Ingin Ramadanmu Semakin Bermakna? Yuk, Biasakan Diri Menjadi Produktif Di Bulan yang Penuh Berkah!

Jiwa produktif memang tidak terlahir begitu saja, namun setiap individu memiliki bibit jiwa produktif. Ayo kenali jiwa produktif!

Membiasakan diri menjadi produktif selama ramadan tentunya menjadi hal yang menarik untuk kita diskusikan, dimana para umat muslim diseluruh dunia berlomba-lomba untuk beramal dan beribadah sebanyak mungkin. Tentunya kita sangat antusias dalam menyambut hari pertama berpuasa, berbagai makanan dan minuman menjadi prioritas dikala berbuka. Begitu juga dengan aktivitas yang sudah ditargetkan. Namun bagaimana jika rasa malas datang dan membuat target anda berantakan?

Advertisement

Rasa malas yang datang tiba-tiba membuat kita kehilangan semangat untuk beraktivitas dan menunda untuk melakukan pekerjaan selanjutnya. Disinilah peran motivasi sebagai alat penurun rasa malas. “Motivasi mempunyai peranan yang strategis dalam aktivitas belajar seseorang” Rohmalia Wahab, (2016: 129). Berdasarkan kutipan diatas dapat dipahami bahwa ketika seseorang ingin mencapai suatu target, maka harus disertai dengan motivasi atau dorongan.

Pada awalnya seseorang akan sangat bersemangat dalam beraktivitas, terlebih lagi pada kondisi berpuasa yang mendatangkan sensasi baru. Namun menjaga kekonsistenan adalah yang patut diperhatikan.  Konsisten yang dimaksud yakni melakukan pekerjaan secara bertahap dan teratur, sehingga dapat mengurangi efek jenuh dari kegiatan tersebut.

Advertisement

Ketika seseorang mampu konsisten terhadap aktivitasnya sendiri, sama dengan orang tersebut telah menghemat waktu dengan mempergunakannya sebaik mungkin. “ketika manusia telah memahami hakikat waktu yang sebenarnya, atas segala yang telah terjadi pada dirinya, ia harus memiliki perhatian untuk mengenali dirinya lebih dalam” Isnaeni DK (2018). Produktif yang sebenarnya bukan hanya ketika kita mampu menghasilkan suatu inovasi baru yang dapat membawa perubahan, namun produktif adalah ketika seseorang mampu mempergunakan waktunya sebaik mungkin. Untuk mengisi waktu tidak harus selalu dengan melakukan hal-hal yang luar biasa, ataupun dengan menghasilkan karya, dengan jiwa produktif anda dapat mengisi waktu luang dengan cara  membawa perubahan-perubahan kecil dalam diri sendiri, lantas perubahan seperti apa yang dimaksudkan? Yaitu salah satu contohnya adalah dengan melakukan aktivitas bermakna setiap harinya. 

Oleh karenanya, mulailah menyusun rangkaian agenda dengan rapi, sehingga target aktivitas terstruktur. Agar agenda lancar dan selalu bersemangat meskipun sedang berpuasa, tulislah hal yang memotivasi anda baik pada catatan kecil, memo, ataupun di kalender, agar dengan selalu membaca motivasi tersebut, akan berefek pada penguatan diri anda. Ini merupakan cara sederhana agar anda dapat terus produktif selama ramadan. Selamat menjalankan ibadah puasa.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis