Manusia itu makhluk sosial yang tak bisa hidup sendirian. Itu benar adanya, tapi tidak sepenuhnya benar. Sebenarnya kita bisa hidup sendirian. Walaupun kita selalu butuh bantuan orang lain, pada akhirnya kita ini adalah sendirian, tak berteman, tak berkeluarga, karena segala yang ada menemani saat ini pada akhirnya akan pergi juga.
Hampir setiap manusia takut untuk menjadi kesepian dan sendirian dalam kehidupannya. Wajar kita semua takut jika kita hidup tanpa pasangan kita. Wajar kita semua takut jika kita hidup seorang diri dan kesepian. Wajar ketika kita semua takut jika kita pergi ke suatu tempat baru. Dan sangat wajar jika kita semua takut tidak ada yang akan membantu kita sehingga mungkin kelak kita akan gagal.
Takut akan perasaan kesepian dan kesendirian adalah hal yang wajar dan manusiawi. Kita semua manusia merasakannya. Seberapapun pintarnya kita menyembunyikan itu, perasaan tersebut akan tetap bersemayam dalam sanubari kita.
Banyak orang menganggap bahwa menjadi sendiri dan kesepian itu merupakan hal yang buruk dan harus dihindari, namun justru sebaliknya, ada keindahan di balik menjalani kehidupan sepi. Kita bisa tumbuh dan berkembang dan lebih menyayangi diri kita sendiri.
Kita butuh waktu sendirian di saat banyaknya ramai yang tak juga mengerti. Waktu di mana kita hanya perlu sendiri. Tanpa siapa-siapa, dan tidak ada yang akan mengikut campuri apa yang kita lakukan.
Sendirian membuat kita lebih menghargai hadirnya seseorang. Ketika sendirian dan akhirnya timbul kesepian, kita ingin bertemu dengan orang-orang terdekat kita. Membicarakan tentang banyak hal tentang kita.
Kita butuh orang lain bukan untuk membantu kita, justru itu sebaliknya. Kita butuh orang lain agar kita bisa menyalurkan kasih sayang dan cinta kita. Kita tidak butuh orang lain agar mereka mau mendengar keluh kesah kita dan mendengarkan semua masalah kita, namun sebaliknya, untuk membantu meringankan beban mereka, beban pasangan kita, beban sahabat kita.
Jadi, belajarlah untuk hidup dalam kesepian dan kesendirian. Karena hal itu sangat baik bagi jiwa kita. Sendirian justru buat kita jadi lebih kuat, lebih mengasah kemampuan bertahan yang tak pernah kita duga sebelumnya untuk dimiliki.
Lalu kenapa harus takut kesepian?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.