Hujan atau Senja. Manakah yang Paling Romantis?

Kalian pasti pernah menikmati hujan atau senja kan gengs? Gimana, manakah yang paling romantis?

Menurut kalian siapa sih yang tidak pernah kehujanan? Kalian pasti pernah punya pengalaman kehujanan kan gengs. Ngomong – ngomong tentang hujan, menyebalkan sekali bukan jika kita kehujanan di waktu yang tidak tepat apalagi lupa membawa payung atau jas hujan. Misalnya, kehujanan saat berangkat sekolah, kehujanan saat akan ada acara, atau hal – hal penting lainnya.

Advertisement

Nah selain hujan kita juga bakalan bahas senja nih. Kalan pasti pernah kan menikmati sunset atau matahari terbenam? baik sengaja menunggu tenggelamnya matahari ataupun tidak sengaja menikmati di saat saat pulang kerja. Meskipun terbitnya matahari dan tenggelamnya matahari menciptakan pemandangan yang sama, namun sepertinya sunset lebih banyak dinikmati oleh sebagian besar orang daripada sunrise. Menang, senja selalu apik untuk dinikmati.

Hujan dan senja sering dikaitkan dengan hal – hal sedih yang menyangkut kenangan serta romantisme anak remaja jaman sekarang. Banyak kutipan – kutipan serta sajak bahkan sampai lagu yang terinspirasi dari indahnya senja dan dinginnya hujan. Ya, senja dan hujan sama – sama memberi makna yang dalam. Mereka begitu romantis, meskipun untuk membahas senja dan hujan perlu menyiapkan hati yang cukup dalam. Mungkin disinilah romantisme itu terbangun.

Senja yang kehadirannya hanya sementara, semakin menambah kesan yang mendalam. Banyak yang mengungkapkan bahwa senja layaknya kehidupan, indah namun hanya sementara. Tak kalah romantis dari senja, hujanpun memiliki arti yang mendalam. Hmmm, bukan arti sih, namun lebih kepada kenangan yang terbangun disaat hujan turun.

Advertisement

Sedikit info nih gengs, kenangan yang terbangun saat senja dan hujan itu biasanya akan selalu melekat pada memori penikmatnya. Apalagi, kita bersama orang spesial untuk menikmati Karunia yang diberi oleh Tuhan yang Maha Esa. Di situlah butir – butir keromantisan semakin dalam akibat adanya fenomena alam dan membawa serta orang tertentu saat menikmatinya. Entah itu sengaja atau tidak, senja dan hujan akan selalu romantis.

Selalu ada cerita saat hujan turun, tiap tetesnya selalu melahirkan makna baru dan menciptakan kenangan – kenangan panjang. Entah kenangan itu bertujuan atau tidak, namun akan selalu ada kisah yang terbangun saat hujan turun. Begitupun senja, setiap detik kehadirannya sangat bermakna. Menjadikan banyak orang menghargai sesuatu, bahwa keindahan itu hanya sementara.

Advertisement

Hubungan antara hujan, senja, kenangan, rindu dan kegalauan dirasakan oleh siapapun yang pernah jatuh cinta. Mereka saling bertautan, perasaan emosional mendadak muncul saat menikmati hujan dan senja. Entah sebagai bentuk pengingat kisah luka atau bahagia, atau hanya sekadar menikmati keindahan yang alam beri. Namun senja dan hujan seakan mewakili perasaan seseorang yang sedang merasakan jatuh cinta.

Meski senja dan hujan tidak bisa hadir dalam satu waktu, senja sama seperti hujan, sama – sama menenangkan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini