Mungkin, banyak dari kita yang sering berpikir negatif tentang para selebriti ya, guys! Tapi, nggak cuma bisa foya-foya, mereka ternyata juga berjuang buat bisa sukses, lho.
Nah, di artikel kali ini, Hipwee mau berbagi 50 kutipan sukses para selebritis. Siapa tau kita bisa ikutan sukses, ya!
ADVERTISEMENTS
1.Harrison Ford
(mengomentari kutipan terkenal dari serial film Star Wars)
“‘May the Force be with you’. Tapi, yang lebih penting dari mendapati force di sisimu adalah ketika kamu sendiri yang menjadi ‘force’-nya, buat dirimu sendiri dan mungkin orang lain.”
ADVERTISEMENTS
2. Donald Trump
“Banyak orang tidak punya kemampuan untuk jadi kaya — karena terlalu malas, tidak tahu apa yang diinginkannya, atau bingung apa bakatnya. Beberapa orang berbakat main piano dan yang lain main golf. Saya cuma kebetulan punya bakat menghasilkan uang.”
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
3. Denzel Washington
“Rahasia pernikahan yang bahagia? Lakukan saja apa yang istrimu katakan. ‘Ya, Sayang.’ Lalu bernapaslah dalam-dalam!”
ADVERTISEMENTS
4. Tony Hsieh
“Berhentilah mengejar uang, dan mulai kejar renjanamu”
5. Bob Sadino
“Saya tidak mau pengalaman dan pengetahuan yang saya miliki terkubur bersama tubuh saya ketika mati kelak.”
6. Katie Couric
“Apa yang membawaku ke bisnis TV adalah yang membuatku tetap ada di sini dan bahagia. Kamu bisa belajar sesuatu yang baru setiap hari kalau kamu punya perilaku yang positif.”
7. Justin Timberlake
“Di usia 20-an aku merasa harus meraih banyak hal, mengukir prestasi, dan mencapai segalanya. Semua orang seumuranku melakukan hal yang sama. Tapi sekarang, aku sedikit kebingungan — melihat sekitarku dan mempertanyakan, sebenarnya aku mau berlari kemana?”
8. Richard Branson
“Ketika umur 15 tahun aku meninggalkan sekolah untuk mulai bekerja di sebuah majalah. Aku bisa sukses karena tidak pernah menolak tawaran yang datang. Aku ingat pernah membanting pintu James Baldwin untuk meminta wawancara ketika dia datang ke Inggris. Lalu, aku punya nomor telepon rumah Jean-Paul Sartre dan memintanya untuk berkontribusi di majalahku. Mungkin jika waktu itu umurku 30 tahun, Sartre akan bilang ‘tidak’. Tapi umurku baru 15 dan itu membuatnya terkesan.
Menghasilkan uang itu hanya hasil sampingan ketika kita menikmati waktu yang menyenangkan dan membuat sesuatu yang belum pernah dilihat orang sebelumnya.”
9. Robert Duvall
“Kata orang, semakin tua seseorang akan semakin baik dia dalam mengelola emosi. Hal itu belum tentu benar. Aku selalu mencoba menyikapi sesuatu dengan santai, tapi kadang hal terbaik yang bisa dilakukan adalah meninggalkan sumber emosi dan pergi tidur siang.”
10. Sean Hannity
“Jika seseorang tak mencoba menyerangmu, itu berarti kamu tidak melakukan pekerjaanmu dengan efektif.”
11. Chairul Tanjung
“Tidak ada kesuksesan yang bisa dicapai seperti membalikkan telapak tangan. Tidak ada keberhasilan tanpa kerja keras, keuletan, kegigihan, dan kedisiplinan.”
12. Condoleezza Rice
“Aku sangat senang karena ibuku tidak membiarkanku berhenti les piano saat usia 10 tahun. Dia bilang aku tidak cukup umur dan tidak cukup hebat untuk membuat keputusan itu. Aku ingat ketika itu sangat kaget. Aku tidak suka ketika ibu mengatakan itu padaku. Tapi, ketika aku punya kesempatan bermain bersama Yo-Yo Ma atau baru-baru ini bersama Aretha Franklin. Aku pikir, aku benar-benar senang dia mengatakan itu.”
13. Joseph Gordon-Levitt
“Mengapa aku melakukan pekerjaanku saat ini? Mengapa aku berteman dengan orang ini? Apa aku menjalani kehidupan terbaik yang bisa aku wujudkan? Aku selalu bertanya hal-hal itu. Bukan karena mudah ragu, tapi untuk memastikan kalau aku melakukan apa yang seharusnya memang kulakukan. Aku bertanya, maka aku ada.”
14. Helen Thomas
“Aku tidak pernah berpikir tentang surga setiap saat. Aku pikir ketika kita mati, kita memang mati. Jika sesuatu terjadi setelah itu, kita hanya berharap kalau kita tidak pergi ke neraka.”
15. Deepak Chopra
“Kunci kehidupan: kemampuan untuk merefleksikan pengalaman, mengenal diri sendiri, dan mengambil jeda sebelum bereaksi terhadap sesuatu.”
16. Deddy Corbuzier
“Seniman yang baik bukan orang yang mendengarkan kritik, tapi orang yang berkarya.”
17. Malcolm Gladwell
“Orang sukses adalah orang sukses. Tak ada yang namanya “kesuksesan yang datang terlambat”. Itulah mengapa saya prihatin tentang acara semacam American Idol. Mereka membuat orang gampang percaya bahwa ada yang namanya kekuatan sihir. Bahwa Anda bisa tiba-tiba “ditemukan” bakatnya oleh orang-orang besar.
Mungkin televisi memang bekerja seperti itu, tapi tidak dengan dunia ini. Untuk naik ke posisi puncak di bidang apapun, Anda butuh dedikasi yang besar, fokus yang lurus, niat, bakat, dan 99 faktor lainnya yang tidak ditampilkan tivi.
Bukan hal mudah untuk bisa diterima khalayak ramai. Itulah mengapa sangat sedikit kontestan American Idol yang kemudian bisa bertahan. Setelah mendadak terkenal, sebagian besar lalu menghilang. Seharusnya kita bisa mengambil pelajaran dari fakta itu.”
18. Padma Lakshmi
“Menjadi cantik bukanlah suatu prestasi. Yang lebih penting adalah apa yang bisa kamu lakukan dengan kecantikanmu itu.”
19. Robert Redford
“Sewaktu muda, saya berpenampilan cukup baik dan menarik. Tapi sebenarnya itu hanyalah berkat gen saya. Saya kecewa ketika para kritikus film mulai mengkritik wajah saya yang keriput. Pikir saya: apa semua hal jatuhnya tentang penampilan saja? Bertambah tua itu manusiawi. Apa saya tidak boleh jadi manusia?”
20. Morgan Freeman
“Kalau saya tidak bekerja, saya tidak akan punya alasan untuk bersusah payah bangun pagi. Kalau saya bekerja, telepon saya akan berdering, dan sepagi apapun itu saya harus bersiap-siap untuk pergi. Kalau saya berhenti main film, apa lagi yang akan saya lakukan? Aku tidak pernah pensiun. Aku bahkan tidak tahu apa artinya pensiun.”
21. Jajang C. Noer
“Percaya pada diri sendiri: apapun resikonya, kesulitannya, dan konsekuensinya.”
22. Dax Shepard
“Sukses hanyalah soal bertahan selama mungkin. Memang, talenta itu harus kamu punya. Tapi asal kamu bisa bertahan cukup lama, cepat atau lambat akan ada sesuatu yang terjadi sebagai imbalannya.”
23. Robert DeNiro
“Banyak aktor kemarin sore yang terjebak pada pikiran “Aku harus melakukan ini dengan benar. Ada cara yang paling benar untuk melakukan suatu hal.” Faktanya, tidak ada yang namanya benar atau salah. Yang ada hanya baik dan buruk. Dan keburukan adalah yang biasanya akan terjadi saat kamu terlalu ‘ngoyo’ melakukan sesuatu dengan benar. Satu hal terpenting untuk seorang aktor – dan sebenarnya juga untuk semua orang – adalah rasa nyaman untuk mencoba apapun. Untuk menyadari bahwa kamu punya pilihan.”
24. Chris Pine
“Abaikan mereka yang bilang kamu tidak bisa. Yang harus kamu lakukan adalah fokus pada pekerjaan.”
25. Tim Allen
“Dulu, saya menjalani kehidupan yang penyendiri dan terisolasi — bahkan kalau saya punya pacar. Tapi kini keluarga saya mengerti siapa diri saya yang sebenarnya. Dan lebih seringnya, itu adalah hal yang menyenangkan.”
26. Dewi Lestari
“Mimpi tak berlengan, tapi akan selalu ada jika kamu menginginkannya.”
27. Stan Lee
“Sebenarnya, aku tidak pernah percaya bahwa diriku ini sukses.”
28. Kevin Kline
“Orang-orang bertanya, peran terbaik apa yang pernah aku mainkan? Aku jawab, peran yang berikutnya.”
29. Valerie Harper
“Ketika masih muda, aku mencaci-maki diriku sendiri: kamu gemuk, kamu bukan penari yang baik, kamu tidak akan pernah punya pacar. Sekarang aku tak mencemaskan hal-hal itu lagi. Sekarang, setiap hari adalah keajaiban bagiku. Aku juga belajar bahwa ketika ada sesuatu yang menyakitkan atau menyedihkan, kamu tidak boleh lari dari itu. Kamu harus menjadikan itu sebagai bagian dari hidupmu.”
30. William Shatner
“Saya memasang foto saya di dinding rumah. Begitu saya mati, foto itu akan menguning, memudar, kemudian hilang: tertiup angin dan jadi bagian dari butiran debu yang lain.”
31. Pandji Pragiwaksono
“Semakin sederhana seseorang , semakin sederhana ekspektasinya pada kebahagiaan.”
32. Deepak Chopra
“Izinkan dirimu hidup di saat sekarang. Kamu akan terhindar dari melodrama dan histeria di sekitarmu. Solusi pun bisa lebih mudah muncul.”
33. Michael Douglas
“Menabung itu penting sekali. Seseorang selalu memerlukan simpanan jangka panjang, tapi terlalu banyak orang tidak menabung atau berinvestasi. Dulu, orang akan bangga bila mereka termasuk kelas menengah. Kamu bisa ke gereja, membeli rumah, punya mobil, dan lain sebagainya. Sekarang, untuk jadi kelas menengah saja sulit. Semua manusia punya masalah keuangan, kecuali satu persen dari kita.”
34. Hugh Laurie
“Sukses yang besar dan “bulat” adalah hal yang berusaha aku hindari. Saya gampang curiga pada hal-hal yang terlalu baik. Saya termasuk orang yang harus berdarah-darah dulu untuk merasakan indahnya sukses.”
35. Justin Timberlake
“Aku pikir kadang orang tidak cukup memperhatikan apa yang mereka lakukan. Alasan saya bisa bertahan cukup lama di industri musik sederhana: aku bekerja sungguh-sungguh. Tantangan terberat bagi seorang seniman adalah melakukan suatu hal dengan begitu baiknya hingga kelihatannya hal itu mudah.”
36. Mario Teguh
“Bersyukur itu tidak berhenti pada menerima apa adanya saja, tapi terutama bekerja keras untuk mengadakan yang terbaik.”
37. Ashley Judd
“Bermeditasi setiap hari membuat pikiranku tetap jernih. Aku menghafal doa-doa atau puisi yang mengekspresikan cita-cita spiritual tertinggiku, dan diam-diam, kata demi kata, membuat doa menjadi hal pertama yang kulakukan di pagi hari. Seperti Julian of Norwich atau St. Francis atau Buddha Sang Welas Asih, ini disebut lintasan meditasi. Kamu menginternalisasikan filosofi abadi.”
38. Sally Field
“Sikap keibuan seperti tidak terlalu dianggap di masyarakat kita. Oh, “Aku hanya seorang ibu!” mungkin kamu sering dengar para ibu mengatakan hal ini. “Hanya seorang ibu?” Duh! Menjadi ibu adalah segalanya. Menjadi ibu adalah menjadi mentor, menuai inspirasi, menumbuhkan harapan seseorang untuk masa depan.”
39. Dr. Drew Pinsky
“Mereka yang kaya dan terkenal punya lebih banyak kemiripan dengan fakir miskin di jalanan daripada kelas menengah seperti kita. Mereka punya sikap narsis dan kecanduan akan sesuatu, dan sering pula berpenampilan nyentrik. Seringkali, mereka tidak memberi nilai personal pada sebuah hubungan.”
40. Michael J.Fox
“Ada ilham yang aku dapatkan beberapa tahun lalu: kebahagianku tumbuh sejalan dengan kemampuanku menerima sesuatu, dan berbanding terbalik dengan ekspektasi yang aku punya. Jika aku bisa menerima kenyataan, aku bisa punya kebebasan untuk melakukan hal yang memang kuinginkan.”
41. Andrie Wongso
“Jangan memaksa diri untuk selalu menjadi sempurna, karena akan membuat kita kecewa dan menderita.”
42. Clint Eastwood
“Saya selalu berusaha untuk menyibukkan diri dengan masalah yang memaksa saya berpikir. Itu adalah cara untuk membuat kita tetap berjiwa muda. Otak itu harus dilatih seperti bagian tubuh kita yang lain.”
43. Valerie Harper
“Aku mendengar seseorang bertanya pada Bunda Teresa: apa hal yang paling penting dalam pekerjaannya? Awalnya kupikir beliau akan menjawab “Rosari”, tapi ternyata jawaban beliau adalah “Biarawati saya, dan bagaimana saya bisa menjaga diri saya sendiri, agar mampu membantu para penderita kusta.”
Jika kamu kuat berdiri di kaki sendiri, atau setidaknya mampu menghindarkan diri dari melukai yang lain, itu akan menginspirasi orang di sekitarmu.”
44. Kevin Costner
“Kita berada pada masa dimana semua orang perlu peduli soal politik. Terlalu banyak yang dipertaruhkan ketika kita bersikap tidak berbuat apa-apa.”
45. Denzel Washington
“Sukses? Aku tidak tahu apa arti kata itu. Aku senang dengan apa yang kujalani. Tapi, makna keberhasilan sebenarnya tergantung penilaian pribadi masing-masing. Bagiku sendiri, sukses berkaitan dengan kedamaian batin.”
46. Merry Riana
“Sebuah masalah yang sama bisa terasa berat untuk satu orang dan terasa ringan untuk orang lainnya. Semua tergantung pikiran kita.”
47. Bruce Lee
“Saya lebih takut kepada orang yang melatih satu gaya tendangan seribu kali, daripada yang melatih seribu jenis tendangan masing-masing satu kali.”
48. Shahrukh Khan
“Mimpi yang kupunya membawaku dalam sebuah perjalanan penting. Perjalanan yang lebih berharga daripada tujuan itu sendiri.”
49. Eminem
“Sukses adalah satu-satunya pilihan. Aku tak tahu apa itu kegagalan.”
50. Madonna
“Lebih baik hidup satu tahun sebagai harimau, daripada seratus tahun sebagai domba.”