ADVERTISEMENTS
5. Ingat-ingat lagi agendamu, apakah kamu punya banyak proyek yang belum terselesaikan sampai sekarang?
Dalah hidup ini, kamu punya banyak mimpi. Kepalamu selalu dipenuhi hal-hal yang ingin kamu kerjakan dan raih di masa depan. Sayangnya, hal-hal itu hanya berhenti menjadi tulisan-tulisan di agendamu saja. Ketika tertarik pada suatu hal, kamu akan mengejarnya, dan melakukannya dengan sepenuh hati. Tapi rasa mudah bosan menjadi batu sandungan yang selalu membuatmu berhenti di tengah jalan. Ketika apa yang kamu lakukan sudah tidak menjadi tantangan lagi, kamu dengan mudah merasa bahwa itu adalah bidang yang salah. Hingga akhirnya, berbagai proyek yang kamu rencanakan hanya berakhir jadi wacana.
ADVERTISEMENTS
6. Kamu sering punya pemikiran iseng untuk menciptakan sesuatu yang baru dari dua hal yang berbeda. Dengan kata lain, kamu super kreatif!
Jiwa kepomu tentu tidak perlu diragukan lagi. Kamu selalu penasaran bagaimana rasanya menjadi A, B, atau C. Kamu selalu memikirkan peluang untuk menemukan hal-hal baru dari apa yang sudah ada. Rasa selalu ingin tahu dan penasaran itu menuntunmu menjadi sosok yang kreatif. Kamu selalu menemukan cara untuk menggabungkan dua hal yang berbeda, dan menemukan satu hal baru dari sana.
ADVERTISEMENTS
7. Kamu mudah beradaptasi dengan situasi dan apapun yang kamu kerjakan. Sayangnya, kamu sering takut untuk berkomitmen untuk jangka panjang
Dari segi kemampuan adaptasi juga kamu layak diacungi jempol. Kamu sudah mencoba berbagai bidang pekerjaan. Bisa jadi, saat ini pekerjaanmu pun tidak sesuai dengan jurusan. Kamu adalah seorang yang cepat belajar dan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Karena itu, pindah ke kantor baru, dengan pekerjaan baru bukan masalah buatmu. Sayangnya, rasa bosan yang sering kamu rasakan membuatmu tidak pernah bisa berkomitmen untuk jangka panjang. Meski awalnya kamu merasa sudah menemukan passion-mu, tetap saja kamu kesulitan mempertahankan antusiasme yang akan membuatmu lama bertahan.
ADVERTISEMENTS
8. Kamu mudah menyerah saat hilang semangat. Tapi kegagalan tidak terlalu mempengaruhimu, karena kamu begitu mudah merelakan dan mencari cita-cita baru
Kegagalan tidak pernah mudah untuk dihadapi. Ketika kamu sudah bermimpi untuk mendapatkan apa yang kamu inginkan, melakukan berbagai cara untuk meraihnya, dan setelah berusaha keras keberhasilan tak juga kamu dapatkan, siapa yang tidak kecewa? Tapi bagimu, kegagalan tidak seberat itu. Kamu memang sosok yang mudah bosan, dan mudah menyerah ketika kamu merasa kehilangan semangat di tengah-tengah. Tetapi justru itu, karena kamu mudah tertarik pada sesuatu yang baru, kamu mudah move on juga dari kegagalan yang menimpamu.
Sungguh ironis, kamu yang bisa melakukan banyak hal dengan sama baiknya, sering merasa justru tidak bisa melakukan apa-apa. Selama ini kamu sering merasa lelah karena minatmu yang mudah berubah bukan? Ketidakmampuanmu untuk menemukan satu hal yang paling klik denganmu, memang sering membuatmu frustrasi. Tapi yakin saja, tidak ada yang salah denganmu. Kamu hanya seseorang yang memiliki banyak ketertarikan sekaligus potensi. Kamu memang tidak akan menemukan satu posisi yang benar-benar tepat untukmu, tapi justru karena itu, banyak posisi dan bidang yang kamu masuki.