Guys, Jangan Pernah Lupakan Bahwa Ada Saatnya Kita Berkata-kata Dan Ada Saatnya Pula Kita Diam

Saat kita berkata-kata, ada baiknya kita menyampaikan sesuatu yang bermanfaat, menebar suka dan cita, dan menghadirkan kebaikan hidup bagi orang-orang yang ada di sekitar kita. Segenap perkataan kita, selayaknya membawa berkat bagi orang lain.

Advertisement

Pada saat kita diam atau nyaris tidak berkata apa-apa, ada baiknya kita tidak bertindak secara sembarangan. Melakukan suatu tindakan tidak menyenangkan yang bisa merugikan orang lain, baik secara langsung atau secara tidak langsung, untuk maksud dan tujuan apapun, sebab tindakan kita itu bisa mengganggu ketenangan, membuat kehebohan bahkan “menyesakkan” orang lain

Jangan pernah kita berpikiran, merasa, atau membuat suatu anggapan bahwa orang lain tidak tahu dengan tindakan tidak menyenangkan kita. Ketenangan diri kita, mungkin tidak mengundang rasa curiga orang lain. Sikap diam kita, mungkin tidak segera menarik perhatian orang lain untuk menyampaikan tudingan atau tuduhan.

Advertisement

Namun itu bukan berarti kita dapat berbuat sesuatu yang bisa mengganggu orang lain, atau berlaku destruktif secara diam-diam. Jangan pernah kita sekali-kalipun berpikir, kalau semua orang itu bodoh dan tidak akan tahu dengan perbuatan yang kita lakukan.

Mungkin, ketika perbuatan itu kita lakukan, orang lain tidak mengetahuinya. Tapi itu bukanlah berarti, suatu saat nanti orang lain akan mengetahuinya. Untuk segala sesuatunya, memang ada waktunya. It means, hanya menunggu waktu saja.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

You Know My Name, Not My Story , Saya Sarjana Ilmu Komunikasi jurusan Marketing Komunikasi lulusan STISIP WIDURI DKI Jakarta Saya Gadis PeJamBon – Peranakan Jawa &amp; Ambon Anak ke 2 dari 3 bersaudara </p> <p>Minta kritik &amp; saran nya ya dari kalian, agar bisa diperbaiki penulisannya….terima kasih…^_^</p></p>