Saham merupakan surat berharga yang menjadi tanda keikutsertaan kepemilikan suatu perusahaan berbentuk perusahaan Perseroan Terbatas atau sering di sebut PT, maupun jenis Perusahaan Terbuka atau yang sering kita lihat di belakang perusahaan dengan akhiran Tbk.
Investasi saham merupakan investasi yang menggiurkan bagi banyak investor, baik asing maupun investor dalam suatu negara (investor domestik). Tak ayal, penanam modal yang mempunyai banyak uang terjun ke investasi saham ini dengan menanamkan modal untuk meraup kesuksesan menjadi investor saham agar mendapatkan penghasilan yang menjanjikan untuk masa depan.Â
Bagaimana cara bermain dan memulai saham bagi pemula?
Bukan hanya pemain lama yang bisa bermain saham, namun kita sebagai pemula bisa ikutan bermain dan memulai investasi saham. Nah, berikut caranya:
1. Baca Buku mengenai Investasi Saham
Sebagai orang awam yang belum mengerti apa itu saham dan seluk-beluk investasi, kita perlu meningkatkan kepahaman tentang seluk beluk investasi penanaman modal dalam bentuk saham, serta bagaimana agar investasi tersebut bisa menjadi sukses, serta kenali literasi mengenai risiko bermain saham itu sendiri.Â
2. Aktif di Forum mengenai Investasi Saham
Dengan ikut serta si forum-forum investasi saham, kita akan mudah belajar kepada senior yang sudah lama berkecimpung di dunia saham dan bagaimana langkah-langkah berinvestasinya.Â
3. Kenali Diri Anda
Sebelum memulai, kenali diri Anda. Apakah Anda seseorang yang mampu untuk menjadi investor untuk menanam saham, apakah anda mampu mengendalikan diri saat terjadi sebab akibat dari investasi saham, serta seberapa jauh dan kuat anda menanamkan modal pada investasi saham ini kalau anda seseorang yang takut memulai. Cobalah berinvestasi kecil-kecilan dulu guna untuk melatih kemampuan anda dalam bermain saham.
4. Mendaftar menjadi Investor Saham
Untuk memulai belajar dan bermain saham, persiapkan dokumen untuk pendaftaran, di antaranya:
- KTP
- NPWP
- Rekening Bank
- Materai 6.000 guna memperkuat persetujuan kedua belah pihak
Setelah dokumen telah lengkap, silakan daftarkan diri anda ke perusahaan sekuritas yang telah terfaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).Â
Anda akan disuguhkan dokumen terkait perjanjian dan ditandatangani di atas materai. Anda akan mempunyai dua dokumen; pertama, rekening tabungan untuk mentransfer dividen, menyetor sekaligus investasi saham. Kedua, dokumen rekening saham untuk menyimpan data rekening saham Anda.
Anda bisa lihat perusahaan sekuritas yang telah tersaftar dan bekerjasama dengan BEI dan harus dipastikan sudah terdaftar di OJK. Mulailah belajar dan bermain dengan modal yang sedikit untuk menghindari risiko investasi. Setelah mahir atau mampu, segera mulai dengan berinvestasi saham secara besar-besaran.Â
5. Analisis Pergerakan Ekonomi Global dan Nasional
Investasi saham sangat rentan dengan pergerakan atau perubahan ekonomi, pertahanan, ataupun suhu politik serta isu-isu lainnya di suatu negara atau daerah, dikarenakan investor saham ketakutan untuk menginvestasikan modal pada saham di kondisi yang demikian. Karena dampak tersebut bisa mempengaruhi perusahaan sebagai subjek yang mengeluarkan saham. Sehingga, para investor akan berbondong-bondong menjual saham sebelum harga saham lebih jauh dan harganya jatuh di pasar modal.
Maka, jika pasar sedang naik atau jatuh, silakan Anda bermain atau membeli saham. Tetapi jika pasar sedang lesu, usahakan jual dan beli saham saat pasar modal sedang jatuh.Â
6. Pasar Rentan terhadap Kebijakan
Naik turun saham bisa diakibatkan oleh sentimen pasar yang dapat dipengaruhi oleh naik-turunnya inflasi dan juga kebijakan bank dunia dan bank Sentral Amerika. Sehingga, banyak orang yang menjual sahamnya.
Referensi:Â Panduan belajar dan bermain inveatasi saham
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”