Into The Magic Shop

Pintu Magic Shop = Pintu Hati

Musik saat ini telah menjadi bagian dari kehidupan manusia. Musik juga dapat diartikan sebagai penghayatan isi hati yang mengungkapkan pikiran serta perasaan sang pencipta lalu dicurahkan dalam bentuk harmoni, melodi dan irama yang indah. Musik juga bisa dijadikan sebagai media komunikasi. Seorang seniman atau penyanyi dapat menyampaikan pesan atau makna lagu kepada para pendengarnya. 

Advertisement

Lirik lagu memiliki kesan serta makna tersendiri yang cukup berdampat bagi pendengarnya, kadang bisa membuat suasana menjadi sedih, senang, terharu, bahagia, semangat karena lirik lagu yang telah menjadi pesan verbal. Komunikasi verbal ini menjadi sarana untuk menyampaikan berbagai pikiran serta perasaan seseorang yang tercurahkan dengan berbagai macam konsep atau gaya tersendiri.

Salah satu pemusik atau bisa juga disebut boygrup yang sangat melejit dan menggemparkan dunia. Sangat banyak digandrungi orang-oarang di seluruh dunia adalah boygrup asal Korea Selatan, BTS. Boygrup yang beranggotakan 7 member yaitu Kim Namjoon, Kim seokjin, Min Yoongi, Jung Ho Seok, Park Jimin, Kim Taehyung, Jeon Jungkook. Mereka yang mulai menginjakkan dunia entertainment pada 13 Juni 2013 dengan menyuguhkan lagu lagu yang bertemakan berpesta, harapan, percintaan, patah hati, encouragement, keputusasaan.

BTS mampu menyampaikan yang tentang apa dirasakan oleh mereka disetiap lirik lagu yang mereka tulis atau buat sendiri. Salah satunya seperti lagu debutnya yaitu No More Dream menyampaikan pesan BTS kepada para penggemar untuk mengikuti impian mereka sendiri daripada mengikuti harapan orang lain atau masyarakat. Lagu Love Myself dan Epiphany yang mengajak untuk mencintai diri sendiri.

Advertisement

BTS dengan karya-karyanya memiliki pengaruh dalam kehidupan para ARMY (nama komunitas fans BTS). Bahkan mereka sendiri sempat mengalami gangguan mental dalam berusaha menghilangkan pikiran negatif mereka dari publik. Mereka berawal dari agensi kecil dengan jumlah pengikut tak banyak. Mereka melewati berbagai kondisi pasang surut dunia bersama-sama, pernah mengalami depresi, insomnia, hinggak gangguan panik atau perasaan cemas. Mereka menecerikan serta mengungkapkan dalam sebuah karya indah yaitu lagu. Yang menjadi salah satu dari gambaran perasaan tersebut adalah lagu mereka yang berjudul Black Swan.

Lagu ini diciptakan oleh salah satu membernya yaitu Kim Namjoon selaku leader, dan beberapa produser lainnya. Lagu ini mengekspresikan rasa frustasi member BTS di dunia industri mereka. Black Swan adalah salah satu lagu yang ada di album Map of The Soul: 7 yang telah dirilis pada 21 Februari 2020. Lirik lagu yang dikemas dengan suasana kelam beserta iringan koreografi yang indah, membuat lagu ini terkesan indah sekaligus menyedihkan.  

Advertisement

Contoh beberapa lirik yang memiliki arti dalam, "Eotteon sorido deulliji anha yeah, yeah, yeah, , killing me now, killing me now, do you hear me yeah?" dengan artian, menangis tersedu dalam senyap, setiap kebisingan dan suara yang terputus, yeah yeah yeah, bunuh aku sekarang, bunuh aku sekarang, apakah kamu mendengarku ya? Lirik ini mengandung perasaan sedih serta kelam di dalamnya, membuat sang pemilik tubuh tidak bisa mengutarakan emosi apa yang ada di dalamnya dan hanya bisa terdiam, menyimpan dengan sebuah tangisan, suara yang terdengar seperti terpotong-potong menjurumus kea rah keputus asaan, ingin mati, dan berharap seseorang dapat mendengarnya.

Lagu Black Swan memiliki fokus dengan tema yang berkaitan dengan masalah kesehatan mental, semangat dan perjuangan, serta menggambarkan keadaan cemas dan keputusasaan. Yang mengisahkan seseorang yang mempunyai rasa cemas sepanjang hidupnya, serta takut jika nantinya tidak diterima oleh orang lain lagi dan apa yang sudah mereka lakukan akan lenyap nantinya.

Seseorang dengan kecemasannya akan ketidaksempurnaannya yang terus menerus ingin menjadi sempurna. Serta mereka bercerita tentang ketakutan member BTS akan mereka tidak dapat berkarya lagi, tidak mampu untuk membuat lagu, tidak lagi bisa mereasakn euphoria konser yang megah. Seolah olah mereka takut jika karir mereka akan mati nantinya. Yang kita tahu bahwa music ada dunia mereka, hidup mereka, dan jika suatu saat ketaktan itu terjadi maka akan menjadi kematian bagi diri mereka sendiri.

Ada salah satu lagu cerah yang akan membawamu menuju dunia dengan hari yang lebih indah pada lirik berikut ini, "Naega nain ge silh-eun nal yeong-yeong salajigo sip-eun nal… muneul hana mandeulja naeoui mam sog-eda… geu mun-eul yeolgo deul-eogamyeon I gos-I gidalil geoya… mid-eodo gwaenchanh-a neol wilohaejul Magic Shop." (Magic Shop, BTS) dengan arti, hari dimana saat kamu membenci dirimu… hari dimana kamu ingin menghilang selamanya. Ayo ciptakan satu pintu di hatimu. Buka pintu itu, tempat ini akan menunggu. Kamu boleh untuk percaya, dunia magic shop ini akan menghiburmu.

Dalam lagu ini BTS menceritakan atau menyampaikan, ketika ARMY merasa putus asa dan membenci diri sendiri karena merasa gagal dan dunianya runtuh sampai berpikir untuk menyerah pada keadaan dan menghilang selamanya, disini BTS mengajak ARMY untuk berpikir, berbicara dengan diri sendiri, memberi apresiasi pada diri sendiri bahwa kamu sudah melewati hari ini walau dengan hasil yang belum sesuai dengan keinginan tetapi kamu sudah melakukan yang terbaik. Pintu Magic Shop yang dimaksud disini adalah pintu hati. Dengan mencoba memeaafkan diri sendiri, menghangatkan hati, menenangkan pikiran serta hati, maka akan mendapatkan rasa damai untuk menghargai atas usaha yang telah dilakukan. Memberikan apresiasi pada diri sendiri menjadi salah satu cara untuk mencegah depresi yang terjadi pada seseorang.

Sebenarnya masih banyak lagi lagu dengan makna yang mendalam yang dapat kita jadikan renungan serta pembelajaran untuk bisa menyikapi sesuatu hal dengan baik dan bijaksana. Jadikanlah pendengar yang baik, dengan mendengarkan music sebagai hiburan semata dan memaknainya dengan baik. Yang harus kita tau bawasannya kecemasan atau gangguan mental itu tidak bisa dianggap sepela. Sangat diperlukan sekali penanganan khusus dari ahlinya untuk selalu menjada Kesehatan mental kita tetap stabil.

Pergilah ke musik, pergilah ke suatu hal yang dapat membahagiakanmu, jangan terlalu cemas berlebihan, semua akan berlalu sebagaimana mestinya, tetaplah bertahan dalam perjalanan mimpimu, jangan takut dan jangan khawatir berlebihan terhadap masa depan, masa depan akan berjalan sesuai dengan apa yang kamu lakukan sekarang, gapai dan jalanilah apa yang membuatmu bahagia dan nyaman, bebaskanlah dirimu untuk dapat mengekspresikan diri tanpa memperdulikan orang lain, sayangi dirimu, jagalah dirimu, ingat dirimu sangat berharga.


Days when you hate that you’re you, days when you wanna disappear… let’s make a door in your heart… if you open that door and go inside, this place will be waiting for you… it’s ok to believe, it’ll comfort you, this Magic Shop

–Magic Shop, BTS–


Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini