Apa sih arti dari Content Creator itu? Ada baiknya kita tahu lebih dulu nih apa pengertian dari content creator itu sendiri, sebelum nantinya kita membahas lebih lanjut mengenai korelasinya dengan knowledge creator serta sikap #BeraniBaik untuk sesama.
Rasanya cukup banyak pengertian yang akan muncul dari frasa yang sedang happening di beberapa tahun terakhir ini, yah. Content creator atau content creation menurut Wikipedia Bahasa Indonesia sendiri adalah kontribusi informasi ke dalam media apapun dan terutama media digital untuk pengguna dalam konteks tertentu. Sedangkan jika diarti-bebaskan, content creator bisa diartikan sebagai seseorang yang menciptakan sebuah konten/materi karya dalam bentuk apapun (tulisan, visual, audiovisual, dsb) ke dalam berbagai medium mayoritas medium yang digunakan adalah media digital.
Kalian pastinya sudah sangat familiar dengan kegiatan ngonten (jika dalam bahasa sehari-hari). Biasanya, materi-materi yang ada di dalamnya tidak jauh dari kegiatan serta aktivitas sehari-hari dari kita semua, terutama anak muda yang bertindak sebagai pelakon utama pada umumnya. Sebut saja konten gaming, beauty vlog, atau konten masak-memasak ala homemade untuk karya-karya di bagian audio-visual (videografi). Sedangkan, ada juga kegiatan blogging, penulisan artikel, serta kegiatan menulis lainnya yang bisa dikategorikan ke dalam konten kepenulisan.
Menariknya, siapapun bisa menjadi pemeran dalam pembuatan konten tersebut (content creation), tanpa ada syarat tertentu. Hal ini berkaitan dengan terus berkembangnya media digital serta teknologi informasi kita saat ini. Bermodalkan mobile gadget lengkap dengan kuota internet maka kita sudah bisa menciptakan sebuah konten, loh!
Lalu, kira-kira apa hubungannya antara content creator dengan sikap #BeraniBaik, serta bagaimana relasinya dengan knowledge creator?
Kalau kita telaah bersama, sebenarnya bisa dikatakan cukup banyak hasil karya dari para content creator yang ternyata bisa mengubah kehidupan seseorang. Artinya, informasi beserta apapun yang berada di dalam konten tersebut ternyata memiliki pengaruh yang cukup kuat di kehidupan masing-masing dari para audiensnya.
Menilik dari celah tersebut, akan menjadi sangat bijaksana dan bermanfaat ketika para content creator memiliki idealisme untuk menjadi baik dan #BeraniBaik dalam setiap konten-kontennya dalam arti materi yang dibuat tidak hanya mencari benefit personal semata dengan mengesampingkan segala hal yang bermanfaat bagi sesama.
Katakanlah konten video bertemakan charity, atau konten video yang berisi tips dan trik dalam menghemat budget bagi para perantau. Pada konten video charity, sudah jelas bisa kita lihat maksud dari si content creator menuju kemana, yaitu mengajak setiap penontonnya untuk tidak lupa bersedekah dan berbagi kepada sesama. Sikap #BeraniBaik di konten tersebut juga sudah jelas terlihat, dan hal tersebut pun bisa menjadi pengaruh yang baik untuk para penontonnya.
Sedangkan untuk konten video yang berisi tips dan trik dalam penghematan budget bagi para perantau, di konten tersebut bisa saja kita temukan pengetahuan dan edukasi baru yang sebelumnya kita tidak tahu dan tidak terpikirkan sama sekali untuk kita lakukan mengenai langkah-langkah me-manage keuangan kita. Inilah yang dinamakan sebagai content creator yang berkorelasi dengan knowledge creator, karena konten-kontennya yang berisikan materi-materi baru yang dapat mengedukasi penontonnya, yang tentunya hal tersebut berkaitan dengan tujuan serta sikap #BeraniBaik yang ditunjukkan si pembuat konten tersebut.
Nah, setelah kita membahas secara ringkas dan terperinci tentang seluk-beluk menjadi content creator tersebut, sepertinya bisa kita tarik rangkuman kesimpulannya bersama-sama, yah.
Siapapun bisa membuat karya, siapapun bisa membuat konten dan membagikannya ke khalayak media sosial dan internet, dengan catatan: tetaplah menjadi content creator yang #BeraniBaik dalam setiap konten-kontennya, seorang pembuat materi yang bisa mengubah kehidupan seseorang menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya, seorang pembuat konten yang juga sekaligus mengedukasi sesama, content creator idealis yang bisa menerangi tiap-tiap kegelapan maupun kebuntuan yang mungkin ada.
Mulai dari saat ini, tepat setelah kalian selesai membaca tulisan ini, yuk kita bareng-bareng bertransformasi menjadi para content creator yang selalu mengedepankan kebaikan untuk audiensnya, yang juga bisa merangkap sebagai knowledge creator pada bidangnya masing-masing. Â
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”