Ma, Pa… Jangan Berhenti Berjuang untuk Terus Bersama Ya…

Untuk Mama dan Papa yang sedang berjuang menyelesaikan semuanya. Termasuk pernikahan.

Advertisement

Ma, Pa masalah itu akan selalu ada. Menyapa kita tanpa berhenti. Tapi bukan berarti kita harus menyerah kan? Bukan berarti kita harus memutuskan berpisah untuk menemukan jawabannya kan ? Bukan berarti kami , harus jadi korban kan?

Ma, Pa perbedaan itu dulu adalah alasan kalian dipersatukan Tuhan. Dari berjuta perbedaan yang ada , toh kalian sama-sama pernah saling jatuh cinta kan? Mama dan Papa pernah berjanji di hadapan Tuhan untuk tetap bersama hingga ajal memisahkan. Berpisah itu bukan ajal kan Ma , Pa?

Ma, Pa kami tau kalian tidak lagi bahagia. Senyum yang pernah kami banggakan dulu perlahan memudar seiring waktu, tawa yang pernah jadi favorit kami dulu perlahan tidak terdengar lagi tapi benarkah perpisahan harus jadi jawabannya? Kami mengerti kalian tidak lagi bisa berbicara tanpa diakhiri dengan perdebatan alot. Tapi , ijinkan kami mengingatkan satu hal Ma, Pa.

Advertisement

Sebelum ada kami, kalian pernah berjuang bersama. Sebelum ada kami, kalian pernah saling jatuh cinta dan saling memiliki. Sebelum ada kami, kalian punya banyak alasan untuk bertahan. Seiring waktu berjalan, kami hadir di tengah-tengah kalian. Tapi, kalian tetap berjuang bersama. Hanya saja perjuangannya tidak lagi hanya milik Mama dan Papa tapi milik kita bersama, dengan anak-anak Mama dan Papa.

Mama dan Papa menanamkan banyak pembelajaran hebat yang belum tentu kami dapatkan dengan orang tua yang lain. Mama dan Papa adalah alasan terbaik atas pencapaian kami saat ini. Tidakkah melihat kami bahagia sudah cukup menjadi alasan untuk kalian tetap bersama? Mahalkah permintaan kami agar kalian mau berjuang bersama-sama lagi?

Advertisement

Ma, Pa kami tau, banyak sekali hal yang tidak sepaham yang semakin menjauhkan langkah kaki Mama dan Papa. Kami sadar , banyak sekali keinginan yang tidak lagi sama antara Mama dan Papa. Kami mengerti, banyak sekali permasalahan yang terjadi namun tidak kami ketahui. Tapi, apakah benar perpisahan harus jadi jawabannya?

Ma, Pa sekuat apapun kami memohon agar kalian tetap bersama, toh keputusan tetap ada pada kalian berdua. Kami tidak akan menghakimi, kami janji. Perpisahan tidak akan memisahkan siapapun. Bagaimanapun, Mama dan Papa adalah harta terbaik yang pernah diberikan Tuhan untuk kami.

Tapi sekali lagi kami bertanya, haruskah berpisah yang jadi jawaban?

Dari kami , anak-anak yang tidak akan pernah mengerti mengapa dua orang yang dulunya saling mencintai bisa berbalik saling memendam benci.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat magic hour. Kecanduan buku. Pecinta hot chocolate.