Coba Bikin Martabak Mini Manis yang Mudah dan Enak Yuk!

Martabak merupakan makanan yang banyak dijual di pinggiran jalan. tak banyak dipungkiri lagi jika martabak manis itu rasanya enak dan nagih. Termasuk kamu juga pasti orang yang suka dengan martabak manis ini kan? Rasanya yang begitu sempurna membuat makanan ini tak ada matinya dan selalu menjadi pilihan jajanan oleh banyak kalangan masyarakat. apakah kamu tahu jika martabak mini ternyata sangat mudah untuk dibuat sendiri di rumah loh. tak seribet yang di bayangkan, bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat martabak mini ini sangat mudah ditemukan dipasaran dengan harga yang sangat terjangkau. Jadi untuk kamu yang hobi memasak dan ingin bereksperimen membuat hal baru, martabak mini menjadi resep yang sangat cocok untuk dimasak sendiri dirumah. Selamat! Kamu jadi orang yang beruntung hari ini karena pada artikel kali ini akan memberikan bocoran resep martabak mini manis yang super enak dan super mudah dibuat sendiri di rumah.

Advertisement

Bahan-bahan yang digunakan dalam resep martabak mini manis yang satu ini adalah sebagai berikut:

250 gram tepung terigu

1/2 sdt baking powder

Advertisement

½ sdt garam halus

1 sdm ragi instant

Advertisement

200 gram susu bubuk

2 buah telur ayam

500 ml air

100 gram gula pasir halus

Topping basic yang biasanya digunakan yaitu:

Mesess coklat sesuai selera

Keju cheddar sesuai selera

Mentega secukupnya

Susu kental manis

Cara memasak resep martabak mini manis ini yaitu:

1. Pertama adalah menyiapkan wadah yang cukup besar untuk membuat adonan dari martabak.

2. Masukan tepung terigu, gula pasir halus, susu bubuk, garam, ragi instant dan aduk sampai dengan merata.

3. Setelah adonan utama sudah tercampur secara merata barulah 2 buah telur tadi dimasukkan dan kocok menggunakan mixer sampai benar-benar menyatu dan tercampur merata.

4. Barulah kemudian tuang air perlahan kedalam adonan sambil terus dikocok dengan menggunakan mixer.

5. Panaskan cetakan martabak mini dan tuangkan adonan dengan hati-hati.

6. Setelah martabak mini tersebut matang, angkat dan oleskan martabak dengan mentega kemudian beri topping taburan messes, parutan keju dan susu kental manis diatasnya.

7. Kamu bisa sajikan martabak mini ini selagi hangat untuk keluarga maupun teman-teman.

Dari resep yang sangat sederhana ini kamu bisa menyajikan makanan enak untuk orang-orang yang disayang. Gimana? Tertarik untuk mencoba?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini