Telah berlangsung event virtual terbesar yang diadakan oleh Bank Syariah Indonesia dengan mengusung tema bulan Ramadan. Event tersebut bernamakan BSI Raamadhan Fest yang diadakan dari tanggal  13 April – 1 Mei 2021 dengan sesi workshop yang berbeda setiap harinya, serta narasumber yang hebat-hebat.
Pada hari ke-15 sesi workshop digelar dengan tema Sharing Qori Internasional yang diisi oleh Fatih Seferagic dan Sufjan Ameti selaku narasumber. Keduanya menceritakan tentang bagaimana agar bisa menghafal al-qur’an lalu dilanjut dengan cerita pengalamannya belajar di luar negeri.
Tidak lupa dengan sesi bedah Juz Amma dan mengaji bareng. Sufjan Ameti juga menceritakan pengalamannya kuliah di luar negeri yang sangat menginspirasi, karena di tengah-tengah kesibukannya dengan kuliah Sufjan Ameti tetap bisa menghafal Al-Qur’an sampai bisa mendapat gelar Qori Internasional.
Sembari menunggu adzan magrib, Faatih Seferagic melantunkan ayat suci Al-Qur’an dengan suaranya yang khas, tidak lupa dengan menjelaskan makna dari ayatnya. Ia pun membagikan beberapa tips untuk para kawula muda yang ingin bisa menghafal Al-Qur’an dengan cepat.
Ia menjelaskan bahwa salah satunya adalah niat dari hati, dan tujuan menghafal Al-Qur’an. Setelah itu, luangkan waktu membaca Al-Qur’an di setiap harinya walau hanya beberapa ayat, serta memahami makna dari ayat tersebut.
Kuatkan niat menghafal Al-Qur’an karena Allah Ta’Ala,  maka akan dengan gampang  kita dapat menghafal Al-Qur’an. Di akhir sesi workshop Fatih Seferagic juga membagikan cerita inspiratif selama ia menghafal Al-Qur’an di negara yang mayoritas non-islam.
Banyak sekali pengetahuan baru yang dapat kita ambil dari acara BSI Ramadhan Fest, karena pada acara ini banyak sekali didatangkan tokoh-tokoh inspiratif yang dapat memotivasi kita agar bisa menjadi pribadi yang lebih baik.
Tidak hanya menambah pengetahuan, namun acara BSI Ramadhan Fest ini juga dapat menambah wawasan kalian terhadap seputar keuangan syariah dan keunggulan dari BSI. Produk keunggulan BSI yaitu, tabungan, cicilan emas, gadai dan berbagai layanan perbankan digital lainnya.
Selain itu, acara BSI Ramadhan Fest ini juga diisi dengan hiburan musik islami, yang dimeriahkan oleh Aleehya, Adam Musik, dan Jigo Band. Tentunya tidak akan membuat bosan selama mengikuti acara BSI Ramadhan Fest.
Buat kalian yang tertinggal acara tersebut jangan khawatir! Karena kalian dapat menontonnya kembali di kanal YouTube Bank Syariah Indonesia. Kalian dapat menonton seluruh rangkaian acara dan workshop yang diunggah pada kanal YouTube BSI.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”