5 Kemudahan Bisnis Pengusaha Zaman Now

Jika kita sudah berpikir untuk terjun ke dalam dunia entrepreneur, kita akan disambut dengan kata kata berikut

Advertisement

“Selamat datang di era digital. Dimana semuanya serba mudah!”.

Betul ini bukanlah hal yang mengada-ngada. Jika kita hendak terjun untuk memulai bisnis dan usaha sendiri. Ini adalah saat yang paling tepat untuk mulai melangkah. Kemudahan-kemudahan yang akan kita bahas, tidak akan kita temukan pada zaman kemerdekaan, apalagi zaman penjajahan.

Ketika mereka hendak memutuskan untuk memulai usaha sendiri, tantangan dan kesulitan yang dihadapi oleh orang tua kita itu seabrek-abrek loh! Mereka benar-benar gigit jari dengan kemudahan yang saat ini dialami oleh generasi milenials yang ingin menjadi pengusaha di zaman now.

Advertisement

Semoga ini dapat menginspirasi kamu untuk berani melangkah dalam dunia entrepreneurship ya kawan!

  • Modal
    Bagi pengusaha di zaman old, modal itu adalah sesuatu yang sangat penting, bahkan segala-galanya. Kalau tidak punya modal, mendingan kamu tidak usah menjadi pengusaha. Apalagi kalau kamu ingin berdagang, modal yang diperlukan bisa jadi sangat besar.

    Kalau modalnya hanya setengah-setengah, ia akan terlibas oleh pengusaha kelas kakap. Lalu bagaimana dengan para pengusaha zaman now?

    Modal tetap diperlukan, tetapi uang bukanlah yang utama. Modal idelah yang paling kita perlukan. Kalau kita mempunyai ide yang brilian, akan banyak investor yang akan memberikan uangnya kepada kita.

  • Lokasi
    Dulu tidak ada yang namanya marketplace. Adanya lapak, tidak ada yang namanya bukalapak. Lokasi adalah hal yang sangat strategis dan tempatnya harus luas, besar dan strategis. Kalau kita ingin memiliki lokasi, kita harus merogoh kantong kita cukup dalam.

    Bandingkan dengan bisnis zaman now yang menyediakan tempat secara digital. Tempat yang sangat luas dan gratis bukan? Sudah banyak success story dari para bisnis rumahan dengan omset puluhan bahkan ratusan juta rupiah.

    Mereka tidak perlu lokasi yang strategis, tetapi bisnisnya dapat tetap berkembang. Keren banget kan?

  • Promosi
    Biaya promosi juga menjadi salah satu hal yang menjadi momok bagi pengusaha zaman old. Mulai dari iklan baris, radio, baliho atau bahkan mencetak papan reklame memerlukan biaya dan waktu yang tidak sedikit. Sudah gitu, jangkauannya sempit dan seringkali tidak tepat sasaran.

    Lagi-lagi pengusaha zaman old hanya bisa gigit jari melihat iklan yang tayang di media sosial. Hanya dengan sentuhan jari kita bisa menjangkau area yang sangat luas dengan sasaran yang terukur. Jepret dan upload, itu motto pengusaha zaman now.

  • Belajar
    Untuk dapat mengerti seluk beluk bisnis yang akan ditekuni, para orang tua kita memerlukan waktu yang lebih lama untuk mempelajarinya. Harus pergi ke tempat training dengan biaya yang sangat mahal. Harus mencari mentor dan orang yang dapat mengajari.

    Di era sekarang, kita dapat belajar apapun, dimanapun dengan sangat mudah. Tinggal search di google dan kita sudah dapat membaca semuanya. Bahkan sekarang terdapat platform Youtube bagi kita yang mempunyai metode pembelajaran visual. Paling banter hanya menyiapkan kuota. Kalau ga ada kuota, ya cari free wifi lah.

  • Produk
    Kamu tidak perlu memiliki produkmu sendiri loh! Hanya cukup dengan menjadi reseller atau dropshipper, kamu sudah dapat berjualan secara online. Itu dalam beberapa kondisi bahkan tidak memerlukan modal.

Advertisement

Dengan seluruh kemudahan tersebut, pengusaha zaman now menjadi sangat dimanjakan. Sudah banyak bukti dimana anak-anak muda menjadi sukses dan kaya raya.

Tinggal sekarang, apakah kita berani melangkah?

 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Andre dikenal sebagai pribadi yang rendah hati dan humoris. Saat ini sedang membangun karir dan bisnisnya karena tahun depan dia akan menikah