Siapa sangka di wilayah perbatasan antara Kabupaten Kulonprogo, DIY dengan Kabupaten Magelang Yogyakarta, Jawa Tengah ada tempat seindah ini dengan pemandangan hamparan hijaunya kebun teh.
Kebun Teh Nglinggo ini awalnya hanya kebun biasa milik warga sekitar yang digunakan sebagai mata pencaharian bagi warga. Namun kemudian disulap oleh masyarakat menjadi sebuah objek wisata yang instagramable dan sekarang menjadi sumber penghasilan baru selain memanen teh.
Seiring berjalannya waktu tempat ini banyak diminati para wisatawan untuk bersua foto dengan background bukit-bukit disekitarnya disertai udaranya yang sejuk mampu menenangkan pikiran dari rutinitas pekerjaan.
Kebun teh yang terletak di Nglinggo Barat, Pangerharjo Samigaluh Kabupaten Kulonprogo ini memiliki pemandangan yang menyuguhkan keindahan gunung- gunung disekitarnya membuat tempat ini cocok untuk menjadi tujuan wisata para traveler yang suka keindahan alam.
Tak kalah dengan wisata kebun teh yang ada di Bandung disini para wisatawan dapat berfoto di sela-sela kebun teh. Namun harus tetap menjaganya agar tempat ini tetap terjaga keindahannya. Menariknya lagi di tempat ini kalian bisa menaiki bukit yang berada di sebelah barat dan menikmati hamparan kebun teh dari atas.
Tak hanya berfoto kalian juga bisa membeli makanan dan minuman di warung milik warga yang berada di jalan masuk atau di atas kebun teh ini, jika kalian ingin merasakan langsung hasil perkebunan teh ini warung milik warga sekitar juga menjual hasil petikan teh asli dari perkebunan teh Nglinggo.
Untuk bisa sampai di sini kalian harus menyiapkan armada yang sekiranya kuat melewati jalan dengan medan jalan menanjak yang cukup curam dan kendaraan seperti bus tidak akan bisa naik karena jalannya hanya muat untuk roda 4.
Jalan menuju kebun teh ini terdapat beberapa belokan yang cukup tajam dan perlu kewaspadaan bagi pengendara yang meleawti jalan ini dan Sangat tidak dianjurkan jika ingin ke tempat ini di cuaca penghujan, dikarenakan jalannya akan licin dan rawan terjadinya longsor karena berada di wilayah perbukitan.
Tempat yang terletak di ujung barat DIY ini buka dari jam 07:00 WIB hingga 18.00 WIB. Di atas bukit kalian juga bisa melihat sunrise atau sunset yang sangat indah.
Tidak perlu kawatir dengan biaya yang mahal untuk dapat menikmati panorama alam disini karena harga tiket yang sangat murah meriah yaitu setiap orang hanya perlu membayar Rp. 5.000 dan parkir Rp. 2.000 untuk Motor dan Rp. 5.000 untuk Mobil.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”