Pernah gak sih kamu merasakan tahun ini singkat banget, belum mencapai apa-apa, belum mencapai target . Belum memiliki hal apapun yang patut dibanggakan. Hei tenanglah sebentar coba pahami bersama hal apa yang patut untuk di banggakan.
Ketika kita diciptakan oleh Sang Pencipta kita sudah diberi kemampuan untuk belajar, kemampuan untuk memahami, kemampuan untuk saling berbagi pengalaman, dan kemampuan untuk bersosialisasi.
Ketika kita ditakdirkan menjadi manusia pun, kita sudah dikatakan sempurna. Manusia itu sempurna karena diberikan akal. Diberi naluri untuk bertahan hidup dan naluri untuk memiliki rasa empati yang besar.
Mungkin kamu pernah merasakan hampa ataupun kecewa bahwa 2021 ini kamu tidak bisa menemukan sisi terbaikmu. Belum menemukan apa sih yang terbaik dan yang bisa diandalkan dari diriku, atau hal apa siih yang bisa kubanggakan dari diri ini untuk ditunjukkan didunia.
Mungkin kamu minder juga karena kamu belum bisa menemukan circle yang terbaik dari diri kamu. Tapi bersyukurlah kamu masih bisa berjalan, kamu masih bisa melihat perkembangan dan keindahan alam. Mmepunyai teman yang berempati kepadamu dan menemukan pembelajaran dari pengalaman pahit yang kamu rasakan.
Mungkin juga hal yang kamu rasakan saat ini adalah pembelajaran agar kamu kedepan bisa menjadi lebih baik. Ini adalah proses. Ini adalah suatu hal yang bisa kamu banggakan. Bahwa ceritamu saat ini , kemarin bahkan detik ini juga setiap hal yang kamu alami adalah bekal kamu menemukan jati diri di kemudian hari.
Hai Kamu..
janganlah iri dengan apa yang didapatkan teman atau sepantaranmu, jangan iri atau jangan dengki. Mungkin temanmu sudah ada yang melanjutkan studi s2, sudah lulus kuliah, sudah menikah, sudah bekerja atau sudah memiliki usaha.
Tapi percayalah kamu itu baik, kamu itu pejuang. Ceritamu saat ini layak untuk dibagi dan menjadi pengalaman mungkin bisa dalam bersosialisasi, membina hubungan pertemanan atau bahkan hubungan berkeluarga.
Mari saat ini ita mulai memhami bahwa hal yang perlu kita tekankan untuk menyambut 2022 esok adalah dengan senyuman yang hangat dan berkata pada diri sendiri bahwa
Aku siap untuk berproses, aku hebat, Terimakasih 2021, karenamu aku punya bekal untuk menghadapi masa yang akan detang.
Buat Hipwee terima kasih karena dengan platformmu, aku bisa memulai cerita dan meluahkan rasa kesediahan, bahagia pokoknya nano nano banget.
Terima kasih sudah menemani langkah dan cerita, terima kasih telah berbagi untuk satu tahun ini.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”