Kenali Goth Dance Iconic Jenna Ortega pada Serial Netflix Wednesday

Gerakan Gotch dance iconic milik Wednesday

Dalam serial Netflix Wednesday, Wednesday (nama peran yang dilakoni Jenna Ortega) menjadi tokoh utama yang hits. Terdapat salah satu scene yang akhir-akhir ini menyita perhatian penonton maupun pengguna sosial media. Scene tersebut memperlihatkan Wednesday sedang berdansa gaya gotik menjadi viral di sosial media karena gaya dansanya yang unik. Pada dasarnya Wednesday ditunjukan sebagai karakter anak perempuan yang cerdas, sarkastik, dan terobsesi dengan kematian, dia selalu berpakaian serba hitam bergaya gothic.

Advertisement

Diketahui fakta kalau gaya dansa pada scene tersebut di buat sendiri oleh Jenna Ortega beberapa hari sebelum suting. Jenna menggunakan referensi dari sutradara beberapa video dansa gotik di internet dan Jenna menggabungkan beberapa gerakan tersebut menjadi satu. Itu kenapa pada scene tersebut gaya dansa yang dilakukan Jenna tampak begitu unik.

Jenna menyebutkan bahwa dia menggunakan referensi Siouxsie Sioux, Bob Fosse’s Rich Man’s Frug, Lisa Loring, Lene Lovich, Denis Lavant, dan video dansa Goth klub tahun 80-an. Bekerja sama dengan sang director Tim Burton, dipilihlah The Cramps versi of Goo Goo Much sebagai lagu yang dimainkan untuk scene dansa gotik tersebut.

Awal Mula Gotik

Advertisement

Dansa Gotik sendiri bukan hal yang sering dilihat. Umumnya Gotik ini dikenal sebagai gaya arsitektur bangunan pada abad pertengahan di Romawi yang kemudian berkembang di Perancis Utara pada abad 12. Jadi memang pada awalnya gotik lebih mengarah ke seni bangunan. Sampai kemudian seni Gotik ini berkembang ke Eropa dan seiring berjalannya waktu menjadi sebuah subkultural besar dan dikenal secara global.

Tidak hanya tampilan fahion mereka yang menonjol Gotik juga punya cara tersendiri mengekrpresikan dansa mereka. Jadi Gotik bukan hanya kultural orang-orang yang senang menggunakan pakaian hitam.

Advertisement

Secara etimologi kata Gotik diambil untuk seni Gotik pada abad 15-an yang memiliki arti sama dengan "Barbar", "Mengerikan dan Biadab", sehingga nama Gotik awalnya digunakan untuk merendahkan. Namun saat ini tidak hanya sebagai gaya bangunan, Gotik dikenal sebagai subkultural yang memiliki ciri khas tersendiri, baik dalam genre musik, fashion style, dan banyak lagi.

Untuk mengenal dansa Gotik lainnya, kalian bisa menemukannya pada buku Voltaire's What is Gotch? ada banyak penjelasan mengenai gerakan Gothic di dalamnya. Salah satu gerakan Gothic dance yang umum adalah gerakan Taffy, dengan menekuk lutut, satu kaki di depan tubuh, rentangkan tangan dan menariknya seolah-olah sedang menarik sesuatu ke arah kalian. 

Jika kalian memperhatikan pada scene Wednesday ketika sedang berdansa, terlihat beberapa gerakan Gotik tampak seperti robot, dan kaku. Namun disitulah letak iconicnya, meski terlihat canggung, namun jika dilakukan dengan benar, dansa Gotik justru akan terlihat menarik, dan memiliki kesan sendiri.

Pada episode 4, gerakan dansa iconic Wednesday ditunjukan dengan gerakan menoleh ke belakang, emandang ke atas dengan mata lebar dan tidak berkedip, mengayunkan lengan ke samping dan ke atas, ke bawah, gerakan terkesan seperti robot.

Ada banyak variasi dari gerakan dansa Gotik, dan menggunakan nama yang berbeda. Namun mereka semua tetap bagian dari genre Gotik. Tidak ada gerakan tetap untuk dansanya, tapi tetap selalu ada kesamaan dari gerakan dansa Gotik.

Jadi tarian mana yang kalian suka dari Wednesday? atau kalian sudah mulai tertarik dengan kultur gothic?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini