Jadikan Hari-Harimu Produktif dan Kreatif bersama dengan BSI Ramadhan Fest 2021!

Produktif dan Kreatif bersama BSI Ramadhan Fest 2021

Di bulan suci ini, acara BSI Ramadhan Fest 2021 diselenggarakan selama 1 bulan untuk bisa menemani kita semua yang juga saat ini sedang menjalankan ibadah puasa. Meskipun di tengah pandemi seperti ini yang menuntut kita semua untuk berjaga jarak dan sebisa mungkin di rumah aja, acara BSI Ramadan Fest 2021 yang diselenggarakan selama 1 bulan penuh ini bisa kita lihat melalui online atau secara virtual. Keseruan dan rangkaian acara dari BSI Ramadhan Fest 2021 ini bisa kamu lihat di website www.bsiramadhanfest.com. 

Advertisement

Disana terdapat rangkaian acara menarik yang tentunya siap menemani hari-harimu dengan keseruan dari acara tersebut. Acara tersebut menghadirkan banyak bintang tamu dan speaker yang sudah expert di bidangnya untuk membawakan topik-topik yang tentunya tidak kalah menarik dengan konsep dari acaranya sendiri.

Salah satu rangkaian acara menarik dari BSI Ramadhan Fest 2021 yang saya ikuti adalah pada Minggu, 2 Mei 2021 dimana di sesi 1 konsep acara tersebut membawakan topik berupa "Scale Up Digital Marketing dan Branding Usahamu" yang juga menghadirkan speaker yang tentunya sudah expert dibidangnya yaitu Dewa Eka Prayoga. 

Pada sesi ini, banyak sekali ilmu yang bisa didapat dari sang speaker yang sudah memberikan penjelasan mulai dari bagaimana strategi memulai bisnis yang baik, melakukan branding usaha yang benar lalu cara menentukan target audience yang tepat, semuanya telah di kupas dalam sesi ini oleh Dewa Eka Prayoga. Namun tidak hanya itu saja, setelah sesi kak Dewa menjelaskan materi yang selesai ia bawakan, audience yang menyimak ilmu dan materi tersebut juga sangat interaktif dan mulai melemparkan pertanyaan yang berhubungan dengan topik yang dibawakan tersebut.

Advertisement

Tidak hanya bertanya, peserta yang hadir juga diperbolehkan untuk berkonsultasi langsung mengenai bisnis yang mereka punya dengan kak Dewa. Dari sesi 1 ini, kak Dewa sebagai speaker yang sudah expert dibidangnya menerangkan bahwa ketika kita memulai bisnis kita harus memiliki 3 hal yaitu berupa keimanan, keberaniaan untuk mulai dan yang terakhir adalah ilmu (mulai dengan target audiencenya terlebih dahulu baru menentukan produk yang ingin dijual).

Acara yang sangat seru dan positif tersebut berlangsung selama 1 jam yang kemudian dilanjutkan ke sesi 2 pada pukul 4 sore. Nah, untuk di sesi 2 ini juga tak kalah menarik loh! BSI Ramadhan Fest juga menghadirkan rangkaian acara Entertainment Show yang menghadirkan bintang tamu yaitu ADAM Musik dan juga acara di sesi kedua ini dipandu oleh host Abizar Dibagja. Di awal sesi ini, penonton dibuat terhibur dengan penampilan grup musik religius ADAM yang menyanyikan salah satu lagu ciptaan mereka.

Advertisement

Setelah selesai penampilan dari grup ADAM Musik, host sendiri mulai memperkenalkan masing-masing personil dari ADAM Musik yang terdiri dari 4 orang yaitu, Natta Reza, Anandito Dwis, Dodi Hidayatullah, dan juga Rey Mbayang. Di sesi yang menarik ini rangkaian acara mulai terlaksana satu persatu mulai dari perkenalan dari masing-masing personil grup ADAM, lalu kemudian latar belakang dari grup musik ADAM sampai perjalanan karir mereka sampai bisa menciptakan karya-karya yang positif. Acara ini juga dilengkapi dengan keseruan para personil grup musik ADAM bermain games bersama. 

Dari rangkaian acara yang berlangsung selama 1 hari tersebut, banyak ilmu, kreatifitas serta hiburan yang bisa didapat saat mengikuti berbagai rangkaian acara di BSI Ramadhan Fest 2021 yang tentunya juga bisa menjadi bagian kegiatan yang positif dan produktif untuk umat muslim dalam menjalankan ibadah puasa.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini