Perjuangan tidak serta merta usai setelah kamu berhasil menjalani wisuda. Kerasnya persaingan dunia kerja membuatmu harus berlomba menampilkan performa terbaik di antara banyaknya universitas lainnya. Berbagai saran soal karir yang dirasa paling tepat untukmu pun berdatangan. Salah satu yang paling kerap datang:
“Udah, jadi PNS aja. Terjamin hidupnya.”
Gambaran tentang masa depan yang terjamin, serta banyaknya tunjangan yang bisa ditawarkan oleh profesi ini memang jadi daya tawar. Namun seperti pekerjaan lainnya, menjadi abdi negara tentu bukan jadi impian semua orang. Untukmu yang memang tak terpanggil untuk jadi PNS–tak perlu risau. Bukankah rejeki bukan cuma dari negara saja?
ADVERTISEMENTS
Mengabdi pada negara bukan satu-satunya cara. Banyak pilihan pekerjaan lain yang bahkan sebelumnya tidak terpikirkan, tapi sama-sama menjanjikan
Sekarang ini sudah banyak ragam pekerjaan yang bisa kamu pilih sesuai dengan bakat serta kreativitasmu. Pekerjaan yang dulunya hanya dipandang sebelah mata karena belum terlalu memiliki taji, kini sudah memiliki porsi untuk lebih diperhitungkan lagi. Melalui ragam pekerjaan ini bukan tidak mungkin hidupmu bisa terjamin karena mereka juga menawarkan pundi rupiah yang tak sedikit jika ditekuni.
Kamu bisa menjatuhkan pilihan pada usaha online yang kamu dirikan sendiri. Atau berkecimpung menjadi pekerja lepas sesuai bakat dan minat. Belum lagi mungkin kamu bisa menjadi programmer, social media strategist, dan masih banyak lagi. Tak hanya menyenangkan karena sesuai dengan bakat dan keinginan, jam kerja yang lebih fleksibel, aturan yang tak terlalu mengikat, hingga banyaknya pendapatan sesuai dengan tingkat ketekunan.
ADVERTISEMENTS
Tidak bekerja sebagai pegawai negeri justru harus membuatmu bangga pada diri sendiri. Pengembangan karir kini tergantung usaha kerasmu–suara hati jadi panggilan nomor satu yang harus diikuti setiap waktu
Kamu tak harus bergabung ke dalam instansi pemerintahan demi hidup yang lebih mapan. Kamu tentunya tahu bahwa ragam pekerjaan lainnya yang apabila ditekuni bisa dijadikan sebagai modal hidup ke depan. Dan inilah saatnya kamu menekuni bidang yang memang menarik minat.
Jika kamu ingin berkecimpung dan mengasah bakat menulis, kamu bisa terjun ke dalam bidang jurnalistik. Kamu bisa bekerja sebagai wartawan, editor, hingga menerbitkan buku karyamu sendiri. Begitu juga jika kamu hobi dan piawai membuat desain, kamu bisa menggeluti dunia desain yang tentu tak bisa lagi dipandang sebelah mata. Ya, bekerja di tempat yang sesuai dengan apa yang nuranimu suarakan merupakan cara sebenar-benarnya untuk menikmati hidup yang telah diberikan.
ADVERTISEMENTS
Ketiadaan uang pensiun tidak selamanya mengerikan. Bukankah sebenarnya kamu sudah cukup dewasa untuk tidak bergantung pada negara demi masa depan?
Memang dengan bekerja di perusahaan swasta atau mendirikan usaha mandiri kamu tidak akan mendapatkan uang pensiunan. Hari tuamu tidak akan terjamin dengan uang pasokan dari pemerintah yang bisa menunjang kehidupanmu. Namun, tahukah kamu dengan begini hidupmu justru akan lebih terarah?
Ya, kamu dipaksa dan menjadi terlatih untuk menyisihkan pendapatan demi hari tua yang lebih mapan mulai dari sekarang. Kamu tak lagi sibuk foya-foya karena mendapatkan uang berlimpah dengan tekanan kerja yang lebih sedikit. Kamu perlu bekerja lebih giat untuk menimbun pundi rupiah. Hal ini pun menjadikanmu pribadi yang lebih menghargai keberadaan alat tukar.
ADVERTISEMENTS
Kontrak sebagai Aparatur Sipil Negara seperti janji sehidup semati. Tidak memilih jalur karir ini berarti memberi ruang luas demi menemukan kenyamananmu sendiri
Tidak akan ada kontrak seumur hidup yang mengikuti, kamu justru bisa menentukan sendiri jalan hidup yang akan kamu tapaki. Bukan rahasia lagi jika usia muda membuat kita masih sering ingin mencoba-coba. Kamu masih haus wawasan serta pengalaman. Tidak jarang pula kamu masih sering merasa jenuh dengan rutinitas harian yang kamu lakoni, apalagi pekerjaan. Banyak para pekerja muda yang masih sering meloncat sana-sini demi mendapatkan kenyamanan yang diidamkan selama ini.
Hal ini pun bisa kamu dapatkan dengan tidak bergabung ke dalam instansi pemerintahan. Di perusahaan milik swasta memang akan ada kontrak pekerjaan yang juga akan kamu temui, namun tentu saja ada jangka waktu tertentu hingga kontrak itu disudahi. Kamu pun bisa bebas menentukan untuk melanjutkan atau justru mencari ladang demi pengalaman lainnya. Begitu juga jika kamu bekerja lepas atau bahkan memiliki usaha sendiri. Waktumu sepenuhnya menjadi milikmu dan kamu bebas sebebas-bebasnya untuk menentukan jalan ke depan. Bukankah mampu memimpin hidup sendiri merupakan nikmat yang tak terdustakan?
ADVERTISEMENTS
Institusi yang penuh aturan tidak diciptakan sebagai jenjang karir setiap orang. Jika memang bukan kamu orangnya, kenapa harus memaksakan diri melebur di dalamnya?
Mengenakan seragam, ikut apel pagi, hingga ragam aturan ketat lainnya akan kamu temukan ketika kamu menyandang status sebagai pegawai negeri sipil. Tentu hal ini baik adanya, aturan yang ada membentukmu menjadi pribadi yang lebih teratur dan juga disiplin waktu.
Namun, tidak semua orang bisa berkembang di dalam aturan yang membelenggu dengan erat. Bisa jadi justru kamu tidak dapat bekerja secara maksimal karena adanya tuntutan untuk ini itu. Kreativitas serta ide gilamu dipangkas oleh tajamnya aturan. Tak usah berkecil hati karena di luaran sana banyak pintu pekerjaan yang siap menerima serta melontarkanmu ke masa depan yang tak kalah cerahnya.
Kini pilihan ada di tanganmu. Tak apa jika saat ini kamu (masih) ingin mencoba lagi, tapi tak ada salahnya jika kamu melihat ke luar dan mencoba kesempatan yang lain 🙂