Kutipan Filosofi Bermakna Love At The Dolphin Bay

Love At The Dolphin Bay

Pesona serial 'Love at the dolphin bay' yang di produseri Chen Yu Shan ini berhasil memikat. Alur kisahnya menyelipkan secarik pelajaran hidup bermakna. Legenda cinta sejati dari sepasang kekasih sangat menyentuh hati sang lumba-lumba. Saat cahaya pertama tiba bersinar diatas laut, lumba-lumba membawa cincin tembaga kepada dua jiwa pada sepasang kekasih. Saat matahari menyinari pasir putih dan warnanya berubah menjadi merah muda. Simbol dari lumba-lumba merupakan pelindung cinta yang sejati. Dan cincin tembaga merupakan perekat dan pelindung ikatan yang tulus dan suci. Jika ada seseorang yang berdoa dengan hati tulus di teluk dolphin dengan menyebutkan nama seseorang yang dicintai, maka akan disatukan menjadi cinta sejati yang kelak menjadi takdirnya.

Advertisement

"Love at the dolphin bay" mengisahkan 2 orang sahabat masa kecil yang terpisahkan hingga jalan waktu membawa mereka kembali dipertemukan dan disatukan berkat keyakinan dan kepercayaan cinta didalam hati tulus yang mereka jaga. Berawal dari Hsu Tse Ya (Ambrose Hsu) pertama kali bertemu dengan Yi Tian Pien (Angela Zhang) di toko kue. Hsu Tse Ya ialah anak yatim piatu. Di toko kue pertama kalinya mereka bertemu. Yi Tian Pien pergi bersama ibunya, ditengah perjalanan pulang dibawah hujan deras seketika ada mobil melaju lalu menabrak ibu Tian Pien. Ibu Yi Tian Pien pun meninggal tepat didepan mata Yi Tian Pien.

Di saat yang bersamaan, wanita yang melihat kejadian tsb membawa Tian Pien ikut ke Panti Asuhan Iman Bunda Theresia. Tidak lama, Yi Tian Pien diadopsi oleh ibu Li Hui Lan (Vickey Liu). Dan Tse Ya diambil oleh keluarga kakek Hsu. Perjalanan Yi Tian Pien serta minat dan bakatnya tidak disetujui dan didukung oleh ibu Li, sebab beliau memiliki pengalaman pahit di masa lalunya yang membuat ia kehilangan suaminya. Tian Pien dengan penuh kepercayaan diri, gigih berjuang dan didukung oleh Hsu Tse Ya, akhirnya berhasil lolos untuk menjadi suara baru 'Roam in the clouds' yang dibutuhkan Management SET TV. Perjalanan Yi Tian Pien tidak berakhir sampai di situ.

Ia harus berhadapan dengan sosok keras seperti Xiao Kang (Wallace Huo). Seiring berjalannya waktu, benih kasih sayang di hati Tse Ya tumbuh dan bersemi untuk Tian Pien. Hati Tian Pien mulai diuji. Xiao Kang perlahan menaruh hati kepada gadis tutup botol teluk dolphin, Tian Pien. Dimasa silam Xiao Kang pernah mengalami kesedihan hebat pasca dihadapkan oleh takdir yang memisahkannya pada cinta pertamanya yang telah tiada. Cinta pertamanya meninggal tepat sehari sebelum keduanya merayakan hari kelahiran mereka. Tian Pien bertaruh rasa hati dan pengorbanan, namun ia tetap konsisten dan profesional dengan pekerjaannya. Sekuat mungkin Yi Tian Pien dan Xiao Kang tetap bekerja sama, bekerja keras dengan penuh rasa tanggung jawab diterpa ombak likuan yang menguji emosi hatinya. Hsu Tse Ya pun turut berkorban perasaan demi keinginan melihat kebahagiaan hidup Yi Tian Pien dan demi reputasi management SET TV serta keutuhan keluarga Hsu, Ia akhirnya menuruti kemauan kakeknya untuk menikahi Shan Ni (Penny Lin). Meskipun ia tak mencintai Shan Ni. Hal yang mengharukan dan sebuah karunia, kakek Hsu memiliki cucu angkat seperti Tse Ya yang berjiwa bijaksana.

Advertisement

Tian Pien mengalah untuk saudara tirinya Shan Ni, meskipun cintanya tuk Tse Ya dalam. Ia tak tega melihat kondisi kesehatan kakaknya yang divonis sakit kanker. Tian Pien berusaha keras untuk menghapus Tse Ya dari dalam hatinya. Ia pun menjauh dari Hsu Tse Ya. Ia juga menolak lamaran dari Xiao Kang. Tian Pien meminta Xiao Kang untuk kembali membuka hatinya untuk Man Ching (mantan kekasih Xiao Kang). Kutipan merenyuhkan hati 'Love at the dolphin bay' :


"Saat kau melangkah berjalan kedepan dan mengabaikan yang sejati terbaik untukmu tanpa sejenak menoleh ke belakang. Ada hal yang kau inginkan lalu takdir tak mengantarkan dirimu kepada yang kau inginkan. Saat kau terus saja berjalan, kau pasti akan selalu dan terus mencari kemana hatimu menetap. Dan saat kau tak menemukan yang kau cari, ingatlah satu hal dan menengoklah kebelakang. Tanyakan kepada hatimu, apa yang telah kau tinggalkan dan abaikan. Dari sana kau akan mengerti letak cinta sejati yang selama ini setia menantimu."


Advertisement


"Saat cinta itu menyerah memperjuangkan hatimu yang beku, jangan pernah lepaskan cintanya dan membiarkannya pergi. Sebab di masa depan, engkau tidak akan pernah menemukan hati yang sama seperti yang mencintai dan mengertimu dengan sepenuh hati mau menerimamu dengan kesetiaan hati."



"Siapa seseorang yang benar-benar kau harapkan tuk berada disisimu melangkah ke masa depan?. Jika kau tak membuka hati kembali menengok kearahnya kau tak akan pernah paham apa yang telah kau lewatkan. Dan setelah kau melewatkannya, jangan sampai sebuah penyesalan dan arti kehilangan yang memberikan penjelasan." 



"Selama kamu tidak takut dan berani untuk melihat ke masa depan, Aku akan kembali di suatu hari nanti untuk kamu." (Ungkap Hsu Tse Ya saat berjanji di jari kelingking bersama Yi Tian Pien)


Menurut saya jalan ceritanya sangat menyentuh hati dan berhasil membawa suasana haru bercampur sendu. Terdapat juga filosofi bermakna dari Bunga Lonceng Ungu, yaitu "Sepasang kekasih sejati yang saling mencintai, akan kembali disatukan di kehidupan akhir yang abadi."

"Kita harus selalu mempunyai kepercayaan kepada diri, keyakinan kepada Sang Empunya Pemilik Takdir Kehidupan. Maka harapan dan keajaiban akan nyata dan mengiringi."

"Saat hati kita masih merasakan luka sebab kehilangan seseorang yang dicintai, itu pertanda bahwa sosoknya masih menjadi segalanya didalam hati."

"Apabila kita mencintai seseorang, yakinkan dengan doa yang tulus dan jangan pernah dipendam. Setidaknya meskipun cinta itu bertepuk sebelah tangan, disuatu hari kita tak kan menyesali sebab kita telah jujur kepada hati kecil kita sendiri yang telah tulus mencintainya."

"Berjuanglah untuk seseorang yang kita cintai dengan keyakinan doa, sebelum arti kehilangan yang mengajarkan tentang makna sebuah kata penyesalan."

"Kebahagiaan sejati tidak terletak pada materi atau apapun segi kemilau berkilauan. Kebahagiaan sejati terletak pada akar iman dan sebuah cinta didalam hati serta rasa bersyukur."

"Hidup akan bermakna dan hati akan bahagia apabila ada cinta yang setia menemani disisi hati." 

Kutipan filosofinya menyentuh hati dan bermakna~ At the dolphin bay soundtracknya juga nyes banget. Di penghujung detik november rain coba kita putar yuk beberapa soundtracknya seperti Yi Shi De Mei Hao, Canon, Journey dan Sarang Ha Go Ship Uh. Bingkai Love at the dolphin bay berhasil mencipta haru, renyuh, sendu dan tangis bahagia melebur menjadi satu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini