Ikuti Ramadhan Virtual Fest 2021 bersama BSI dan Dian Pelangi.

Fokus jadi salah satu kunci kesuksesan

Hampir 1 tahun sudah kita warga Indonesia mengalami dampak dari Virus Covid Pandemi-19. Banyak acara atau kegiatan yang terbiasa offline mau tidak mau kita harus berdamai dengan keadaan dan menyesuaikan diri, semuanya harus dilakukan secara online. Banyak kekurangan dan kelebihan tapi kita semua sudah berusaha dengan baik untuk berdamai dengan keadaan . Dan kita semua berharap agar Pandemi Covid-19 segera berakir. 

Advertisement

Untuk mengisi waktu luang kalian selama pandemi dirumah saja atau kebanyakan semua pekerjaan dilakukan secara online. BSI ( Bank Syariah Indonesia ) mengadakan virtual Ramadhan Festival selama 1 bulan full, mulai dari tanggal 13 April sampai dengan 13 Mei 2021. Lebih dari 60 Exhibitor akan hadir dan 40 speaker berpengalaman dari berbagai segment akan menceritakan ide-ide mereka gagasan-gagasan mereka.

Salah satu yang pernah diwawancara oleh BSI adalah designer ternama Dian Pelangi beliau merupakan designer yang tidak hanya sukses di dalam negeri tapi juga sudah sukses di luar Negeri. Butiknya tidak hanya di Indonesia tetapi sudah merambah Dubai dan Malaysia. 

Kesuksesan Dian Pelangi tidak lepas dari sifatnya yang selalu fokus. Sewaktu wawancara ekslusif bersama BSI tanggal 1 Mei 2021. Beliau dari kecil sudah terbiasa merancang busana muslim sendiri, karena Ibunya pernah berkata bila suka baju tertentu dari pada beli lebih baik buat. 

Advertisement

Wah , mungkin itu juga yang menjadi salah satu kunci sukses Dian Pelangi yang sudah tertanam sejak dini. Intinya mengerjakan sesuatu harus fokus sehingga menjadi ahli di bidang tersebut. Mencoba sesuatu yang baru boleh-boleh saja tapi bila dilakukan dengan setengah-setangah juga percuma. Selain itu beliau juga merupakan Brand Ambasador  dari perusahaan kosmetik ternama Wardah dan Coffetone_id

Dian Pelagi fokus pada busana muslim bisa juga dilihat di webnya dpstudio.co/  . Design dan motif dari Dian Pelangi juga sangat beraneka ragam dan colourfull . Jadi buat kalian yang ingin tampil modis dan menarik di Lebaran nanti , bisa ni kalian coba hasil design dari Dian Pelangi. 

Advertisement

Mungkin juga diantara pembaca ada yang bercita-cita menjadi designer pakaian muslim seperti Dian Pelangi ? . Jangan takut bermimpi , berusaha dan fokus. 

Kun Fayakun "Jadilah maka terjadilah". Jika Allah menghendaki sesuatu, maka apapun dapat terjadi. 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Perkenalkan nama saya gusti ayu putri sari dewi. Umir 28 tahun. Kelahiran denpasar balim pekerjaan karyawan swasta.