangkan untuk keluarga tercinta. Biasanya Lebaran identik dengan daging, ayam, santan, serta ketupat. Sebagai alternatif menu lebaran, kalian bisa mengolah makanan dari Ikan seperti Gulai Kepala Ikan yang Santannya diganti dengan Susu.

Advertisement

Ikan dikenal sebagai salah satu sumber protein yang baik bagi tubuh, bahkan lebih tinggi dibanding daging dan ayam. Ditambah lagi, harga ikan mungkin lebih terjangkau dibandingkan daging dan ayam. Selain protein yang tinggi, ikan juga mengandung asam lemak omega 3 serta kalsium, vitamin D, dan fosfor. Tak hanya itu, ikan juga kaya akan vitamin dan mineral lain, seperti vitamin B2, zat besi, zink, yodium, magnesium, dan kalium.

Cara membuat gulai Kepala Ikan ini sangat mudah dan bahan bahannya yang digunakan dalam resep juga sangat mudah ditemukan di pasar ataupan swalayan. Berikut resep Gulai kepala Ikan yang menggoyang lidah ini.

Advertisement

RESEP

2 potong kepala kakap, belah menjadi dua bagian

Advertisement

1000ML susu full cream *greenfields

3 buah jeruk nipis

6 lembar daun salam

6 lembar daun jeruk

1 batang serai, memarkan

1 lembar daun kunyit, ikat simpul

3 buah asam kandis

Gula jawa dicacah 1 sdm

1 sdt gula pasir

Cabe rawit setan 10 buah

1 sdm Penyedap rasa

3 sdm minyak untuk menumis

BUMBU HALUS

15 buah cabai merah keriting 12 butir bawang merah 8 siung bawang putih 1 sdt ketumbar, sangrai 2 ruas kunyit

2 ruas jahe ½ sdt merica 1 sdm garam

CARA MEMBUAT :


  1. Kepala ikan dibelah menjadi 2 bagian, buang ingsang dan kotoran lalu cuci bersih

  2. Potong Jeruk nipis, lumuri kepala ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit

  3. Haluskan bahan untuk bumbu halus

  4. Panaskan minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, daun kunyit dan asam kandis sampai bumbu harum

  5. Masukan susu secara perlahan, aduk rata agar tercampur dengan bumbu dan tidak menggumpal

  6. Tambahkan gula jawa , gula pasir dan juga penyedap rasa

  7. Atur api jangan terlalu besar, biarkan mendidih

  8. Masukan kepala kakap, aduk sampai kepala ikan berubah warna dan matang

  9. Tambahkan cabe rawit setan

  10. Angkat, hidangkan dengan kupat dan juga sambel hijau

Berikut tips untuk menghindari kegagalan dalam membuat gulai kepala ikan kakap


  1. Hindari terlalu sering membolak balik ikan agar tidak mudah hancur

  2. Susu full cream bisa diganti dengan susu kedelai, ataupun susu almond

  3. Saat mendidihkan Susu diperhatikan besar kecilnya api yang digunakan agar tidak menggumpal

Sangat mudah kan membuatnya, hidangan ini bisa menjadi referensi untuk kalian sajikan di Lebaran nanti, dan ingat jangan lupa perbanyak makan ikan yah, agar tidak ditenggelamkan kata Bu Susi :-)

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis